Penyebab Black Screen atau Layar Blank Hitam di HP Android

Ilustrasi HP Android yang mengalami black screen (FOTO: istockphoto)

Indogamers.com - Seperti halnya perangkat elektronik lainnya, HP Android seiring dengan pemakaiannya akan mengalami sebuah permasalahan, baik itu karena perangkat lunak ataupun perangkat kerasnya yang bermasalah.

Dari sekian banyak masalah yang bisa terjadi di HP Android, salah satu yang paling umum adalah layar HP Android tiba-tiba blank hitam.

Layar blank hitam ini juga disebut sebagai Black Screen of Death (BSoD), kondisi dimana layar berubah menjadi hitam dan tidak bisa merespon apapun perintah dari pengguna, termasuk saat tombol power, tombol volume ditekan.

HP Android yang mengalami black screen ini bisa terjadi karena berbagai macam hal, baik itu karena faktor perangkat lunak HP, ataupun perangkat keras.

Baca Juga: 4 Cara Mudah Mengatasi Layar HP Bergaris Sesuai Penyebabnya, Jangan Panik Duluan Ya!

Untuk memahami apa saja yang bisa membuat HP Android black screen, kamu bisa lihat penyebabnya di bawah ini.

Penyebab HP Android black screen

Layar blank hitam atau black screen pada HP yang tidak responsif meski dalam kondisi menyala bisa dianggap sebagai kerusakan fatal. Selain hitam, layar HP yang bermasalah bisa berwarna putih, biru, merah, atau bahkan ungu.

Berikut adalah beberapa kemungkinan penyebab layar blank hitam di HP Android dan tidak responsif meskipun dalam kondisi menyala.

Perangkat lunak

Penyebab layar HP Android blank hitam karena masalah pada perangkat lunaknya adalah sebagai berikut.

  • Aplikasi bermasalah: Aplikasi yang tidak kompatibel atau corrupt dapat menyebabkan crash dan layar blank hitam

  • Sistem operasi bermasalah: Bug atau glitch pada OS Android dapat memicu HP blank hitam tiba-tiba

  • Data rusak: Data corrupt pada penyimpanan internal HP juga dapat berakibat fatal dan menyebabkan layar HP blank hitam

Perangkat keras

Penyebab layar HP Android blank hitam karena masalah para perangkat kerasnya adalah sebagai berikut.

  • Konektor layar rusak: konektor yang rusak menjadi salah satu penyebab layar HP menjadi black screen.

  • Layar rusak: Layar yang retak atau pecah akibat benturan keras membuat layar HP Android menjadi black screen.

  • Layar tertindih benda berat: Meski tidak retak atau pecah, beban berat di atas layar HP dapat komponen layar. Kondisi ini bisa terjadi saat menempatkan HP di dalam tas yang berisi benda keras dan berat.

  • Kerusakan akibat air: Kerusakan akibat air ini umumnya terjadi karena HP kehujanan, tersiram air, ataupun HP masuk ke dalam cairan tertentu.

  • Komponen internal bermasalah: Baterai, atau motherboard yang rusak dapat memicu layar HP Android tiba-tiba blank hitam, selain itu konektor layar yang longgar juga menjadi penyebabnya.

Semua penyebab karena faktor eksternal, khususnya kerusakan pada layar bisa dideteksi dengan mengirimkan pesan atau menelpon HP yang black screen.

Jika HP masih memunculkan notifikasi berupa suara maupun getaran, maka bisa dipastikan penyebabnya adalah kerusakan pada layar.

Nah, itulah tadi beberapa penyebab layar HP Android menjadi blank hitam atau BSoD. Setelah mengetahui apa saja yang menyebabkan layar HP Android blank hitam.***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI