Build, Battle Spell dan Talent Emblem untuk Aurora Revamp

Gameplay Aurora (FOTO: YouTube/MobileLegendsBangBang)

Turnamen Mobile Legends Vaporlax – Indogamers (IMC) Season I 2024

Indogamers.com - Popularitas Aurora tiba-tiba melonjak seiring dengan pembaruan yang diterimanya dalam patch terakhir Mobile Legends.

Bukan hanya penampilannya yang mengalami perubahan, tapi semua skill Aurora kini memiliki mekanisme yang berbeda. Sebagai hasilnya, banyak orang mencari build, battle spell dan talent terbaik untuk Aurora revamp yang sangat mematikan.

Baca Juga: Kupas Tipis-tipis Kualitas Fotografi, Performa Dapur Pacu dan Daya Tahan Baterai Oppo A79 5G

Bagaimana cara memaksimalkannya? Indogamers telah menemukan build, battle spell dan talent emblem Aurora revamp yang sangat mematikan.

Build Aurora Revamp Mematikan

Berikut adalah rekomendasi build Aurora revamp yang mematikan dari Indogamers.com:

  • Arcane Boots

  • Lightning Truncheon

  • Genius Wand

  • Glowing Wand

  • Holy Crystal

  • Divine Glaive

Build Aurora revamp yang sangat mematikan masih bergantung pada item-item peningkat magic damage, meskipun sekarang Aurora juga dapat diandalkan sebagai utility.

Lightning Truncheon adalah keharusan di awal untuk Aurora. Sebagai hero tipe scalling, memiliki Lightning Truncheon sebagai item pertama akan segera meningkatkan damage Aurora menjadi sangat menyakitkan.

Bahkan dengan satu item ini, nyawa musuh yang tipis dapat langsung terbunuh dengan satu combo saja.

Genius Wand juga diperlukan karena musuh akan segera menyadari kemampuan Aurora, dan tank biasanya akan segera membangun magic defense di awal pertandingan.

Core yang tangguh juga akan menggunakan Arcane Boots untuk mengurangi kerusakan yang dihasilkan oleh Aurora yang pedih. Inilah tempat Genius Wand sebagai item pengurang magic defense musuh sangat dibutuhkan.

Sisa item hanyalah pelengkap. Karena Aurora sudah memiliki Winter Truncheon secara gratis melalui skill pasifnya, dia dapat langsung membangun item seperti Glowing Wand, Holy Crystal, hingga Divine Glaive untuk meningkatkan kemampuannya secara keseluruhan.

Baca Juga: 8 Game Sega Terbaik Sepanjang Masa, Ada Banyak Kenangan Indah

Battle Spell Mematikan milik Aurora

Mengenai battle spell, Aurora dapat menggunakan berbagai battle spell sesuai dengan situasi yang dihadapinya. Diantara tiga spell yang sangat cocok untuknya adalah flicker, sprint, dan purify.

Sebagai seorang damage dealer, kemampuan untuk mengejar atau melarikan diri dengan flicker dan sprint sangat penting bagi Aurora.

Namun, memiliki purify menjadi suatu keharusan, terutama saat menghadapi musuh yang memiliki banyak hero dengan kemampuan kontrol (CC).

Purify menjadi solusi yang efektif, meskipun Aurora memiliki pasif seperti Winter yang aktif saat darahnya habis, hal ini tidak berarti bahwa dia harus selalu mengandalkan itu.

Talent emblem terbaik untuk Aurora revamp

Mengenai talent emblem, karena Aurora memerlukan penggunaan skill yang sering, talent pertama, yaitu Inspire, menjadi pilihan terbaik dengan kemampuan mengurangi cooldown hingga 5 persen di awal.

Selanjutnya, talent kedua memiliki dua opsi yang ideal, yaitu Wilderness Blessing untuk meningkatkan mobilitas, atau Bargain Hunter agar item tetap relevan. Pilihan ini dapat disesuaikan dengan gaya permainan, jika dibutuhkan rotasi cepat, maka pilih Wilderness, sementara untuk permainan santai farming, Bargain adalah pilihan yang baik.

Terakhir, talent ketiga yang harus digunakan adalah Lethal Ignition, yang dirancang khusus untuk menambahkan damage pada hero burst seperti Aurora.

Jadi, bagaimana gamers, selama mencoba build, battle spell dan talent emblem mematikan dari Aurora Revamp ini.

Indogamers akhirnya resmi menghelat Turnamen Mobile Legends Terakbar, Vaporlax Indogamers Mobile Legends Championship (IMC) Season I 2024 “Taste The Difference”
Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI