3 Laptop AMD Ryzen 7 dengan Harga Terjangkau, Performa Boleh Diadu

Laptop gaming pertama dengan prosesor AMD Ryzen 7 8845 HS, Acer Nitro V 16 (FOTO: videocardz.com)

Indogamers.com - AMD, sebagai pesaing Intel, telah mengembangkan mikroprosesor yang dikenal sebagai Ryzen.

Prosesor Ryzen merupakan salah satu produk unggulan AMD yang berhasil dan mampu bersaing di pasar, bahkan kinerjanya dapat mengungguli beberapa tipe prosesor Intel di segmen tertentu.

AMD kelas atas ialah AMD Ryzen 7. Berikut adalah 3 rekomendasi laptop AMD Ryzen 7 paling terjangkau.

Baca Juga: 3 Kelebihan dan Kekurangan Xiaomi Redmi Note 14 Pro 5G yang Penting Kamu Tahu

1. Lenovo V14 G2

Lenovo V14 G2 adalah salah satu laptop dengan performa terbaik di kelas harganya. Selain mengandalkan prosesor AMD Ryzen 7 5700U yang bertenaga, laptop ini juga dilengkapi dengan RAM dan SSD yang dapat di-upgrade.

Meskipun RAM 8 GB-nya sudah tertanam (soldered), Lenovo masih menyediakan satu slot SODIMM tambahan, memungkinkan konfigurasi Dual Channel. Kapasitas maksimal RAM yang bisa dipasang hingga 16 GB.

Laptop ini juga hadir dengan SSD NVMe berkapasitas 512 GB menggunakan antarmuka M.2 PCIe 3.0, menyediakan ruang penyimpanan yang cukup besar untuk file dan program, serta memberikan kecepatan transfer optimal untuk booting dan loading game.

Baca Juga: 5 Alasan Kenapa Palworld Terancam Berhenti Akibat Gugatan dari Nintendo

Menariknya, ada slot tambahan untuk HDD SATA 2,5 inci hingga 1 TB. Meski baterainya hanya berkapasitas 38 Whr, uji MobileMark 2018 menunjukkan laptop ini mampu bertahan hingga 7,5 jam dalam penggunaan normal.

Lenovo V14 G2 dengan AMD Ryzen 7 dijual sekitar Rp7,9 juta, dan sudah termasuk OS Windows 10 Home 64-bit serta Office Home & Student 2021.

2. HP 245 G9

HP 245 G9 menawarkan performa yang solid berkat prosesor Ryzen 7 5825U berbasis arsitektur Zen 3. Dengan konsumsi daya hanya 15 Watt, prosesor ini tetap efisien namun mampu menangani multitasking dengan baik.

Selain performanya, laptop ini juga menarik karena konektivitasnya. Dilengkapi dengan WiFi 6 dan port LAN yang masih tersedia, serta port USB-C yang saat ini berfungsi untuk transfer data.

Baca Juga: 5 Alasan Kenapa Palworld Terancam Berhenti Akibat Gugatan dari Nintendo

Laptop dengan backlit keyboard ini memiliki bobot 1,47 kg dan dijual seharga Rp7,5 juta. HP Indonesia juga memberikan garansi resmi selama 2 tahun, dan laptop ini hadir dengan Windows 11 Home, meskipun tanpa Microsoft Office.

3. MSI Modern 14 C7M

MSI Modern 14 C7M adalah laptop berbobot 1,4 kg yang telah mendapatkan sertifikasi ketahanan militer AS (MIL-STD-810G), sehingga mampu beroperasi dalam kondisi ekstrem.

Laptop ini juga siap menangani berbagai tugas dengan prosesor Ryzen 7 7730U yang kuat. Fitur konektivitasnya dilengkapi dengan WiFi 6e dan port USB-C yang mendukung power delivery, menambah keunggulannya.

Laptop ini dijual seharga Rp9,6 juta, sudah termasuk garansi resmi 2 tahun. Dalam paket penjualannya, Anda akan mendapatkan tas jinjing, sistem operasi Windows 11 Home, serta Office Home & Student 2021.

Itulah 3 rekomendasi laptop AMD Ryzen 7 paling terjangkau dengan performa maksimal.***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI