logo

Axioo Hype R: Laptop High End Super Ringan dengan Spesifikasi Tinggi dan Harga Murah

PembasmiBocil
Sabtu 15 Februari 2025, 14:05 WIB
Axioo Hype R, laptop high end Axioo yang resmi rilis di Indonesia (FOTO: Axiooworld)

Axioo Hype R, laptop high end Axioo yang resmi rilis di Indonesia (FOTO: Axiooworld)

Indogamers.com - Pabrikan laptop lokal Indonesia, Axioo kembali menghadirkan laptop terbarunya yang bernama Axioo Hype R.

Axioo merilis laptop terbarunya ini dalam acara "Product Launch HYPE R", yang digelar di Jakarta, pada Jumat, 14 Februari 2025.

Laptop terbaru dari Axioo ini merupakan laptop di kelas high end dengan spesifikasi tinggi dan bobot super ringan namun dibanderol dengan harga yang cukup murah.

Kata super ringan dari laptop terbaru Axioo Hype R ini tentu bukan sekedar klaim saja. Sebab, Axioo Hype R ini hanya memiliki bobot di bawah 1 kg saja, khusus untuk versi layar OLED.

Baca Juga: 3 Pilihan Laptop Axioo Murah, Worth It Buat Pelajar

Untuk spesifikasi lebih lengkap dan harga dari Axioo Hype R ini, kamu bisa simak selengkapnya dibawah ini, dikutip dari laman resmi Axioo.

Spesifikasi Axioo Hype R

Axioo Hype R

Axioo Hype R hadir dalam dua pilihan layar yang dapat disesuaikan dengan preferensi pengguna.

Varian Hype R3 dan R5 yang masing-masing hadir dengan layar IPS yang menawarkan kualitas tampilan yang sangat baik dengan sudut pandang lebar, ideal untuk penggunaan umum seperti browsing, presentasi, dan menonton video.

Sedangkan, varian layar OLED, memberikan kontras warna yang lebih tajam, hitam yang lebih pekat, serta ketepatan warna yang sangat tinggi, cocok untuk pengguna yang bekerja dengan konten visual, seperti fotografer, videografer, atau desainer grafis.

Untuk urusan dapur pacunya, Axioo Hype R ini Ditenagai oleh prosesor Intel Core yang maksimal dengan harga yang tetap terjangkau.

Menggunakan prosesor Intel Core i3-1215U dan Intel Core i5-1235U yang membuat varian Hype R3 maupun Hype R5 siap memberikan performa yang cepat dan responsif, baik untuk pekerjaan multitasking maupun hiburan.

Prosesor tersebut dipadukan dengan storage M.2 NVMe gen 4 yang bisa diupgrade. Terdapat beberapa pilihan storage pada setiap pembelian 256GB dan 512GB. Cocok banget untuk para pekerja atau mahasiswa yang suka menyimpan banyak file.

Untuk bagian memori atau RAMnya, Axioo Hype R menggunakan LPDDR5 dual channel dengan kapasitas besar, mulai 12GB hingga 24GB.

Untuk sektor dayanya, meskipun Axioo Hype R ini sangat ringan Axioo tetap menghadirkan baterai yang kapasitasnya cukup besar, yaitu 60Wh yang mampu bertahan hingga 11 jam penggunaan hanya dengan sekali pengisian daya.

Untuk pengisian dayanya, Axioo Hype R ini telah menggunakan charger Type-C dengan kecepatan 65Watt yang ukurannya mirip dengan charger smartphone.

Harga Axioo Hype R

Axioo Hype R ini dibanderol dengan harga yang cukup terjangkau untuk sekelas laptop high end. Laptop terbaru dari pabrikan lokal ini dibanderol dengan harga mulai Rp6 jutaan (IPS) dan Rp7,4 jutaan (OLED) untuk varian Hype R3.

Sementara itu, untuk varian Hype R5 Axioo menawarkannya dengan harga Rp7 jutaan (IPS) dan 8,7 jutaan (OLED).

Tak hanya memiliki harga yang sangat terjangkau, Axioo juga menawarkan program Axioo Accidental Damage Protection (ADP) Extra. Program ini memberikan jaminan atas kerusakan tak terduga, seperti tumpahan cairan atau kerusakan akibat jatuh, serta kehilangan perangkat.

Dengan garansi tambahan ini, para pengguna tidak perlu khawatir lagi jika terjadi hal-hal yang tidak diinginkan, karena mereka bisa mendapatkan perbaikan atau penggantian perangkat dengan mudah di Axioo Care Platinum yang sudah memiliki 177 titik di seluruh Indonesia.***

Follow Berita Indogamers di Google News
Editor :
Berita Terkait
Gadget

5 Rekomendasi Laptop Axioo dengan Performa Tangguh, Harga Mulai Rp2 Jutaan

Sabtu 12 Oktober 2024, 20:02 WIB
undefined
Gadget

Rekomendasi 3 Laptop Gaming Axioo Pongo Series Termurah 2024

Jumat 06 Desember 2024, 16:03 WIB
undefined
Gadget

Axioo Hype Flex: PC AIO Desain Premium, Storage Bisa di-upgrade dan Harga Murah

Rabu 12 Februari 2025, 21:30 WIB
undefined
News Update
E-Sport21 April 2025, 09:47 WIB

Mode Rame Bigetron Alpha Sukses Tumbangkan RRQ Hoshi, Apa itu Mode Rame?

Tim Robot Merah akhirnya berhasil menjadi counter winstreak-nya RRQ Hoshi setelah memenangi laga dengan skor 2-0, Minggu (20/4/2025).
Bigetron Alpha dengan rambut warna merahnya. (FOTO: Instagram/bigetronesports)
E-Sport21 April 2025, 09:08 WIB

Winstreak Terhenti, Ini Kata-kata RRQ Usai Tumbang dari Bigetron di MPL ID Season 15

Mengalami kekalahan pertamanya, RRQ pun mencoba bijak menyikapi.
Bigetron, jadi tim yang menghentikan winstreak RRQ. (FOTO: Instagram/bigetronesports)
Mobile20 April 2025, 19:30 WIB

Dikagetin Musuh? Ini 4 Tips Close Combat di PUBG Mobile

Main PUBG Mobile kalau lagi asik looting, tiba-tiba musuh nongol dari balik pintu tentu bikin panik dong guys.
PUBG Mobile. (Sumber: pubg.com)
Mobile20 April 2025, 18:00 WIB

Tips Pakai Hero Kongming, Siap Jadi Penguasa Midlane Honor of Kings

Kamu suka nge-burst musuh dari kejauhan sambil ngatur posisi kayak mastermind? Hero Kongming di Honor of Kings bisa jadi pilihan yang pas guys.
Kongming HoK. (Sumber: Honor of Kings)
Mobile20 April 2025, 16:00 WIB

Kenalan Sama Kongming, Hero Honor of Kings yang Jadi Pusat Perhatian

Gamers Honor of Kings pasti sudah enggak asing lagi dong dengan yang namanya Kongming.
Kongming (FOTO: Kongming)
PC20 April 2025, 15:00 WIB

3 Varian Ventus 2X, Kartu Grafis MSI yang Bakal Ubah Hidupmu sebagai Insan Kreatif

Tenang guys, sebab nih MSI punya trio jagoan dari lini Ventus 2X yang siap nemenin kamu nge-game atau ngonten.
Kartu grafis MSI Ventus Series. (Sumber: MSI)
Lifestyle20 April 2025, 14:01 WIB

Penyebab Perilaku Negatif pada Anak Akibat Game Online: Dari Mana Asalnya dan Bagaimana Mengatasinya?

Meski menawarkan hiburan dan interaksi sosial virtual, tidak sedikit orang tua dan pendidik yang mulai mengkhawatirkan dampak negatif dari kebiasaan bermain game yang berlebihan.
Potret ilustrasi anak bermain mobile game. (FOTO: unsplash.com/@thisisgeipenko)
PC20 April 2025, 13:00 WIB

MSI Ventus Series, Cocok Buat Kamu Pekerja Kreatif yang Ingin Tingkatkan Produktivitas

MSI Ventus 2X jadi salah satu komponen yang cukup menarik untuk disimak dan dimiliki bagi para perakit PC.
Kartu grafis MSI. (Sumber: MSI)
PC20 April 2025, 12:03 WIB

Benarkah Terkencang di Dunia? Intip Harga dan Spesifikasi Samsung SSD 9100 Pro Series

Samsung SSD 9100 Pro Series hadir sebagai salah satu SSD terkencang di dunia saat ini yang memiliki empat varian penyimpanan 1TB, 2TB, 4TB, dan 8TB.
Samsung SSD 9100 Pro Series, SSD terkencang di dunia untuk saat ini. (FOTO: Samsung)
Gadget20 April 2025, 11:03 WIB

Cara Aktifkan eSIM di iPhone, Ternyata Nggak Sulit Kok

Untuk mengaktifkan eSIM di iPhone, ternyata caranya nggak sulit. Kamu hanya perlu ikuti langkah-langkahnya seperti berikut.
Ilustrasi penggunaan eSIM di iPhone. (FOTO: techbullion.com)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+62851 8306 6952

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2025 IndoGamers. All rights reserved.