Kelebihan dan Kekurangan Vivo X100 Ultra, Cocok Jadi HP Gaming dengan Harga Rp20 Jutaan

Vivo X100 Ultra (Foto: YouTube/Tim Schofield)

Indogamers.com - HP Vivo X100 Ultra menjadi salah satu pilihan HP gaming seiring berkembangnya game mobile.

Vivo merilis smartphone Vivo X100 Ultra salah satunya untuk menjawab kebutuhan konsumen dalam industri game yang makin maju.

Berkembangnya teknologi game mobile menjadi salah satu pendorong perkembangan smartphone dengan spek tinggi yang diperlukan untuk memainkan game berbagai genre.

Baca Juga: Eksklusif untuk Sang Juara PBNC XIV: Point Blank Rilis Comeback Weapon Series 2024

Fenomena ini melahirkan beragam jenis handphone yang dioptimalkan untuk bermain game, bahkan beberapa sengaja dibuat khusus dan mendapat lapel HP gaming.

Salah satu jenis smartphone yang dirancang untuk gaming ialah HP Vivo X100 Ultra. Berikut spesifikasi singkat, kelebihan dan kekurangannya.

Spesifikasi Vivo X100 Ultra

Vivo X100 Ultra hadir dengan layar LTPO AMOLED berukuran 6.78 inci dan ditenagai oleh chipset Qualcomm Snapdragon 8 Gen 3.

Ponsel ini tersedia dalam pilihan RAM 12 GB dan 16 GB, dengan kapasitas penyimpanan 256 GB, 512 GB, dan 1 TB.

Baca Juga: 5 Game Naruto Terbaik Selain Ultimate Ninja Storm

Di sektor kamera, Vivo X100 Ultra dibekali dengan kamera utama 50 MP (wide), 50 MP (ultrawide), dan 200 MP (periscope telephoto) untuk hasil foto yang tajam. Harga untuk varian RAM 12 GB dan penyimpanan 256 GB dibanderol Rp 20.349.000.

Kelebihan Vivo X100 Ultra

Vivo X100 Ultra memiliki sejumlah kelebihan yang membuatnya menonjol. Ponsel ini menawarkan performa tangguh berkat chipset Snapdragon 8 Gen 3, serta kapasitas RAM hingga 16 GB dan penyimpanan internal hingga 1 TB yang luas.

Layar berukuran 6.7 inci dengan panel LTPO AMOLED memberikan tampilan yang jernih. Di sektor fotografi, terdapat kamera telefoto 200 MP dengan sistem stabilisasi untuk mengurangi goyangan, serta kamera depan 50 MP yang mendukung perekaman video 4K@30FPS.

Baca Juga: 10 Kekurangan Naruto: Ultimate Ninja Storm yang Wajib Kamu Tahu Sebelum Membeli

Vivo X100 Ultra juga dilengkapi pengisian cepat 80W, pengisian daya nirkabel, dan pengisian balik.

Selain itu, ponsel ini mendukung update sistem operasi hingga tiga tahun, memiliki suara speaker yang lantang dan jernih, serta didukung konektivitas WiFi 6/7 untuk internet yang lancar.

Fitur tambahan lainnya termasuk sensor sidik jari under-display, NFC, dan infrared blaster.

Baca Juga: Link Download Naruto: Ultimate Ninja Storm, Harga Beserta Spesifikasi Android dan iOS untuk Memainkannya

Kekurangan Vivo X100 Ultra

Vivo X100 Ultra memiliki beberapa kekurangan, di antaranya bodi yang cukup berat, dengan bobot lebih dari 200 gram, sehingga mungkin terasa kurang nyaman untuk penggunaan jangka panjang.

Selain itu, ponsel ini belum mendukung fitur eSIM, yang dapat menjadi keterbatasan bagi pengguna yang menginginkan fleksibilitas lebih dalam manajemen kartu SIM.***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI