logo

Rekomendasi 5 HP Entry-Level dengan Fitur Parental Control Terbaik

PembasmiBocil
Rabu 22 Januari 2025, 18:32 WIB
Ilustrasi mengawasi anak menggunakan HP. (Sumber: Microsoft)

Ilustrasi mengawasi anak menggunakan HP. (Sumber: Microsoft)

Indogamers.com - Memberikan akses gadget seperti HP ke anak-anak mungkin sudah menjadi hal yang umum dilakukan oleh para orang tua di era serba digital ini.

Meski demikian, bukan berarti orang tua bisa memberikan HP kepada anak-anak secara bebas tanpa mengawasinya sedikitpun.

Sebab, meski telah diberikan akses untuk menggunakan HP, anak-anak masih perlu pengawasan dari orang tua untuk menjaga keamanan dan keseimbangan penggunaan HP pada anak.

Salah satu cara untuk mengawasi anak saat menggunakan HP adalah memanfaatkan fitur parental control yang biasanya saat ini diberikan oleh pabrikan.

Fitur control parental ini berguna untuk mengatur dan memantau penggunaan HP pada anak. Orang tua akan mendapatkan kendali besar untuk konten yang bisa diakses oleh anak dan membatasi penggunaan dengan screen time.

Karena itu, bagi orang tua yang ingin memberikan HP pada anaknya pastikan untuk memilih HP yang memiliki fitur parental control.

Berikut ini Indogamers.com akan memberikan rekomendasi HP dengan fitur parental control dari kelas entry-level yang memiliki harga terjangkau.

1. Samsung Galaxy A06

Samsung Galaxy A06

Salah satu HP entry-level yang dengan fitur parental control yang Indogamers.com rekomendasikan adalah Samsung Galaxy A06.

HP ini dilengkapi dengan layar seluas 6,7 inci dengan panel TFT U-Cut dan menggunakan prosesor MediaTek Helio G85.

Samsung Galaxy A06 juga telah dilengkapi fitur yang memungkinkan orang tua untuk memantau penggunaan pada anak, yaitu fitur parental control menggunakan aplikasi Samsung Kids atau aplikasi Family Link dari Google.

Baca Juga: Dibanderol Rp1 Jutaan, Ini 5 Kelebihan Samsung Galaxy A06 yang Dirancang Buat Belajar dan Ngegame Sekaligus

Bagi kamu para orang tua yang berminat dengan HP entry-level yang memiliki fitur parental control ini, kamu bisa mendapatkannya dengan harga mulai dari Rp1.499.000.

2. Redmi A3

Redmi A3. (Sumber: Xiaomi India)

HP entry-level selanjutnya dengan fitur parental control yang Indogamers.com rekomendasikan adalah Redmi A3.

HP entry-level dari Xiaomi ini dilengkapi dengan layar seluas 6,71 inci dengan panel IPS LCD yang memiliki resolusi 1650 x 720 piksel, dan refresh rate maksimal hingga 90Hz.

Pada sektor dapur pacunya, Xiaomi Redmi A3 ini menggunakan prosesor gaming pemula dari MediaTek, yaitu MediaTek Helio G36 dengan RAM 4GB LPDDR4X dan memori 128GB eMMC 5.1.

HP ini juga cocok digunakan untuk anak-anak karena Xiaomi telah membekalinya dengan fitur parental control menggunakan aplikasi dari Google, yaitu Family Link.

Aplikasi ini menyediakan fitur kontrol orang tua tambahan, seperti pelacakan lokasi, manajemen aplikasi, dan pemantauan aktivitas.

Bagi orang tua yang berminat memberikan Redmi A3 ini untuk anak-anaknya, mereka bisa mendapatkannya dengan harga mulai dari Rp1.199.0000.

3. Vivo Y19s

Vivo Y19s

Vivo Y19s juga menjadi salah satu HP entry-level yang memiliki fitur parental control. HP ini hadir dengan layar seluas 6,68 inci dan menggunakan prosesor Unisoc Tiger T612.

HP entry-level dari Vivo ini juga telah dilengkapi dengan baterai yang kapasitasnya cukup besar, yaitu 5500 mAh. Selain itu, Vivo juga menghadirkan memori yang cukup luas, yaitu RAM 6GB dan internal storage hingga 128GB.

Fitur parental control atau kontrol orang tua di Vivo Y19s ini bisa diakses melalui Digital Wellbeing and Parental Controls pada Pengaturan HP Vivo.

Jika kamu berminat dengan Vivo Y19s ini, kamu bisa mendapatkannya dengan harga mulai dari Rp1.999.000.

4. OPPO A18

OPPO A18

HP yang cocok untuk anak karena dibekali dengan fitur parental control selanjutnya yang Indogamers.com rekomendasikan adalah OPPO A18.

Oppo membekali HP entry-levelnya ini dengan layar seluas 6,56 inci menggunakan panel IPS LCD yang memiliki resolusi 720 x 1612 piksel, refresh rate 90Hz, dan kecerahan maksimal hingga 720 nits.

Dapur pacunya, OPPO A18 mengandalkan prosesor gaming pemula dari MediaTek, yaitu MediaTek MT6769 Helio G85 yang dipadukan dengan RAM 4GB dan penyimpanan internal 64GB atau 128GB.

Oppo A18 juga memiliki pengaturan khusus yang memungkinkan orang tua membatasi akses ke aplikasi tertentu atau konten yang tidak sesuai dengan usia anak melalui Digital Well Being and Parental Controls, dan aplikasi Google Family Link.

Bagi kamu yang berminat dengan OPPO A18 karena memiliki fitur parental control untuk diberikan pada anak-anak, kamu bisa mendapatkannya dengan harga Rp1.499.0000.

5. Realme C61

Realme C61

HP entry-level terakhir yang Indogamers.com rekomendasikan karena memiliki fitur parental control adalah Realme C61.

HP ini dibekali dengan layar seluas 6,74 inci menggunakan panel IPS LCD yang memiliki resolusi 720 x 1600 piksel. Layar tersebut telah mendukung refresh rate 90Hz dan kecerahan maksimal hingga 560 nits.

Baca Juga: Mengenal Realme C61: Kelebihan dan Kekurangan yang Perlu Diketahui

Dapur pacunya, menggunakan prosesor Unisoc Tiger T612 yang dipadukan dengan RAM 8GB dan memiliki penyimpanan internal 128GB atau 256GB.

Mode parental control pada Realme C61 ini bisa kamu gunakan dengan cara mengaktifkan mode Kid Space. Mode ini akan membatasi aplikasi yang bisa digunakan dan waktu penggunaan Realme C61.

Jika kamu berminat dengan Realme C61 ini, kamu bisa mendapatkannya dengan harga mulai dari Rp1.799.000.***

Follow Berita Indogamers di Google News
Editor :
Berita Terkait
Gadget

Rekomendasi HP Gaming 2 Jutaan, ROG Phone 5 Bekas di Akhir Tahun 2024

Senin 02 Desember 2024, 10:03 WIB
undefined
Gadget

Buat Para Gamers, Ini 4 Rekomendasi HP Terbaik 2025 untuk Main Game Berat

Minggu 05 Januari 2025, 08:33 WIB
undefined
Gadget

7 Rekomendasi HP Vivo Terbaru Beserta Spesifikasi dan Harganya

Sabtu 21 Desember 2024, 16:35 WIB
undefined
News Update
E-Sport10 Februari 2025, 16:03 WIB

Jadwal, Format, dan Update Terbaru Liga Ekskul Akademi Garudaku 2025, Kesempatan Emas Pelajar

Liga Ekskul Akademi Garudaku 2025 tidak hanya menawarkan pengalaman bertanding yang berharga, tetapi juga hadiah yang menggiurkan berikut jadwal pendatfaran dan pertandingan.
Siswa SMK di Liga 1 Esports Nasional 2024 (FOTO: Dok.Liga Esports Nasional 2024)
Mobile10 Februari 2025, 15:26 WIB

5 Kendaraan Unik di PUBG Mobile yang Bikin Gameplay Makin Terpacu

Penggemar game PUBG mari merapat guys. Dalam artikel ini, kita bakal membahas lima kendaraan unik
PUBG Mobile (FOTO: HO/PUBG)
Mobile10 Februari 2025, 15:07 WIB

15 Game Offline Terbaik untuk Android. Grafis Mantap, Bisa Main Tanpa Internet

Lagi nyari game offline Android terbaik dengan grafis keren? Ini dia 15 game offline terbaik 2024 yang bisa kamu mainkan tanpa internet. Ayo cek daftarnya dan temukan game favoritmu.
Game Offline Terbaik untuk Android (Foto: YouTube/Down to Top)
Gadget10 Februari 2025, 15:07 WIB

4 Trik Ampuh Mendinginkan Laptop yang Overheat

Laptop yang overheat bisa dibantu agar lebih cepat dingin menggunkan beberapa tips berikut.
Ilustrasi laptop yang mengalami overheat (FOTO: medcom)
News10 Februari 2025, 15:03 WIB

Comeback Neverland713 Juarai PBNC XV, Siap Mewakili Indonesia di PBIC 2025 Turkiye Bersama CFTZ KG588

Point Blank National Championship XV yang diadakan Zepetto Point Blank Indonesia di Mal Taman Anggrek pada tanggal 5 hingga 9 Februari 2025, telah sukses digelar dengan penuh antusiasme.
PBNC (FOTO: Dok. Zepetto)
Mobile10 Februari 2025, 14:57 WIB

10 Game Mobile Android dan iOS Terbaru Februari 2025

Lagi nyari game baru buat dimainkan di HP? Nih, 10 game Android & iOS terbaru Februari 2025 yang seru banget, mulai dari RPG, shooter, sampai game puzzle unik.
Game Mobile Terbaru Februari 2025 (Foto: YouTube/Down to Top)
E-Sport10 Februari 2025, 13:58 WIB

Hasil Pertandingan Liquid ID vs Team Flash ESL Snapdragon MLBB S6 Challenge Finals Group Stage Hari Pertama

Pada pertandingan pembuka kali ini, Liquid ID berhasil menaklukan tim Tim Flash (Singapura) dengan skor akhir 2-0.
Team Liquid ID (FOTO: Tangkap Layar: YouTube MDL Indonesia)
Mobile10 Februari 2025, 13:48 WIB

3 Counter Hero Mozi Honor of Kings, Bikin Pertarungan Makin Sengit

Buat kamu-kamu yang suka main Honor of Kings, bersiaplah karena kali ini kita bakal kupas tuntas tiga hero yang bisa bikin Mozi gigit jari.
Mozi Honor of Kings. (Sumber: HoK)
Lifestyle10 Februari 2025, 13:17 WIB

10 Anime Romantis Sekolah Terbaru yang Wajib Ditonton, Awas Bikin Baper Ya!

Buat yang suka anime romance bertema sekolah, ini dia 10 rekomendasi terbaik yang bakal bikin baper! Dari yang manis sampai yang penuh konflik, siap-siap terbawa suasana!
10 Anime Romantis Sekolah Terbaru yang Wajib Ditonton, Awas Bikin Baper Ya!(FOTO: Youtube Anime Town)
Lifestyle10 Februari 2025, 13:12 WIB

10 Anime Action Romantis Terbaik, Momen Romantisnya Bakal Bikin Kamu Senyum-senyum Sendiri!

Gabungan aksi seru dan kisah cinta yang bikin baper! Inilah 10 anime action romance terbaik yang wajib ditonton para pecinta anime.
10 Anime Action Romantis Terbaik, Momen Romantisnya Bakal Bikin Kamu Senyum-senyum Sendiri!(FOTO: Youtube Anime Town)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+62851 8306 6952

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2025 IndoGamers. All rights reserved.