logo

Xiaomi 15 Series Siap Dirilis Akhir Oktober 2024, Snapdragon 8 Elite Jadi Dapur Pacunya

PembasmiBocil
Kamis 24 Oktober 2024, 09:27 WIB
Ilustrasi Xiaomi 15 (FOTO: Xiaomi)

Ilustrasi Xiaomi 15 (FOTO: Xiaomi)

Indogamers.com - Produk terbaru dari pabrikan ternama asal Tiongkok Xiaomi akan segera dirilis pada akhir Oktober 2024 nanti. Produk terbaru tersebut adalah Xiaomi 15 Series yang menjadi HP flagship dari Xiaomi.

Xiaomi 15 Series ini akan debut pertama kali di pasar Tiongkok, dan peluncurannya secara global akan menyusul setelah itu.

Perilisan Xiaomi 15 Series ini juga dilakukan setelah Qualcomm resmi merilis SoC terbarunya Snapdragon 8 Elite yang akan menjadi dapur pacu dari Xiaomi 15 Series.

Snapdragon 8 Elite ini menghadirkan peningkatan signifikan dengan CPU Oryon yang mampu mencapai clockspeed hingga 4.32 GHz dan menjadi SoC mobile yang paling kencang untuk saat ini.

Baca Juga: Mengintip Performa Chip Snapdragon 8 Elite, Benarkah Lebih Panas dan Boros Daya?

Qualcomm menjanjikan peningkatan performa hingga 45 persen untuk Single Core dan Multi Core, dengan efisiensi daya lebih baik hingga 40 persen dari generasi sebelumnya (Snapdragon 8 Gen 3).

Meskipun pihak Xiaomi belum dirilis secara resmi spesifikasi lengkap dan kemampuan dari Xiaomi 15 Series, tapi bocoran dari HP baru Xiaomi ini telah beredar di internet.

Contohnya adalah skor benchmark Xiaomi 15 Series yang menggunakan Snapdragon 8 Elite untuk dapur pacunya.

Pada bocoran itu terlihat, perangkat dengan nomor model 24129PN74C yang diduga kuat adalah Xiaomi 15 tersebut, berhasil memperoleh skor 3180 di skenario single-core, dan 10058 untuk multi-core.

Jika memang benar, maka Xiaomi 15 ini memiliki peningkatan yang sangat signifikan dibandingkan dengan pendahulunya Xiaomi 14 yang menggunakan SoC dari Qualcomm, yaitu Snapdragon 8 Gen 3.

Dimana, Xiaomi 14 ini yang menggunakan SoC Qualcomm Snapdragon 8 Gen 3 hanya memiliki skor 2134 untuk single-core dan 6855 di pengujian multi-core, mengutip dari mysmartprice.

Dalam tabel hasil benchmark tersebut juga terlihat jika SoC terbaru dari Qualcomm dengan kode ARMv8 ini menggunakan konfigurasi 8 core dengan 2 core 4.32 Ghz plus 6 core 3.53 Ghz.

Prototipe yang digunakan untuk pengujian ini menggunakan RAM yang kemungkinan memiliki kapasitas 16GB dan dijalankan menggunakan sistem operasi Android 15.

Sayangnya, pihak Xiaomi masih belum mengungkapkan tanggal pasti perilisan Xiaomi 15 Series, meski telah diketahui akan dirilis pada akhir Oktober 2024.

Jika melihat pendahulunya Xiaomi 14 Series yang dirilis pada 26 Oktober 2023 lalu, ada kemungkinan Xiaomi 15 Series akan dirilis pada tanggal yang sama atau beberapa hari lebih lambat.***

Follow Berita Indogamers di Google News
Editor :
Berita Terkait
Gadget

Perbedaan Xiaomi 13T dan Xiaomi 14T, Sama-sama Bisa Pakai Lensa Telephoto

Kamis 10 Oktober 2024, 22:05 WIB
undefined
Gadget

Mengintip Performa Chip Snapdragon 8 Elite, Benarkah Lebih Panas dan Boros Daya?

Senin 21 Oktober 2024, 14:57 WIB
undefined
Gadget

Gunakan SoC Qualcomm Snapdragon 8 Elite, Segini Hasil Benchmark Xiaomi 15

Rabu 23 Oktober 2024, 15:01 WIB
undefined
News Update
Mobile26 April 2025, 20:00 WIB

Pilih Mobil Jangan Asal, Ini Kendaraan yang Paling Cocok di PUBG Mobile

Dalam dunia PUBG Mobile, urusan pilih kendaraan itu bukan cuma soal gaya doang, bro.
Monster truck PUBG MOBILE. (Sumber: pubg.com)
E-Sport26 April 2025, 19:45 WIB

FFWS SEA 2025 Spring Resmi Diselenggarakan! 5 Tim Terbaik Indonesia Siap Berikan Yang Terbaik

ree Fire World Series Southeast Asia (FFWS SEA) 2025 Spring resmi dimulai pada Jumat, 25 April 2025 5 tim terbaik Indonesia siap berikan yang terbaik.
FFWS SEA 2025 Spring resmi dimulai (FOTO: Indogamers.com/Ica Juniyanti)
Community26 April 2025, 19:45 WIB

Seri Ikatan Takdir Resmi Meluncur, Hadirkan Mekanisme Baru dan Keseruan di Dunia Pokemon Kartu Koleksi

AKG Entertainment, sebagai Master Licensee dan distributor resmi Pokemon Game Kartu Koleksi di Indonesia.
peluncuran kartu Pokemon Ikatan Takdir (FOTO: Indogamers.com/Ica Juniyanti)
E-Sport26 April 2025, 19:44 WIB

Visa dan EA SPORTS FC Hadirkan Kompetisi Sepak Bola Mobile Terbesar di Asia, Simak Ragam Keseruannya!

Vida dan EA SPORTS hadirkan FC Mobile Festival di Bangkok pada 14–15 Juni di BCC Hall Central Ladprao.
FC Mobile Festival di Bangkok pada 14–15 Juni di BCC Hall Central Ladprao (FOTO: Dok.EA SOPRTS)
Mobile26 April 2025, 19:00 WIB

Cara Mendapatkan Malus Majesty di PUBG Mobile, Cuma Sebulan Guys!

Malus Majesty adalah skin Ultimate terbaru di PUBG Mobile yang dirilis pada 25 April 2025 sebagai bagian dari seri Gilt Set.
Malus Majesty. (Sumber: PUBG MOBILE)
Mobile26 April 2025, 18:00 WIB

5 Hero dengan Mobilitas Tinggi yang Cocok Buat Lawan Lian Po Honor of Kings

Buat ngelawan Lian Po di Honor of Kings yang terkenal keras kayak batu dan susah banget dibunuh, kamu butuh hero-hero yang punya mobilitas tinggi.
Lian Po (FOTO: Honor of Kings) (FOTO: Honor of Kings)
Mobile26 April 2025, 14:10 WIB

Lian Po di Honor of Kings: Si Tank Tangguh yang Siap Bikin Musuh Kocar-Kacir

Buat kamu yang suka jadi garda terdepan dan tahan banting, Lian Po di Honor of Kings bisa jadi pilihan tepat
Lian Po Honor of Kings. (Sumber: Honor of Kings)
E-Sport26 April 2025, 10:00 WIB

Enggak Sekadar Nonton Game, di LCP Arena Kamu Bisa Lihat Dapur Pacu Canggih dari MSI

Yap, itu yang terjadi di LCP Arena Taipei. MSI, brand legendaris di dunia teknologi dan gaming, resmi jadi partner PC & monitor buat League of Legends Championship Pacific (LCP).
MSI x LCP. (Sumber: MSI)
PC26 April 2025, 08:32 WIB

Nyalain Turbo Cuma Sekali Klik! MSI Z890 Sudah Siap Gas Pol dengan Intel 200S Boost

Tapi kali ini beda karena MSI resmi ngenalin dukungan penuh buat Intel® 200S Boost di semua jajaran motherboard Z890 mereka.
MSI Z890 series. (Sumber: MSI)
Gadget25 April 2025, 21:01 WIB

Realme 14 Series 5G Siap Dirilis, Jadi HP Pertama di Indonesia dengan Chip Snapdragon 6 Gen 4

HP terbaru dari Realme ini akan dirilis pada Selasa, 6 Mei 2025 mendatang dan menjadi HP pertama di Indonesia dengan chip Snapdragon 6 Gen 4.
Realme 14 Series 5G yang akan segera dirilis di Indonesia. (FOTO: Realme)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+62851 8306 6952

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2025 IndoGamers. All rights reserved.