logo

Cara Mudah Transfer Pulsa Telkomsel Lengkap dengan Tarif dan Syaratnya

PembasmiBocil
Minggu 03 November 2024, 20:01 WIB
Ilustrasi pelanggan yang transfer Telkomsel (FOTO: telkomsel.com)

Ilustrasi pelanggan yang transfer Telkomsel (FOTO: telkomsel.com)

Indogamers.com - Telkomsel merupakan salah satu layanan operator terbesar dan memiliki jumlah pengguna terbanyak di Indonesia.

Hal ini dikarenakan Telkomsel telah memberikan berbagai kemudahan bagi para penggunanya seperti, menyediakan layanan untuk transfer pulsa ke orang lain.

Nah, untuk melakukan transfer pulsa Telkomsel sebenarnya sangat mudah dilakukan. Pengguna hanya membutuhkan beberapa langkah saja asalkan memenuhi persyaratan yang telah ditentukan.

Transfer pulsa Telkomsel ini bisa dilakukan langsung menggunakan HP pengguna. Sedangkan caranya, hampir sama dengan cara transfer pulsa di operator lainnya, yaitu melalui dial, sms ataupun melalui aplikasi.

Bagi kamu para pengguna Telkomsel dan ingin melakukan transfer pulsa, kamu bisa ikuti langkah-langkahnya seperti di bawah ini.

Cara transfer pulsa Telkomsel

Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, untuk melakukan transfer pulsa Telkomsel ini bisa dilakukan dengan beberapa cara yang bisa dilakukan.

Transfer Pulsa via aplikasi MyTelkomsel

Cara pertama yang bisa kamu lakukan untuk transfer pulsa Telkomsel adalah melalui aplikasi My Telkomsel.

Berikut langkah-langkahnya yang bisa kamu ikuti:

  • Buka aplikasi MyTelkomsel.

  • Akses menu "Hadiah".

  • Masukkan nomor tujuan transfer pulsa.

  • Pilih "Transfer Pulsa".

  • Pilih metode pembayaran yang diinginkan.

  • Masukkan kode OTP.

  • Terima notifikasi transaksi.

Transfer Pulsa via UMB atau dial *858#

Cara selanjutnya yang bisa kamu lakukan untuk transfer pulsa Telkomsel adalah melalui UMB atau dial di *858#.

Berikut, langkah-langkah yang bisa kamu ikuti:

  • Buka menu "Panggilan".

  • Ketik *858# dan tekan "Panggilan".

  • Pilih nomor '1' untuk opsi "Transfer Pulsa".

  • Masukkan nomor penerima dan nominal yang diinginkan.

Ketentuan dan syarat transfer pulsa Telkomsel

Selain cara untuk transfer pulsa Telkomsel, kamu juga haru tahu apa saja ketentuanya, seperti tarif yang berlaku dan syarat-syaratnya.

Transfer pulsa Telkomsel ini akan dikenai dengan biaya tergantung besaran pulsa yang akan ditransfer.

Selain dikenakan biaya, transfer pulsa Telkomsel juga memiliki beberapa persyaratan seperti yang akan Indogamers.com jelaskan di bawah ini:

  • Satu nomor dapat mentransfer antara Rp 5.000 hingga Rp 1.000.000 per transaksi. Satu nomor dapat mentransfer maksimal 250 kali sehari.

  • Nomor pengirim harus dalam masa aktif, sedangkan penerima tetap dapat menerima pulsa jika dalam masa tenggang.

  • Setiap transaksi tidak akan mengubah masa aktif penerima. Jika penerima sedang dalam masa tenggang, saldo pulsa yang diterimanya hanya dapat digunakan setelah mereka mengisi saldo pulsanya sendiri.

  • Jumlah yang ditransfer dari pengirim tidak akan dihitung sebagai penggunaan, tetapi akan dikenakan biaya transfer.

  • Saldo pulsa bisa kamu transfer saat nomor kamu sudah aktif minimal 3 hari.

  • Jumlah maksimum transaksi setiap hari adalah Rp1.000.000 per nomor. Selain itu, untuk bisa melakukan transfer pulsa Telkomsel, pelanggan juga harus memiliki sisa saldo sebesar Rp2.000

Tarif transfer pulsa Telkomsel

Untuk tarif transfer pulsa Telkomsel kamu bisa lihat tabel berikut yang dikutip dari laman resmi Telkomsel.

Biaya Transfer Pulsa dari UMB *858# atau aplikasi MyTelkomsel terbaru berdasarkan nilai nominal:

Denominasi

Tarif Dasar

Tarif Tambahan (Transfer > 10 Kali)

Total (Transfer > 10 Kali)

Rp5.000 - Rp19.900

Rp1.850

Rp1.000

Rp2.850

Rp20.000 - Rp49.900

Rp2.500

Rp1.500

Rp4.000

Rp50.000 - Rp99.900

Rp3.000

Rp2.000

Rp5.000

Rp100.000 - Rp199.900

Rp5.000

Rp3.500

Rp8.500

Rp200.000 - Rp299.000

Rp7.500

Rp6.000

Rp13.500

Rp300.000 - Rp499.000

Rp10.500

Rp8.000

Rp18.500

Rp500.000 - seterusnya

Rp14.000

Rp10.500

Rp24.500

Follow Berita Indogamers di Google News
Editor :
Berita Terkait
Gadget

Cara Mudah Pinjam Pulsa Darurat Telkomsel

Sabtu 15 Juni 2024, 14:03 WIB
undefined
Guides

Cara Pinjam Pulsa Menggunakan Bantuan Aplikasi

Minggu 09 Juni 2024, 22:01 WIB
undefined
Guides

Cara Menarik Kembali Salah Kirim Pulsa untuk Semua Operator, Nggak Perlu Panik

Selasa 16 Juli 2024, 06:03 WIB
undefined
News Update
Console23 November 2024, 01:00 WIB

Yang Baru Masih Mahal, Ini Plus Minus Membeli PS5 Bekas

Harga PS5 yang masih mahal bikin banyak orang memilih untuk beli PS5 bekas sebagai alternatif.
Konsol PS5. (Sumber: Flatpanels)
Gadget22 November 2024, 23:00 WIB

Smartphone 5G Terbaru Xiaomi, Redmi A4 5G Resmi Dirilis, Gunakan Layar Seluas 6,88 Inci

Redmi A4 5G, smartphone entry-level terbaru Xiaomi hadir dengan prosesor Snapdragon 4s Gen 2 yang sudah mendukung konektivitas 5G.
Redmi 4A 5G. (FOTO: Gsmarena)
Accessories22 November 2024, 22:01 WIB

Rekomendasi 3 Mouse Gaming Wireless Terbaik 2024

Dengan mouse gaming terbaik, para gamer bisa menikmati berbagai game dengan pengalaman yang lebih menyenangkan.
Salah satu mouse gaming terbaik 2024, Razer DeathAdder V3 Pro (FOTO: Razer)
PC22 November 2024, 21:05 WIB

Spesifikasi & Cara Download Game PC Strinova yang Baru Saja Rilis, Ternyata Gratis!

Jangan lupa siapkan spesifikasi PC sesuai persyaratan sistem dari pengembang.
Game Strinova. (Sumber: Gematsu)
News22 November 2024, 20:03 WIB

Bandai Namco Online Resmi Bubar, Ini 5 Fakta Mengejutkan di Baliknya

Bandai Namco Online didirikan pada 2012 sebagai divisi yang fokus pada game online
Bandai Namco Online. (Sumber: Bandai Namco)
Accessories22 November 2024, 19:08 WIB

Rekomendasi 4 Fan Cooler Smartphone Terbaik, Bikin Ngegame Berjam-jam Nggak Takut Overheat

Agar smartphone tidak overheat meskipun digunakan untuk bermain game selama berjam-jam, kamu bisa memanfaatkan fan cooler terbaik.
Black Shark Funcooler 2 Pro (FOTO: shopee) (FOTO: Black Shark Funcooler 2 Pro)
News22 November 2024, 18:10 WIB

Jangan Ragu Buat Main, Ini 5 Rekomendasi Game Bandai Namco Online Terpopuler

Game terbaik dan terpopuler dari Bandai Namco dalam daftar ini mengacu pada skor Metacritic.
Game terbitan Bandai Namco. (Sumber: 2Game)
News22 November 2024, 17:01 WIB

Daftar Lengkap Pemenang Golden Joystick Awards 2024, Final Fantasy 7: Rebirth & Helldivers 2 Panen Gelar

Final Fantasy 7: Rebirth dan Helldivers 2 masing-masing membawa pulang empat gelar.
Golden Joystick Awards 2024. (Sumber: Wccf Tech)
News22 November 2024, 16:14 WIB

Kabar Gembira, Kolaborasi PUBG MOBILE dan McLaren Sudah Dimulai, Intip Fitur Menariknya!

PUBG MOBILE, salah satu game mobile terpopuler di dunia, memperluas kolaborasinya dengan McLaren Automotive dan McLaren Racing.
Kolaborasi PUBG dengan McLaren Automotive dan McLaren Racing. (FOTO: PUBG)
Console22 November 2024, 16:00 WIB

Helldivers II Capai 15 Juta Pemain, Sabet Penghargaan Game Multiplayer Terbaik

Helldivers II, game aksi kooperatif besutan Arrowhead Game Studios, terus mencatat pencapaian luar biasa.
Helldivers 2 (FOTO: Arrowhead Game Studios) (FOTO: Arrowhead Game Studios)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+62851 8306 6952

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2024 IndoGamers. All rights reserved.