logo

Simak baik-baik, Ini 5 Penyebab Gagal Backup Chat WhatsApp di iPhone dan Cara Mudah Mengatasinya!

PembasmiBocil
Kamis 20 Februari 2025, 19:05 WIB
Ilustrasi backup chat WhatsApp di iPhone (FOTO: Reddit)

Ilustrasi backup chat WhatsApp di iPhone (FOTO: Reddit)

Indogamers.com - Sebagian besar para pengguna WhatsApp di iPhone pasti merasa khawatir saat mereka gagal melakukan backup chat WhatsApp-nya.

Hal ini dikarenakan ada dampak menakutkan yang bisa terjadi saat gagal backup chat WhatsApp di iPhone, yaitu pengguna bisa kehilangan riwayat obrolan lama yang ada di perangkat sebelumnya.

Contohnya saat kamu sebagai pengguna WhatsApp yang menggunakan iPhone dengan versi yang berbeda dari sebelumnya dan ingin memindahkan WhatsApp ke iPhone barunya.

Karena itu, bagi kamu pengguna iPhone yang akan melakukan backup WhatsApp, kamu harus tahu apa saja yang menyebabkan proses backup chat di iPhone ini bisa gagal dan bagaimana cara mengatasinya.

Berikut penjelasan tentang penyebab gagalnya backup chat WhatsApp dan cara mengatasinya menurut Indogamers.com.

1. Aplikasi WhatsApp dalam versi lama

Gagal dalam melakukan backup chat di WhatsApp bisa terjadi karena aplikasi WhatsApp masih dalam versi yang lama, sehingga bukan mustahil jika terdapat bug pada versi tersebut.

Cara mengatasinya yang bisa kamu lakukan tentu saja melakukan update versi aplikasi WhatsApp dengan versi terbaru yang support dengan iPhone yang kamu gunakan.

2. Periksa penyimpanan iCloud

Karena salah satu penyebab backup chat di iphone ini gagal juga bisa berasal dari penyimpanan iCloud, seperti penyimpanan penuh. Maka untuk mengatasinya yang bisa kamu lakukan pertama kali adalah periksa penyimpanan iCloud.

Hal ini perlu kamu lakukan untuk memastikan jika iCloud masih memiliki ruang penyimpanan untuk menyimpan data-data yang di backup dari WhatsApp.

Jika penyimpanan iCloud hampir penuh, proses backup tidak akan bisa selesai dilakukan. Untuk mengecek ruang kosong pada iCloud ini, kamu bisa buka Pengaturan di iPhone yang kamu gunakan, kemudian masuk ke iCloud, dan kamu bisa melihat sisa penyimpanan iCloud yang kamu miliki.

3. Periksa jaringan yang kamu gunakan

Terkadang backup chat WhatsApp juga bisa gagal karena diakibatkan oleh pengaturan jaringan iPhone yang kamu gunakan berubah tanpa sengaja. Karena itu, setel ulang pengaturan jaringan menjadi solusi ampuh untuk mengatasi masalah ini.

Untuk setel ulang jaringan di iPhone ini bisa kamu lakukan dengan sangat mudah mengikuti langkah-langkah di bawah ini.

  • Buka Pengaturan atau Settings di iPhone yang kamu gunakan

  • Kemudian, kamu bisa klik General atau Umum

  • Pilih Reset dan klik Reset Network Settings

  • Setelah langkah di atas selesai kamu lakukan, otomatis pengaturan jaringan iPhone akan kembali seperti semula.

4. Server iCloud mengalami down

Penyebab selanjutnya backup chat WhatsApp di iPhone gagal adalah server iCloud mengalami gangguan atau down. Hal ini bisa terjadi arena Apple sebagai pemilik iCloud tengah melakukan pemeliharaan atau perbaikan sistem.

Untuk memastikan apakah server iCloud memang mengalami down, kamu bisa memeriksanya dengan cara mengunjungi halaman Status Apple secara online.

Di halaman tersebut kamu bisa melihat apakah server iCloud sedang aktif atau sedang mengalami masalah.

Jika sedang bermasalah, maka kamu bisa menunggu beberapa saat hingga server kembali normal sebelum membuat cadangan data WhatsApp di iPhone.

5. Bug pada iPhone

Gagal dalam melakukan backup chat di iPhone juga bisa disebabkan oleh bug pada iPhone yang kamu gunakan, khususnya bug pada aplikasi WhatsApp atau aplikasi yang berhubungan dengan WhatsApp.

Untuk mengatasi masalah ini, kamu bisa melakukannya dengan cara merestart iPhone yang kamu gunakan.

Dengan restart iPhone secara paksa (soft reset), maka iPhone akan mengatur ulang siklus daya yang telah ditetapkan sebelumnya dan menghapus data cache yang tidak diperlukan.

Nah, itulah tadi beberapa penyebab dan cara yang bisa kamu lakukan untuk mengatasi masalah gagal backup chat WhatsApp di iPhone.***

Follow Berita Indogamers di Google News
Editor :
Berita Terkait
Gadget

Bikin Nada Dering WhatsApp dengan Suara Google, Begini Caranya!

Rabu 29 Januari 2025, 21:05 WIB
undefined
Gadget

Cara Mudah Mengatasi Storage Almost Full di WhatsApp

Jumat 31 Januari 2025, 19:01 WIB
undefined
News Update
Mobile26 April 2025, 14:10 WIB

Lian Po di Honor of Kings: Si Tank Tangguh yang Siap Bikin Musuh Kocar-Kacir

Buat kamu yang suka jadi garda terdepan dan tahan banting, Lian Po di Honor of Kings bisa jadi pilihan tepat
Lian Po Honor of Kings. (Sumber: Honor of Kings)
E-Sport26 April 2025, 10:00 WIB

Enggak Sekadar Nonton Game, di LCP Arena Kamu Bisa Lihat Dapur Pacu Canggih dari MSI

Yap, itu yang terjadi di LCP Arena Taipei. MSI, brand legendaris di dunia teknologi dan gaming, resmi jadi partner PC & monitor buat League of Legends Championship Pacific (LCP).
MSI x LCP. (Sumber: MSI)
PC26 April 2025, 08:32 WIB

Nyalain Turbo Cuma Sekali Klik! MSI Z890 Sudah Siap Gas Pol dengan Intel 200S Boost

Tapi kali ini beda karena MSI resmi ngenalin dukungan penuh buat Intel® 200S Boost di semua jajaran motherboard Z890 mereka.
MSI Z890 series. (Sumber: MSI)
Gadget25 April 2025, 21:01 WIB

Realme 14 Series 5G Siap Dirilis, Jadi HP Pertama di Indonesia dengan Chip Snapdragon 6 Gen 4

HP terbaru dari Realme ini akan dirilis pada Selasa, 6 Mei 2025 mendatang dan menjadi HP pertama di Indonesia dengan chip Snapdragon 6 Gen 4.
Realme 14 Series 5G yang akan segera dirilis di Indonesia. (FOTO: Realme)
Mobile25 April 2025, 21:00 WIB

Loong HoK: Build Tersakit ala Naga Putih yang Bikin Lawan Auto K.O.

Loong, sang marksman naga putih di Honor of Kings, enggak cuma keren dari segi tampilan, tapi juga punya potensi damage yang luar biasa.
Loong, Honor of Kings (FOTO: Honor of Kings)
Accessories25 April 2025, 20:00 WIB

Rekomendasi VR Headset Terbaik untuk Smartphone Android

Pengguna smartphone Android yang membutuhkan VR headset terbaik, kamu bisa pilih VR headset yang di rekomendasikan berikut.
Meta Quest 3 (FOTO: Meta Store)
Mobile25 April 2025, 19:01 WIB

Cara Mendapatkan Permen Langka di Pokemon Go

Untuk mendapatkan permen langka di Pokemon Go ini ada beberapa cara yang bisa dilakukan seperti berikut.
Ilustrasi mendapatkan permen langka di Pokemon GO. (FOTO: thegamer.com)
Mobile25 April 2025, 19:01 WIB

Mau Chicken Dinner Tiap Main PUBG Mobile? Coba 5 Cara Ini Guys!

Enggak perlu jadi jagoan buat sering-sering dapet Chicken Dinner di PUBG Mobile.
Game PUBG. (FOTO: pubg.com)
Mobile25 April 2025, 18:04 WIB

Once Human Mobile Tersedia Secara Global Hari Ini, Ada Event Petualangan bersama Ed Stafford

Once Human bekerja sama dengan ahli bertahan hidup Ed Stafford untuk menantang para pemain di seluruh dunia dalam sebuah kamp pelatihan bertahan hidup.
Once Human tersedia di mobile secara global mulai Jumat (25/4/2025). (FOTO: NetEase Games)
PC25 April 2025, 17:35 WIB

Upgrade PC, Bonus Game Gratis! MSI Bagi-Bagi Game Clair Obscur: Expedition 33 Cuma-Cuma

Enggak semua hari kamu dikasih kesempatan buat rakit PC keren dan langsung dapet game RPG kece secara cuma-cuma. Tapi MSI lagi bagi-bagi rezeki guys.
Clair Obscur: Expedition x MSI. (Sumber: MSI)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+62851 8306 6952

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2025 IndoGamers. All rights reserved.