logo

Apple Resmi Hadirkan iPad Mini Gen 7: Tengok Spesifikasi dan Harganya

PembasmiBocil
Kamis 17 Oktober 2024, 13:03 WIB
iPad Mini Gen 7 yang hadir dengan berbagai peningkatan (FOTO: macrumors)

iPad Mini Gen 7 yang hadir dengan berbagai peningkatan (FOTO: macrumors)

Indogamers.com - Apple secara resmi menghadirkan iPad Mini generasi terbarunya di tahun 2024, yaitu iPad Mini Gen 7 yang dirilis pada Selasa, 15 Oktober 2024.

iPad Mini Gen 7 hadir setelah iPad Mini Gen 6 yang dirilis Apple tiga tahun lalu, tepatnya di tahun 2021.

iPad Mini Gen 7 ini hadir dengan berbagai peningkatan dari iPad Mini Gen 6. Salah satu peningkatannya adalah sektor dapur pacunya yang ditenagai dengan prosesor yang sama dengan iPhone 15 Pro Series.

Selain itu, iPad Mini Gen 7 juga telah hadir dengan teknologi kecerdasan buatan terbaru Apple yang kemarin sempat viral, yaitu Apple Intelligence.

Baca Juga: 3 Rekomendasi iPad Harga di Bawah Rp 10 Juta

Untuk lebih jelasnya lagi, kamu bisa simak spesifikasi dan harga dari iPad Mini Gen 7 yang baru saja dirilis Apple di bawah ini.

Spesifikasi iPad Mini Gen 7

Dari segi tampilannya, iPad Mini Gen 7 ini terlihat sangat mirip dengan generasi sebelumnya, iPad Mini Gen 6.

Salah satu perubahan paling kentara dari iPad mini Gen 7 adalah warna baru yang Apple hadirkan, yaitu space gray, pink, purple, and starlight yang kini tampil lebih segar.

Untuk segi dimensinya, iPad Mini Gen 7 masih membawa ukuran yang sama dengan dimensi dari iPad Mini Gen 6.

iPad Mini 7 ini hadir dengan layar yang menggunakan panel Liquid Retina IPS LCD seluas 8,2 inci yang memiliki resolusi 1488 x 1226 piksel, aspek rasio 3:2 dan refresh rate yang masih menggunakan 60Hz.

Dapur pacunya, mengandalkan prosesor yang sama dengan prosesor iPhone 15 Pro Series, yaitu Apple A17 Pro yang dibangun diatas fabrikasi 3nm yang memiliki enam inti (hexa-core) yang meliputi dua inti performa dan empat inti hemat daya. Unit pengolah grafis (GPU) yang diandalkan juga memiliki enam core.

Apple mengklaim penggunaan prosesor ini membawa peningkatan performa CPU hingga 30 persen dan performa GPU hingga 25 persen, dibandingkan iPad Mini 6 (2021) yang ditenagai dengan prosesor Apple A15 Bionic.

Selain itu, Apple A17 Pro ini juga dilengkapi dengan fitur ray tracing berbasis hardware yang empat kali lebih kencang jika dibandingkan dengan ray-tracing berbasis software.

Secara real time, ray tracing memungkinkan game menampilkan efek sinematik dan pantulan cahaya. Visual game, termasuk pantulan dari matahari, akan terlihat jauh lebih indah.

Selain itu, iPad Mini diklaim dapat menjalankan judul-judul triple-A/AAA kelas atas, termasuk Zenless Zone Zero milik studio Hoyoverse, menggunakan CPU ini.

Untuk sektor kameranya, Apple telah mengintegrasikan kamera utama 12 MP yang telah disempurnakan oleh ISP-nya dan kompatibel dengan Smart HDR 4. Selain itu, iPad Mini 7 ini juga dilengkapi port pengisian daya 20W, daya tahan baterai hingga 10 jam dalam penggunaan normal, dan sistem keamanan biometrik dengan Touch ID.

Tak hanya itu saja, peningkatan dari iPad Mini 7 ini ada pada sektor penyimpanannya, iPad Mini 7 kini tersedia dalam kapasitas 128GB, dukungan konektivitas Wi-Fi 6E, Bluetooth 5.3, dan kini memakai port USB Type-C 3.1 Gen2.

Tablet ini juga sudah mendukung Apple Pencil Pro yang menghadirkan berbagai fitur seperti berikut:

  • Wireless pairing and charging

  • Attaches magnetically

  • Pixel-perfect precision

  • Low latency

  • Tilt sensitivity

  • Pressure sensitivity

  • Double-tap to change tools

  • Squeeze

  • Barrel roll

  • Haptic feedback

  • Find My support

Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, iPad Mini 7 kini dibekali dengan teknologi kecerdasan buatan Apple Intelligence yang memungkinkan pengguna menulis dan meringkas teks dengan AI, membuat gambar dan emoji, juga menghadirkan asisten virtual Siri yang lebih pintar.

Harga iPad Mini Gen 7

Untuk harga dari iPad Mini Gen 7 ini bisa kamu lihat dibawah ini beserta perbandingannya dengan iPad Mini Gen 6 yang dirilis tiga tahun lalu.***

iPad Mini Gen 7

iPad Mini Gen 6

64GB: $499/£499 (Rp7,7 jutaan)
Seluler 64GB: $649/£649 (Rp10 jutaan)

128GB: $499/£499 (Rp7,7 jutaan)
Seluler 128GB: $649/£649 (Rp10 jutaan)

256GB: $599/£599 (Rp9,2 jutaan)
Seluler 256GB: $749/£749 (Rp11,6 jutaan)

256GB: $649/£649 (Rp10 jutaan)
Seluler 256GB: $799/£799 (Rp12,3 jutaan)

512GB: $799/£799 (Rp12,3 jutaan)
Seluler 512GB: $949/£949 (Rp14,7 jutaan)

Follow Berita Indogamers di Google News
Editor :
Berita Terkait
Gadget

Kelebihan dan Kekurangan iPad Pro 13, Tablet dengan Desain Tipis

Rabu 02 Oktober 2024, 10:29 WIB
undefined
Gadget

Sepsifikasi Apple iPad Air 13. Kelebihan dan Kekurangan yang Perlu Kamu Tahu

Sabtu 05 Oktober 2024, 14:20 WIB
undefined
Gadget

Daftar Keunggulan dan Kelemahan Apple iPad Pro 12.9

Sabtu 05 Oktober 2024, 17:30 WIB
undefined
News Update
News21 April 2025, 11:00 WIB

5 Game Harvest Moon yang Cocok untuk Pemula

Bagi para pemula yang baru akan memulai memainkannya, langkah pertama yang perlu kamu lakukan adalah memilih platform permainan sesuai dengan yang kamu miliki.
Harvest Moon masih tetap asyik dimainkan sampai hari ini. (FOTO: dok.Nintendo DS)
E-Sport21 April 2025, 09:47 WIB

Mode Rame Bigetron Alpha Sukses Tumbangkan RRQ Hoshi, Apa itu Mode Rame?

Tim Robot Merah akhirnya berhasil menjadi counter winstreak-nya RRQ Hoshi setelah memenangi laga dengan skor 2-0, Minggu (20/4/2025).
Bigetron Alpha dengan rambut warna merahnya. (FOTO: Instagram/bigetronesports)
E-Sport21 April 2025, 09:08 WIB

Winstreak Terhenti, Ini Kata-kata RRQ Usai Tumbang dari Bigetron di MPL ID Season 15

Mengalami kekalahan pertamanya, RRQ pun mencoba bijak menyikapi.
Bigetron, jadi tim yang menghentikan winstreak RRQ. (FOTO: Instagram/bigetronesports)
Mobile20 April 2025, 19:30 WIB

Dikagetin Musuh? Ini 4 Tips Close Combat di PUBG Mobile

Main PUBG Mobile kalau lagi asik looting, tiba-tiba musuh nongol dari balik pintu tentu bikin panik dong guys.
PUBG Mobile. (Sumber: pubg.com)
Mobile20 April 2025, 18:00 WIB

Tips Pakai Hero Kongming, Siap Jadi Penguasa Midlane Honor of Kings

Kamu suka nge-burst musuh dari kejauhan sambil ngatur posisi kayak mastermind? Hero Kongming di Honor of Kings bisa jadi pilihan yang pas guys.
Kongming HoK. (Sumber: Honor of Kings)
Mobile20 April 2025, 16:00 WIB

Kenalan Sama Kongming, Hero Honor of Kings yang Jadi Pusat Perhatian

Gamers Honor of Kings pasti sudah enggak asing lagi dong dengan yang namanya Kongming.
Kongming (FOTO: Kongming)
PC20 April 2025, 15:00 WIB

3 Varian Ventus 2X, Kartu Grafis MSI yang Bakal Ubah Hidupmu sebagai Insan Kreatif

Tenang guys, sebab nih MSI punya trio jagoan dari lini Ventus 2X yang siap nemenin kamu nge-game atau ngonten.
Kartu grafis MSI Ventus Series. (Sumber: MSI)
Lifestyle20 April 2025, 14:01 WIB

Penyebab Perilaku Negatif pada Anak Akibat Game Online: Dari Mana Asalnya dan Bagaimana Mengatasinya?

Meski menawarkan hiburan dan interaksi sosial virtual, tidak sedikit orang tua dan pendidik yang mulai mengkhawatirkan dampak negatif dari kebiasaan bermain game yang berlebihan.
Potret ilustrasi anak bermain mobile game. (FOTO: unsplash.com/@thisisgeipenko)
PC20 April 2025, 13:00 WIB

MSI Ventus Series, Cocok Buat Kamu Pekerja Kreatif yang Ingin Tingkatkan Produktivitas

MSI Ventus 2X jadi salah satu komponen yang cukup menarik untuk disimak dan dimiliki bagi para perakit PC.
Kartu grafis MSI. (Sumber: MSI)
PC20 April 2025, 12:03 WIB

Benarkah Terkencang di Dunia? Intip Harga dan Spesifikasi Samsung SSD 9100 Pro Series

Samsung SSD 9100 Pro Series hadir sebagai salah satu SSD terkencang di dunia saat ini yang memiliki empat varian penyimpanan 1TB, 2TB, 4TB, dan 8TB.
Samsung SSD 9100 Pro Series, SSD terkencang di dunia untuk saat ini. (FOTO: Samsung)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+62851 8306 6952

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2025 IndoGamers. All rights reserved.