logo

4 iPhone yang Masih Layak Dibeli September 2024 meski iPhone 16 Series Resmi Dirilis

PembasmiBocil
Selasa 10 September 2024, 15:44 WIB
iPhone XR (FOTO: iPhone XR)

iPhone XR (FOTO: iPhone XR)

Indogamers.com - iPhone 16 Series baru saja dirilis oleh Apple melalui acara resmi mereka.

Dengan kehadiran iPhone 16 Series di pasaran ini, bukan berarti iPhone seri lawas menjadi sudah tidak worth it lagi digunakan.

Sebab, meskipun iPhone seri sebelumnya sudah termasuk lama, namun untuk update yang Apple berikan masih terus berjalan.

Bahkan, masih ada beberapa iPhone seri lama yang masih worth it dibeli tahun 2024 meski sudah dirilis sejak beberapa tahun lalu.

Harganya tentu gak semahal saat baru dirilis, tapi seri iPhone ini masih menawarkan fitur-fitur terbaik.

Baca Juga: 4 HP iPhone dengan Kapasitas Baterai Terbesar, Bikin Aktivitas Harian Nggak Khawatir Lagi

Nah, bagi kamu yang berminat dengan iPhone lama setelah iPhone 16 Series dirilis, kamu bisa pilih iPhone seri lama yang Indogamers.com rekomendasikan di bawah ini.

1. iPhone XR

Salah satu iPhone lama yang masih worth it digunakan di tahun 2024 adalah iPhone XR. Kenapa iPhone XR ini masih layak di beli di tahun 2024?

Alasanya adalah sektor kameranya yang masih lebih bagus jika dibandingkan dengan HP Android keluaran terbaru dengan harga yang sama, yaitu kisaran harga mulai dari Rp3 jutaan dalam kondisi bekas. Karena iPhone XR ini memang sudah tidak diproduksi lagi.

iPhone XR dilengkapi dengan Liquid Retina berukuran 6.1 inci dengan resolusi 1792 x 828 piksel.

Layar dengan ukuran seperti ini masih sangat cocok digunakan untuk bermain game atau menonton video.

Untuk kapasitas baterainya, iPhone XR ini dibekali dengan baterai yang berkapasitas 2942 mAh dan terbilang cukup besar dibandingkan iPhone lainnya di lini X Series.

HP keluaran tahun 2018 ini dibekali dengan prosesor buatan Apple, yaitu Apple A12 Bionic (7nm) yang dikombinasian dengan RAM 3GB serta penyimpanan internal dengan pilihan 64GB, 128GB, dan 256GB.

2. iPhone 11 Series

iPhone lama selanjutnya yang masih worth it di tahun 2024 adalah iPhone 11. HP ini merupakan keluaran tahun 2019 dan hingga tahun 2024 ini, berarti sudah menginjak usia 5 tahun.

Meskipun demikian, iPhone 11 Series masih sangat layak digunakan di tahun 2024. HP ini dibekali dengan prosesor buatan Apple, yaitu Apple A13 Bionic (7 nm+) dengan RAM 4GB dan penyimpanan internal 64GB, 128GB, dan 256GB.

iPhone 11 ini dibekali dengan layar selas 6,1 inci menggunakan panel Liquid Retina IPS LCD dengn resolusi 828 x 1792 piksel.

Untuk kapasitas baterainya, iPhone 11 ini menggunakan baterai yang berkapasitas 3110 mAh. Untuk harga dari Iphone 11 ini bisa kamu dapatkan mulai dari harga Rp4 hingga 5 jutaan untuk varian reguler, dan 5 hingga 6 jutaan untuk varian Pro dan Pro Max. Harga tersebut adalah harga untuk iPhone 11 dalam kondisi bekas.

3. iPhone 12 Series

Selain iPhone XR dan iPhone 11, iPhone seri lama yang masih layak di beli di tahun 2024 adalah iPhone 12. Meskipun HP ini dirilis pada tahun 2020, namun dari segi performa masih sangat worth it hingga tahun 2024 ini.

iPhone 12 ini dibekali dengan prosesor buatan Apple, yaitu Apple A14 Bionic (5nm) yang dipadukan dengan RAM 4GB dan penyimpanan internal dengan pilihan 64GB, 128GB, dan 256GB.

Sektor layarnya mengandalkan panel Super Retina XDR OLED seluas 6,1 inci yang memiliki resolusi 1170 x 2532 piksel. Layar tersebut tentu saja jauh lebih baik dibandingkan dengan iPhone generasi sebelumnya.

iPhone 12 versi reguler ini bisa kamu dapatkan dengan harga sekitar Rp8,4 jutaan dalam kondisi barunya.

Selain iPhone 12 versi reguler, iPhone 12 Pro dan iPhone 12 Pro Max juga  masih sangat layak dibeli untuk tahun 2024 ini dengan banderol harga kurang dari Rp10 jutaan.

4. iPhone 13 Series

iPhone lama lain yang masih layak dibeli di tahun 2024 adalah iPhone 13 Series. Bahkan, untuk iPhone 13 versi reguler masih menjadi primadona karena memiliki banyak peminat hingga saat ini.

Hal ini dikarenakan desain dari iPhone 13 yang sangat ikonik dengan dua kamera belakang yang disusun secara diagonal untuk versi reguler dan versi mini. Sementar untuk varian Pro dan Pro Max menggunakan tiga kamera belakan yang disusun Zigzag seperti iPhone 11 Pro Series dan 12 Pro Series.

Di sektor layar, iPhone 13 varian reguler menggunakan panel Super Retina XDR OLED seluas 6,1 inci dengan resolusi 1170 x 2532 piksel.

Dapur pacunya, mengandalkan prosesor buatan Apple yaitu Apple A15 Bionic (5 nm) dengan RAM 4GB dan penyimpanan internal tiga pilihan, 128GB, 256GB, dan 512GB.

Untuk harganya sendiri, kamu bisa mendapatkan iPhone 13 versi reguler dengan harga mulai dari Rp10,2 jutaan untuk varian memori 128GB di toko resmi iPhone Indonesia.

Nah, itulah tadi beberapa iPhone seri lama yang masih worth it dibeli di tahun 2024. Untuk iPhone 14 Series dan iPhone 15 Series tidak Indogamers.com masukan ke dalam rekomendasi karena memang iPhone tersebut masih terbilang baru.***

Follow Berita Indogamers di Google News
Editor :
Berita Terkait
Gadget

Daftar Terbaru Harga iPhone di iBox per 8 September 2024, sebelum iPhone 16 Dirilis

Minggu 08 September 2024, 20:05 WIB
undefined
Mobile

Gak Perlu iPhone Pro, Ini Deretan Game Berat yang Masih Bisa Dimainkan dengan Iphone 16

Selasa 10 September 2024, 08:02 WIB
undefined
Gadget

Suka Dikeluhkan Pengguna Terlalu Kecil, Apple Pertahankan Varian Penyimpanan 128 GB di iPhone 16

Selasa 10 September 2024, 06:45 WIB
undefined
News Update
News22 November 2024, 08:30 WIB

Kabar Gembira! Pokemon Horizons Musim 2 akan Tayang di Netflix Awal 2025

The Pokemon Company resmi mengumumkan bahwa musim kedua dari serial populer Pokemon Horizons akan mulai tayang pada awal 2025.
Pokemon Horizons. (Sumber: Nintendo)
Console22 November 2024, 08:18 WIB

Bikin Permainan Makin Seru, Inilah 5 Lagu Soundtrack Game Terbaik Sepanjang Masa

Berikut adalah lima lagu soundtrack game terbaik yang diakui penggemar dan kritikus,
Game Metal Gear. (Sumber: Konami)
E-Sport22 November 2024, 07:53 WIB

Babak Wildcard M6 Sudah Dimulai, Ini Tim Favorit versi Ade Setiawan dan R7

Babak wildcard M6 sudah dilangsungkan Kamis (21/11/2024).
ULFHEDNAR dan RRQ Akira, dua tim yang tampil di wild card M6.
Gadget22 November 2024, 00:01 WIB

Fitur Baru dari Meta, Messenger Kini Bisa untuk Video Call dengan AI

Induk dari Facebook, WhatsApp, dan Instagram, yaitu Meta menghadirkan fitur baru berbasis AI pada aplikasi Messenger.
Ilustrasi fitur baru berbasis AI yang Meta hadirkan pada Messenger (FOTO: Meta)
Gadget21 November 2024, 23:05 WIB

Cuman Punya Laptop Tapi Pengen Nonton TV? Tenang, Begini Cara Nonton TV Gratis di Laptop

Saat ini, menonton TV tidak hanya bisa dilakukan secara offline.
Ilustrasi menonton TV di laptop (FOTO: pinterest.com)
Guides21 November 2024, 22:00 WIB

LapakReload: Pengalaman Top Up Diamond Mobile Legends yang Cepat dan Aman

Lapak Reload yang dikenal sebagai solusi top up diamond yang cepat, mudah, dan aman.
LapakReload tempat top up diamond Mobile Legends (FOTO: Instagram.com/@lapakload)
Gadget21 November 2024, 21:30 WIB

Putar Lagu di Spotify Terjeda? Tenang, Ini 6 Cara Mudah untuk Mengatasinya

Memutar lagu di Spotify yang terus terjeda bisa disebabkan banyak hal dan bisa diatasi dengan mudah.
Ilustrasi memutar lagu di Spotify yang terus terjeda (FOTO: Freepik.com)
Gadget21 November 2024, 21:03 WIB

Cara Sembunyikan Aplikasi di HP Oppo Tanpa Aplikasi Tambahan

Agar tidak sembarang orang bisa membuka aplikasi di HP Oppo yang kamu miliki.
Ilustrasi sembunyikan aplikasi di HP Oppo (FOTO: Oppo)
Mobile21 November 2024, 20:32 WIB

5 Game Android Seru dan Mudah Dimainkan untuk Lansia, Cocok Buat Asah Otak

Pilihan 5 rekomendasi game android seru dan mudah dimainkan untuk lansia
Candy Crush, salah satu game yang bisa dimainkan segala usia. (Googleplay) (FOTO: Dok. Google Play)
News21 November 2024, 20:01 WIB

5 Fakta Penting Pokemon Trading Card Game Pocket Kantongi Keuntungan Fantastis dalam Waktu Singkat

Hingga 17 November 2024, total pendapatan game ini mencapai Rp1,81 triliun.
Kartu Pokemon TCG. (Sumber: Pokemon)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+62851 8306 6952

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2024 IndoGamers. All rights reserved.