logo

5 Rekomendasi Aplikasi Update Driver Otomatis Terbaik untuk Windows

PembasmiBocil
Jumat 29 November 2024, 17:25 WIB
Driver Boosters, salah satu aplikasi update driver otomatis terbaik. (FOTO: lifewire)

Driver Boosters, salah satu aplikasi update driver otomatis terbaik. (FOTO: lifewire)

Indogamers.com - Pada sebuah perangkat dengan sistem operasi Windows, Driver menjadi software yang wajib diinstal agar komponen pada perangkat, baik itu laptop maupun komputer bisa bekerja.

Bisa juga dikatakan driver pada laptop atau komputer Windows ini menjadi jembatan antara sistem operasi yang digunakan dengan perangkat keras lain yang terhubung dengan PC atau laptop.

Driver yang ada pada PC atau laptop Windows ini biasanya memiliki jumlah terbatas, apalagi driver untuk hardware yang mempunyai fungsi khusus.

Baca Juga: Cara Menyembunyikan Folder di Laptop Windows Tanpa Aplikasi Tambahan

Contohnya, saat kamu tidak menemukan fitur head clean yang biasa digunakan untuk mengatasi tinta printer yang tidak akan keluar jika kamu hanya menggunakan driver ini saja.

Karena itu, kamu membutuhkan sebuat aplikasi khusus yang bisa digunakan untuk mencari driver tersebut secara otomatis, atau aplikasi update driver secara otomatis.

Apa saja aplikasi update driver otomatis yang bisa kamu gunakan di laptop atau PC Windows? Langsung saja simak selengkapnya di bawah ini.

1. DriverPack Solution

DriverPack Solution

Salah satu aplikasi update driver otomatis yang Indogamers rekomendasikan adalah DriverPack Solution.

DriverPack Solution ini merupakan software pencari driver di PC atau laptop Windows yang sangat populer dikalangan masyarakat Indonesia.

Aplikasi update driver otomatis yang dibuat oleh developer Kuzyakov Artur ini memiliki tampilan yang sangat mudah dipahami, bahkan bagi orang awam sekalipun.

Aplikasi DriverPack Solution ini tersedia dalam 2 versi yaitu versi online dan offline. Jika kamu menggunakan aplikasi DriverPack Solution secara online maka kamu akan mengunduh seluruh driver yang dibutuhkan secara online.

Dan keuntungannya software ini memiliki ukuran yang sangat kecil sekitar 300 KB saja. Namun, jika kamu menggunakan aplikasi ini secara offline, maka kamu akan mengunduh data kurang lebih 11,5GB.

Baca Juga: Cara Menemukan Perangkat Windows yang Hilang dan Menguncinya dari Jarak Jauh

2. Driver Boosters

Driver Boosters

Aplikasi update driver otomatis selanjutnya yang Indogamers.com rekomendasikan adalah Driver Boosters.

Driver Boosters merupakan aplikasi yang dibuat oleh developer Iobit dan memiliki dua versi, yaitu versi Free atau gratis dan versi Pro.

Penggunaan aplikasi ini, memungkinkan kamu untuk mengidentifikasi dan memperbaiki driver di laptop atau komputer Windows yang kamu gunakan, seperti driver yang sudah outdate, tidak cocok, dan masih banyak lagi.

Aplikasi update driver otomatis buatan Iobit ini juga memberikan fitur restore point sebelum kamu mengunduh driver, fitur ini berfungsi untuk mengamankan yang mana jika terjadi kesalahan pada driver yang baru diinstal ternyata kurang stabil, maka kamu dapat mengembalikannya ke versi driver sebelumnya.

3. Driver Easy

Driver Easy

Selain dua aplikasi update driver otomatis di atas, Indogamers.com juga merekomendasikan Driver Easy sebagai aplikasi update driver otomatis terbaik yang bisa kamu gunakan.

Driver Easy ini mampu memberikan kemudahan dalam menemukan berbagai jenis driver yang kamu butuhkan.

Selain itu, aplikasi update driver otomatis ini juga memiliki lebih dari 8 juta database yang terdiri dari driver sound, grafis, USB, bluetooth, wifi, system device, dan lain sebagainya.

Dengan aplikasi ini, kamu bisa memperbarui driver yang sudah ada hanya dengan satu kali klik saja. Kemudian, aplikasi Driver Easy akan secara otomatis menemukan file driver yang cocok dan kompatibel dengan komputer atau laptop Windows yang kamu gunakan.

4. DriverMax

DriverMax

DriverMax juga menjadi aplikasi update driver otomatis terbaik yang Indogamers.com rekomendasikan.

Aplikasi update driver otomatis ini memberikan penawaran fitur instalasi yang dapat disesuaikan dengan keinginan dan kebutuhan.

DriverMax menyediakan 2.300.000 database driver yang akan memudahakn kamu dalam melakukan update, bakcup, ataupun restore driver yang sudah outdate.

5. Free Driver Scout

Free Driver Scout

Rekomendasi aplikasi update driver otomatis terbaik dari Indogamers.com adalah Free Driver Scout.

Aplikasi update driver otomatis ini memiliki tampilan antarmuka yang cukup sederhana dengan beberapa menu yang mudah digunakan. Selain itu, Free Driver Scout juga memiliki fitur yang cukup menarik.

Salah satu fitur dari Free Driver Scout adalah Auto-Update Drivers yang memungkinkan untuk mengunduh dan menginstal aplikasi tanpa harus meminta izin dari pengguna saat diaktifkan.

Kamu bisa menggunakan aplikasi update driver otomatis terbaik di laptop atau komputer dengan sistem operasi Windows 10 atau Windows versi yang lebih baru.***

Follow Berita Indogamers di Google News
Editor :
Berita Terkait
PC

Cara Mudah Setting Mouse Gaming Macro Lewat Driver

Jumat 17 November 2023, 12:08 WIB
undefined
Console

Mengenal Lebih Dekat Driver, Game Balap Legendaris di PS1 yang Bikin Lewis Hamilton Menyerah

Kamis 18 April 2024, 12:34 WIB
undefined
Gadget

Alasan Windows 10 Masih Jadi OS Nomor Satu di Tahun 2024

Kamis 07 November 2024, 21:01 WIB
undefined
News Update
PC08 Januari 2025, 21:01 WIB

Gameplay Doom, Panduan Main dan Spesifikasi Minimal PC untuk Memainkannya

Pengalaman tempur melawan pasukan iblis di planet Mars bikin Doom jadi pilihan tepat buat para penggemar game FPS dengan aksi tanpa henti.
Game Doom. (Sumber: Steam)
News08 Januari 2025, 20:31 WIB

Game Klasik Doom Dipakai Jadi Metode Captcha, Begini Cara Verifikasinya yang Unik

Konsep ini mengubah cara pengguna menyelesaikan verifikasi Captcha yang umumnya cenderung monoton.
Chaptcha Doom. (Sumber: Vercel)
Gadget08 Januari 2025, 20:02 WIB

5 Fungsi Mode Pesawat di HP yang Jarang Diketahui!

Fitur mode pesawat di HP ternyata memiliki beberapa fungsi yang sangat membantu para penggunanya, meskipun jarang yang tahu.
Ilustrasi penggunaan mode pesawat di HP. (FOTO: Indogamers)
News08 Januari 2025, 19:01 WIB

7 Manfaat Google Play Pass untuk Gamer yang Penting Diketahui

Agar pengalaman bermain game lebih seru dan memuaskan, kamu bisa memanfaatkan layanan Google Play Pass.
Ilustrasi Google Play Pass. (Sumber: Yuga Tech)
Reviews08 Januari 2025, 18:33 WIB

Mengenal 13 Karakter dalam Game Hello Kitty Adventure yang Rilis Akhir Januari 2025

Dengan karakter lucu dan imutnya, game ini sepertinya akan mendulang sukses dan menarik minat, khususnya pemain cewek.
Game Hello Kitty. (hellokittyislandadventure.com) (FOTO: hellokittyislandadventure.com)
Guides08 Januari 2025, 18:00 WIB

Tips Posisi Duduk yang Benar Saat Bermain Game ala PAFI Lamongan

Tips ergonomi biar kamu bisa tetap nyaman dan sehat selama bermain game:
Ilustrasi (FOTO: Istockphoto.com)
PC08 Januari 2025, 17:09 WIB

Mainkan Game MMORPG MIR4, Siap Membawamu ke Dunia Fantasi

MIR4 adalah game MMORPG gratis yang menawarkan pengalaman dunia fantasi yang luas dan mendalam. Gameplay MIR4 sangat berfokus pada aksi pertempuran real-time yang intens
Game MMORPG MIR4 (Foto: YouTube/Uptodown)
Reviews08 Januari 2025, 17:04 WIB

Game Simulasi Hello Kitty Akan Rilis Akhir Januari 2025

Game dengan karakter yang sudah terkenal dan imut akan rilis pada akhir Januari 2025 atau tepatnya 30 Januari.
Game Hello Kitty. (FOTO: hellokittyislandadventure.com)
News08 Januari 2025, 16:42 WIB

5 Fakta Platform Gig Fiverr Ternyata Sangat Berpengaruh di Industri Pengembangan Game

Siapa saja, dari pengembang indie sampai perusahaan besar, bisa memanfaatkan layanan platform ini dengan biaya rendah.
Platform Fiverr. (Sumber: Fiverr)
PC08 Januari 2025, 16:24 WIB

Simulasi Penjaga Toko dalam Game RPG Shop Titans

Shop Titans adalah game simulasi RPG yang menawarkan pengalaman bermain unik sebagai pemilik toko di kota yang penuh dengan petualang. Kamu bisa membuat, menawar, dan menjual berbagai peralatan kepada para pahlawan yang membutuhkan.
Game Shop Titans (Foto: Epic Games)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+62851 8306 6952

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2025 IndoGamers. All rights reserved.