Indogamers.com - Seperti yang kita tahu, Samsung telah menghadirkan smartphone mid-level di Desember 2023 lalu, yaitu Samsung Galaxy A25.
Jadi, tak heran jika memasuki akhir tahun 2024 ini Samsung juga tengah bersiap menghadirkan smartphone terbarunya lagi yaitu Samsung Galaxy A26 atau penerus dari Galaxy A25.
Meskipun Samsung belum mengumumkan secara resmi mengenai smartphone terbarunya ini, namun berbagai bocoran telah beredar, bahkan render gambar dari Samsung Galaxy A26 juga telah muncul.
Seperti dikutip dari laman GSMArena, smartphone mid-end ini akan hadir dengan beberapa perubahan dari pendahulunya.
Dari segi dimensinya, Samsung Galaxy A26 memiliki ukuran 164 x 77,5 x 7,7 mm dan akan memiliki ketebalan 9,7 mm jika disertakan dengan tonjolan kamera.
Dimensi tersebut membuat Galaxy A26 lebih tinggi, lebih lebar, dan lebih ramping dari pendahulunya yaitu Galaxy A25.
Selain itu, pada sektor layarnya ada petunjuk kuat jika Galaxy A26 akan hadir dengan layar yang lebih besar dari panel 6,5 inci yang digunakan oleh A25.
Berdasarkan data dari Androidheadlines, Samsung Galaxy A26 ini akan hadir dengan layar yang berukuran 6,64 inci.
Pada layar Galaxy A26 ini terlihat menggunakan layar model datar dengan notch tetesan air yang tampak vintage dan bezel bawah yang tebal.
Pada bagian belakangnya, terdapat tiga buah kamera yang ditanamkan pada modul kamera berbentuk kapsul yang terlihat seperti modul kamera pada Sony Xperia 1 III.
Perubahan bentuk kamera tersebut bisa dibilang cukup drastis jika dibandingkan dengan Galaxy A25 yang memiliki tiga buah kamera disusun tanpa menggunakan modul.
Menurut hasil benchmark, A26 akan ditenagai oleh SoC Exynos 1280 Samsung seperti A25, dipasangkan dengan RAM 6GB dalam satu versi (meskipun seperti halnya A25, lebih banyak opsi pasti akan ditawarkan).
Galaxy A26 mungkin diluncurkan dengan Android 15 sejak hari pertama dan harganya akan sangat mirip dengan pendahulunya.
Baca Juga: Pengembangan iPhone 17 Slim dan Samsung Galaxy S25 Slim Alami Kendala Serupa, Apa Ya?
Perlu diingat, jika gambaran dari Galaxy A26 di atas masih sekedar render saja. Samsung juga belum merilis pengumuman resmi terkait Samsung Galaxy A26.***