logo

Penyebab dan Cara Memperbaiki Layar yang Berkedip di Android

PembasmiBocil
Senin 28 Oktober 2024, 12:16 WIB
Ilustrasi layar HP Android yang berkedip. (FOTO: pinterest.com)

Ilustrasi layar HP Android yang berkedip. (FOTO: pinterest.com)

Indogamers.com - Hampir semua pemilik HP akan merasa panik saat layar HP Android yang mereka gunakan tiba-tiba berkedip.

Bahkan, tak sedikit juga yang langsung membuka browser internet mereka untuk mencari tahu penyebab dan cara mengatasi layar HP Android yang berkedip.

Layar HP yang berkedip saat digunakan biasanya disebabkan oleh banyak faktor, seperti adanya gangguan pada layar, adanya masalah pada CPU, hingga software yang bekerja secara tidak optimal.

Jika kamu menjadi salah satu pengguna HP Android yang mengalami masalah serupa, kamu tidak perlu khawatir dan bingung mencari tahu apa saja penyebab dan cara mengatasi layar HP Android yang berkedip.

Baca Juga: 4 Cara Mudah Mengatasi Layar HP Bergaris Sesuai Penyebabnya, Jangan Panik Duluan Ya!

Sebab, Indogamers.com kali ini akan membagikan apa saja penyebab dan cara mengatasi layar HP Android yang berkedip.

Tanpa basa-basi lagi, langsung saja simak penjelasan selengkapnya di bawah ini.

Penyebab layar HP Android berkedip

Seperti yang sudah disinggung di atas, penyebab layar HP bergaris ada beberapa faktor, baik dari bagian hardware maupun software yang bermasalah. Berikut penyebab layar HP bergaris:

1. HP terjatuh

Salah satu penyebab layar HP berkedip adalah HP yang sering terjatuh. Umumnya, layar HP Android yang berkedip terjadi karena kerusakan pada hardware atau software di dalamnya.

Kerusakan pada hardware memicu kerusakan pada LCD layar. Tetapi ada juga kemungkinan layar bergaris yang muncul karena HP terjatuh ini dari softwarenya.

2. HP terkena atau terendam air

Penyebab berikutnya layar HP Android yang berkedip adalah terkena percikan air atau terendam air. Meskipun beberapa HP mungkin memiliki ketahanan air yang baik. Tetapi, sebagian besar belum dilengkapi dengan fitur ini.

Jadi saat HP terkena atau terendam air sangat berpotensi merusak layar HP sehingga layar menjadi berkedip-kedip.

3. Sistem error

Penyebab lain yang mengakibatkan layar HP Android menjadi berkedip adalah terjadinya sistem error pada sistem operasi HP.

Sistem error ini biasanya bereaksi dengan munculnya bug sistem dalam bentuk garis halus, terkadang juga mengakibatkan layar HP Android menjadi berkedip.

4. Layar HP tertindih benda berat

Penyebab layar HP Android yang berkedip selanjutnya adalah layar HP mendapatkan tekanan kuat atau tertindih benda berat.

Kondisi ini juga bisa menyebabkan layar HP menjadi bergaris atau lebih parahnya lagi bisa mengakibatkan layar mati total.

5. Soket layar rusak

Penyebab terakhir yang membuat layar HP Android bergaris adalah socket layar HP yang rusak. Kondisi ini umumnya memicu munculnya garis vertikal/horizontal, garis putih, garis ganda, layar berkedip hingga kematian pada layar HP.

Kerusakan pada soket HP ini umumnya terjadi akibat cacat produksi HP atau bisa juga karena kesalahan saat melakukan servis.

Cara-cara Mengatasi Layar HP Berkedip

1. Restart HP, gunakan Safe Mode

Cara mengatasi layar HP Android berkedip yang bisa kamu lakukan adalah merestart HP dan lanjutkan dengan mengaktifkan fitur Safe Mode.

Fitur tersebut berfungsi untuk melacak kinerja sistem operasi dan menemukan diagnosis jika terjadi trouble dalam sistem operasinya. Jika ada keretakan atau garis layar muncul di software, sistem tersebut dengan segera mengirimkan notifikasi.

2. Atasi layar HP Android berkedip menggunakan opsi developer

Menggunakan opsi developer atau opsi pengembang ini merupakan suatu halaman untuk mengatur settingan HP dengan cara yang lebih lengkap dan lebih mendetail.

Pada laman opsi developer ini, terdapat juga pengaturan Show Pointer Location yang dapat dinonaktifkan untuk membantu menghilangkan garis halus, horizontal atau vertikal pada layar HP, hingga mengatasi masalah layar HP Android yang  berkedip.

3. Tekan permukaan layar ke bawah

Cara selanjutnya untuk mengatasi layar HP Android yang berkedip adalah menekan permukaan layar ke bawah. Cara ini dapat kamu lakukan jika diagnosa menunjukkan adanya kerusakan atau gangguan pada layar HP akibat faktor eksternal atau hardware.

Kamu cukup menekan permukaan layar secara perlahan dan intens ke bagian bawah HP dengan menggunakan ujung jari. Lakukan secara berulang hingga layar HP Android berhenti berkedip.

4.  Keringkan HP jika terkena atau terendam air

Jika layar HP Android yang berkedip ini terjadi setelah HP karena terkena atau terendam air, satu hal yang harus dilakukan adalah langsung mengeringkannya.

Gunakan kain yang menyerap air dan tidak mengandung bulu-bulu halus karena dapat menyumbat lubang-lubang tertentu di dalam HP atau bisa juga menggunakan hairdryer untuk mengeringkan HP.

5. Periksa soket layar HP

Cara mengatasi layar HP Android yang berkedip selanjutnya adalah mengecek kondisi soket layar HP. Para teknisi elektronik akan melakukan pembongkaran terhadap HP untuk menemukan permasalahan pada soket layar kemudian memperbaikinya dengan cara di jumper atau disambung.

6. Ganti layar LCD baru

Cara mengatasi layar HP berkedip yang terakhir adalah mengganti LCD HP dengan yang baru. Opsi ini menjadi pilihan terakhir jika LCD HP yang sudah rusak dan tidak dapat diperbaiki lagi.

Pastikan memilih LCD original sehingga lebih tahan lama dan terhindar dari berbagai macam gangguan seperti garis pada layar saat mengganti LCD HP, ataupun layar menjadi berkedip lagi.***

Follow Berita Indogamers di Google News
Editor :
Berita Terkait
Gadget

Penyebab Layar HP Android Tiba-tiba Blank Hitam dan Cara Ampuh Mengatasinya

Selasa 11 Juni 2024, 17:01 WIB
undefined
Gadget

Kenapa Layar HP Sering Berkedip? Ini Penyebab Utamanya, Jangan Langsung ke Tempat Services Gaes

Senin 15 Juli 2024, 10:34 WIB
undefined
Guides

Cara Mengatasi layar iPhone yang Tidak Responsif

Rabu 24 Juli 2024, 19:19 WIB
undefined
News Update
Mobile23 Januari 2026, 19:20 WIB

Hemat Kuota! Ini 6 Game Offline Mobile Terbaik 2026 yang Wajib Anda Mainkan!

Sedang mencari hiburan berkualitas tanpa perlu koneksi internet? Cek daftar 6 game offline mobile terbaik 2026 pilihan kami, dari aksi roguelike hingga simulasi perang konyol!
Hemat Kuota! Ini 6 Game Offline Mobile Terbaik 2026 yang Wajib Anda Mainkan!(FOTO: GamePulse Network)
Console23 Januari 2026, 19:17 WIB

Wajib Pantau! 10 Game PS5 Paling Dinanti di Tahun 2026

Cek daftar 10 game PS5 terbaru 2026 yang paling ditunggu-tunggu oleh para gamers. Dari teror Resident Evil 9 hingga dunia masif GTA VI, siapkan konsolmu!
Wajib Pantau! 10 Game PS5 Paling Dinanti di Tahun 2026(FOTO: Push Square)
Console23 Januari 2026, 19:09 WIB

Waktunya Main! 10 Game PS5 Terbaru yang Rilis di Januari 2026

Sambut tahun baru dengan daftar 10 game PS5 terbaru Januari 2026. Mulai dari petualangan unik Cassette Boy hingga aksi RPG Arknights: Endfield!
Waktunya Main! 10 Game PS5 Terbaru yang Rilis di Januari 2026(FOTO: Push Square)
Console23 Januari 2026, 18:37 WIB

Gak Ada Lawan! Ini 10 Game PS5 Terbaik Tahun 2025 yang Wajib Kamu Tamatkan!

Cek daftar 10 game PS5 terbaik 2025 hasil voting ketat para kritikus. Dari petualangan emosional Ghost of Yotei hingga mahakarya visual Death Stranding 2!
Gak Ada Lawan! Ini 10 Game PS5 Terbaik Tahun 2025 yang Wajib Kamu Tamatkan!(FOTO: Push Square)
Console23 Januari 2026, 18:34 WIB

Pimpin Sejarah di Tanganmu! 6 Game Strategi Sejarah Terbaik Tahun 2026 yang Wajib Kamu Mainkan!

Ingin menulis ulang sejarah atau memimpin pasukan kolosal? Cek daftar 6 game strategi sejarah terbaik tahun 2026. Dari diplomasi rumit Civilization VII hingga simulasi Manor Lords!
Pimpin Sejarah di Tanganmu! 6 Game Strategi Sejarah Terbaik Tahun 2026 yang Wajib Kamu Mainkan!(FOTO: Games Puff)
Mobile23 Januari 2026, 18:30 WIB

Gak Butuh Wi-Fi! Ini 6 Game Offline Android & iOS Terbaik 2026 dengan Grafis Dewa!

Bosan kena lag karena sinyal jelek? Cek daftar 6 game offline terbaik untuk Android dan iOS di tahun 2026. Dari petualangan koboi RDR hingga aksi hiu Maneater!
Gak Butuh Wi-Fi! Ini 6 Game Offline Android & iOS Terbaik 2026 dengan Grafis Dewa! (FOTO: Down to Top)
Mobile23 Januari 2026, 18:05 WIB

Game of the Year! Ini 6 Pemenang Teratas Mobile Games 2025 yang Gak Boleh Kelewatan!

Simak daftar 6 game mobile terbaik 2025 pemenang penghargaan bergengsi. Dari fenomena Umamusume hingga koleksi kartu Pokémon TCG Pocket, cek selengkapnya di sini!
Game of the Year! Ini 6 Pemenang Teratas Mobile Games 2025 yang Gak Boleh Kelewatan!(FOTO: Down to Top)
Mobile23 Januari 2026, 11:31 WIB

Smartphone Kamu Sudah Siap? Ini 6 Game Mobile Paling Dinanti Tahun 2026!

Tahun 2026 akan menjadi tahun yang masif bagi industri mobile gaming. Dari kembalinya Lara Croft hingga fenomena Valorant Mobile, cek daftar 6 game paling "gacor" tahun ini!
Smartphone Kamu Sudah Siap? Ini 6 Game Mobile Paling Dinanti Tahun 2026!(FOTO: Down to Top)
Mobile23 Januari 2026, 10:29 WIB

Mabar Jadi Lebih Seru! Ini 6 Game Multiplayer Mobile Terbaik Januari 2026 yang Wajib Kamu Mainkan!

Sedang mencari game mabar terbaru awal tahun ini? Cek daftar 6 game multiplayer Android & iOS terbaik Januari 2026, dari aksi anime Jump Assemble hingga Sonic Rumble!
Mabar Jadi Lebih Seru! Ini 6 Game Multiplayer Mobile Terbaik Januari 2026 yang Wajib Kamu Mainkan!(FOTO: Android Tools)
Mobile23 Januari 2026, 10:24 WIB

Awal Tahun Gila! Ini 6 Game Mobile Terbaru Januari 2026 yang Wajib Kamu Download!

Sambut Januari 2026 dengan deretan game mobile kelas konsol! Dari petualangan koboi Red Dead Redemption hingga dunia Wuxia memukau di Where Winds Meet, cek pilihannya!
Awal Tahun Gila! Ini 6 Game Mobile Terbaru Januari 2026 yang Wajib Kamu Download!(FOTO: Android Tools)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+62851 8306 6952

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2026 IndoGamers. All rights reserved.