logo

Rekomendasi 4 Antivirus Terbaik untuk Linux, Bikin Perlindungan Data Mumpuni

PembasmiBocil
Kamis 20 Februari 2025, 11:04 WIB
Antivirus terbaik untuk Linux (FOTO: geeksforgeeks.org)

Antivirus terbaik untuk Linux (FOTO: geeksforgeeks.org)

Indogamers.com - Pada sebuah perangkat komputer, baik desktop maupun mobile pasti terdapat sebuah sistem operasi untuk menjalankan perangkatnya.

Sistem operasi yang digunakan tersebut salah satunya adalah Linux, sebuah sistem operasi yang dinilai cukup stabil dan aman. Meski dinilai aman, bukan berarti Linux aman dari ancaman virus dan malware.

Karena itu, para pengguna sistem operasi Linux sebaiknya tetap berupaya untuk mencegah virus dan malware yang menyerang menggunakan anti virus terbaik.

Baca Juga: 3 Antivirus Terbaik untuk Linux dan Keunggulannya yang Bisa Kamu Gunakan di Tahun 2024

Berikut ini setidaknya ada empat antivirus terbaik yang bisa digunakan di sistem operasi Linux. Apa saja anti virus tersebut? Simak selengkapnya di bawah ini.

1. Bitdefender Antivirus Plus 2020

Salah satu antivirus terbaik untuk Linux yang bisa kamu gunakan adalah Bitdefender Antivirus Plus 2020. Aplikasi antivirus yang satu ini menawarkan beberapa fitur tangguh, salah satunya adalah fitur keamanan real-time menyeluruh.

Bitdefender Antivirus Plus 2020 ini juga menawarkan opsi Command Line Interface (CLI) utama.

Dengan ini, para pengguna bisa memberikan berbagai perintah di antarmuka pengguna grafis untuk memulai pemindaian sesuai permintaan, melihat file mencurigakan, melihat file yang diblokir, melihat riwayat peristiwa keamanan, dan memeriksa versi dan status Bitdefender di mesin Linux.

2. ClamAV

Rekomendasi selanjutnya untuk antivirus terbaik sistem operasi Linux adalah ClamAV. Aplikasi antivirus yang satu ini merupakan aplikasi antivirus serbaguna gratis dan bersumber terbuka.

ClamAV dapat digunakan untuk mendeteksi trojan, virus, malware, dan berbagai ancaman berbahaya lain yang dapat menyerang sistem operasi Linux.

Aplikasi antivirus Linux ini bekerja dengan cara memindai file untuk mencari pola yang cocok dengan tanda tangan malware yang diketahui.

Tanda tangan ini diperbarui secara berkala untuk mengimbangi ancaman baru yang bisa muncul.

Tak hanya itu saja, ClamAV juga dapat melakukan analisis heuristik, yang melibatkan pemeriksaan perilaku file dan mengidentifikasi pola yang berpotensi berbahaya.

3. Qubes OS

Aplikasi antivirus berikutnya yang Indogamers.com rekomendasikan untuk sistem operasi Linux adalah Qubes OS. Sama seperti ClamAV, aplikasi antivirus ini merupakan aplikasi antivirus sumber terbuka dan gratis untuk Linux.

Qubes OS mampu mengisolasi berbagai tugas dan aplikasi yang berjalan pada sistem Linux dengan sangat kuat. Sehingga perangkat dengan sistem operasi Linux tahan terhadap serangan malware dan memiliki perlindungan privasi yang lebih baik.

4. Malwarebytes

Malwarebytes juga menjadi salah satu rekomendasi aplikasi antivirus terbaik untuk sistem operasi Linux. Aplikasi antivirus in cukup handal untuk mengatasi serangan malware dan virus.

Malwarebytes menggabungkan fitur pencegahan solusi Endpoint Protection dengan beberapa alat tambahan, seperti pengelola deteksi, isolasi, investigasi, pemberantasan infeksi, dan pengelolaan kata sandi.

Aplikasi antivirus Linux yang satu ini memberikan perlindungan secara real-time terhadap kerentanan keamanan, termasuk malware, ransomware, eksploitasi zero-day, phishing, dan lainnya, serta pertahanan terhadap serangan Brute Force.***

Follow Berita Indogamers di Google News
Editor :
Berita Terkait
Gadget

5 Cara Termudah Membersihkan Virus Komputer tanpa Antivirus

Rabu 23 Oktober 2024, 22:05 WIB
undefined
Gadget

Nggak Butuh Aplikasi Lain, Ini 5 Cara Bersihkan Virus Komputer Tanpa Antivirus dengan Sangat Mudah

Senin 13 Januari 2025, 12:07 WIB
undefined
Gadget

Pasang Aplikasi atau Program Antivirus di Satu Perangkat Boleh Nggak Sih? Begini Penjelasannya

Kamis 09 Januari 2025, 12:03 WIB
undefined
News Update
PC07 Juli 2025, 14:17 WIB

3 Seri Kartu Grafis MSI GeForce RTX 5050 Terbaru: GAMING, VENTUS, dan SHADOW

MSI resmi meluncurkan kartu grafis terbaru berbasis NVIDIA GeForce RTX 5050 dengan tiga seri andalan: GAMING, VENTUS, dan SHADOW. Masing-masing dirancang untuk performa tinggi, efisiensi termal, dan dukungan teknologi AI mutakhir
null (FOTO: MSI)
Lifestyle07 Juli 2025, 13:54 WIB

Black Clover Umumkan Musim Anime Baru! Ini Detail Lengkapnya

Crunchyroll resmi mengumumkan musim terbaru anime Black Clover! Studio Pierrot kembali sebagai penggarap, dan sang kreator Yūki Tabata turut menyampaikan pesan spesial untuk penggemar. Simak semua info pentingnya di sini!
Black Clover Umumkan Musim Anime Baru! Ini Detail Lengkapnya (FOTO: Crunchyroll)
Lifestyle07 Juli 2025, 10:53 WIB

7 Fakta Soal Peluang Chris Pratt Gabung ke DC Universe, Kata James Gunn Langsung!

Apakah Chris Pratt akan bergabung ke DC Universe? James Gunn akhirnya menjawab kemungkinan bintang Guardians of the Galaxy itu bermain di proyek barunya. Simak penjelasan lengkapnya di sini!
7 Fakta Soal Peluang Chris Pratt Gabung ke DC Universe, Kata James Gunn Langsung! (FOTO: Heroic Hollywood)
Gadget07 Juli 2025, 10:10 WIB

7 Fakta Penting Soal Xiaomi yang Tinggalkan Brand Leica di Seri Flagship Terbarunya

Xiaomi akan mengakhiri kerja sama dengan Leica untuk HP flagship terbarunya. Langkah ini menandai perubahan besar dalam strategi kamera mereka. Simak 7 fakta pentingnya di artikel ini.
7 Fakta Penting Soal Xiaomi yang Tinggalkan Brand Leica di Seri Flagship Terbarunya (FOTO: Gizmochina)
Guides07 Juli 2025, 09:59 WIB

Jangan Asal! Berikut Fitur Utama yang Harus Diperhatikan Saat Memilih Monitor Gaming

penting untuk memahami fitur utama apa saja yang wajib diperhatikan sebelum membeli monitor gaming.
memahami fitur utama apa saja yang wajib diperhatikan sebelum membeli monitor gaming (FOTO: Forbes)
Guides07 Juli 2025, 09:58 WIB

Tips Memilih Monitor Gaming yang Tepat untuk Pengalaman Bermain Maksimal

Berikut beberapa hal yang perlu kamu perhatikan jika ingin membeli monitor gaming agar bisa bermain game dengan maksimal, .
Tips Memilih Monitor Gaming yang Tepat . (FOTO: Dok.Samsung Indonesia)
Guides07 Juli 2025, 09:58 WIB

Tips Upgrade Performa Layar Monitor Gaming Untuk Permainan Maksimal

Agar monitor gaming kamu benar-benar optimal, ada beberapa langkah penting yang perlu kamu
Upgrade Performa Layar Monitor Gaming Untuk Permainan Maksimal (FOTO: Dok. Samsung)
Guides07 Juli 2025, 09:58 WIB

5 Rekomendasi Monitor Gaming PC Terbaik di Tahun 2025

lima monitor gaming terbaik yang bisa kamu jadikan referensi untuk memilih monitor gaming yang sesuai dengan keinginan kamu, yuk disimak!
monitor gaming terbaik yang bisa kamu jadikan referensi untuk memilih  (FOTO: ROG ASUS)
Guides07 Juli 2025, 09:58 WIB

Tips Merawat Monitor Gaming, Agar Performa Selalu Maksimal

tips praktis untuk merawat monitor gaming kamu agar selalu dalam kondisi terbaik.
tips praktis untuk merawat monitor gaming  (FOTO: Corsair)
Guides07 Juli 2025, 09:58 WIB

5 Rekomendasi Monitor Gaming Harga 1 Jutaan Terbaik di 2025

lima rekomendasi monitor gaming terbaik dengan harga terjangkau yang bisa jadi Andalan setup PC gaming kamu.
rekomendasi monitor gaming terbaik dengan harga terjangkau (FOTO: lg.com)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+62851 8306 6952

redaksi@indogamers.com

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2025 IndoGamers. All rights reserved.