logo

Ketahui 3 Penyebab Munculnya Bintik Hitam di Layar iPhone dan Cara Mengatasinya

PembasmiBocil
Selasa 13 Februari 2024, 14:22 WIB
Ilustrasi bintik hitam yang muncul di layar iPhone (FOTO: Mobiletechaddicts)

Ilustrasi bintik hitam yang muncul di layar iPhone (FOTO: Mobiletechaddicts)

Indogamers.com - iPhone merupakan salah satu smartphone yang memiliki pengguna terbanyak di dunia. Smartphone buatan Apple yang hadir di kelas high-end ini memang menawarkan berbagai fitur dan spesifikasi menarik.

Salah satunya adalah bagian layarnya yang mampu menampilkan gambar dengan akurasi tinggi. Meskipun demikian bukan berarti layar yang digunakan pada iPhone ini tidak akan pernah mengalami permasalahan.

Salah satu masalah yang sering terjadi pada layar iPhone adalah munculnya bintik hitam yang sangat mengganggu penglihatan para penggunanya. Saat layar iPhone muncul bintik hitam ini, hal pertama yang harus pengguna lakukan adalah mengamati ukuran dan lokasinya.

Jika bintik hitamnya berukuran kecil, maka ada kemungkinan bintik hitam tersebut akan hilang dengan sendirinya. Kamu juga bisa memeriksa apakah bintik hitam tersebut berubah semakin besar seiring dengan pemakaian.

Lalu, apa sih yang menyebabkan bintik hitam muncul di layar iPhone? Lalu, jika bintik hitam tersebut muncul, bagaimana cara untuk mengatasinya?

Penyebab bintik hitam muncul di layar iPhone

Ada beberapa hal yang menyebabkan munculnya bintik hitam di layar smartphone. Hal tersebut bisa terjadi karena kesalahan pada sistem iPhone atau masalah perangkat kerasnya.

Berikut beberapa hal yang menyebabkan munculnya bintik hitam di iPhone seperti dikutip dari laman Techcult.

1. Piksel mati

Salah satu penyebab munculnya bintik hitam di layar iPhone adalah piksel mati atau macet. Hal ini bisa terjadi karena iPhone pernah terjatuh hingga membuat kerusakan pada fisik iPhone ataupun masalah baterai.

2. Kerusakan layar LCD iPhone

Kerusakan layar LCD iPhone juga menjadi salah satu penyebab munculnya bintik hitam di layar iPhone yang kamu gunakan. Hal ini bisa terjadi karena iPhone pernah terjatuh, pengembunan, ataupun iPhone pernah kemasukan air.

Bintik hitam tersebut bisa muncul karena ada penghambat yang menghalangi lampu latar atau bisa juga karena lampu latar pada layar iPhone mengalami kerusakan.

3. Bug perangkat lunak

Selain karena faktor perangkat keras, penyebab lain yang bisa membuat layar iPhone muncul bercak hitam adalah adanya bug di perangkat lunak (sistem operasi) iOS yang digunakan.

Hal ini umumnya terjadi karena perangkat lunak yang digunakan bukanlah perangkat lunak versi terbaru yang telah diberikan Apple.

Cara mengatasi bintik hitam di layar iPhone

Setelah mengetahui apa saja yang menyebabkan munculnya bintik hitam di layar iPhone, selanjutnya kamu bisa mengatasi munculnya bintik hitam tersebut dengan cara seperti berikut ini.

  1. Jika layar iPhone yang muncul bintik hitam ini disebabkan oleh kerusakan pada perangkat kerasnya, maka satu-satunya cara yang bisa kamu lakukan adalah membawa iPhone tersebut ke servis center iPhone ataupun ke teknisi yang trusted.

  2. Jika bintik hitam yang muncul pada layar iPhone milikmu ini disebabkan bukan karena kerusakan perangkat keras, maka ada kemungkinan kamu bisa mengatasinya sendiri di rumah.

Salah satu cara yang bisa kamu lakukan adalah memperbarui sistem yang digunakan pada iPhone milikmu dari pengaturan ataupun bisa menggunakan bantuan PC yaitu melalui aplikasi 3uTools.

Atau kamu juga bisa mengatasi iPhone yang muncul bintik hitam ini dengan cara menonaktifkan iPhone selama beberapa saat untuk mendinginkan perangkat, kemudian kamu bisa aktifkan kembali iPhone.***

Follow Berita Indogamers di Google News
Editor :
Berita Terkait
Guides

Jangan Abaikan dan Menyesal Akhirnya! Kenali 5 Tanda Baterai iPhone Harus Segera Diganti

Kamis 08 Februari 2024, 17:31 WIB
undefined
Guides

Masih Ada Waktu, Begini Cara Mudah Mengembalikan Foto yang Terhapus di iPhone

Selasa 23 Januari 2024, 10:08 WIB
undefined
Guides

Bikin Pikiran Nggak Tenang, Ketahui 5 Cara Mengatasi iPhone Tiba-tiba Bergetar Tanpa Sebab

Senin 22 Januari 2024, 18:02 WIB
undefined
Guides

Terbukti Ampuh, Begini 6 Cara Mengatasi Keyboard iPhone Bermasalah

Selasa 13 Februari 2024, 09:10 WIB
undefined
News Update
Guides27 Juli 2024, 14:29 WIB

Skill dan Strategi Permainan untuk Hero Lian Po di Honor of Kings

Mengenal skill dan rekomendasi strategi permainan hero Lain Po dan cara memainkan di Honor of Kings
Lian Po hero Honor of Kings (FOTO: Honor of Kings) (FOTO: Honor of Kings)
Gadget27 Juli 2024, 14:28 WIB

Lenovo Yoga 7 2in1 14IML9, Laptop 2-in-1 dengan Layar OLED 2.8K dan Kapasitas Memori 32GB

Lenovo Yoga 7 2-in-1 14IML9 menawarkan alternatif fleksibel bagi mereka yang mencari laptop berkualitas dengan harga lebih terjangkau.
Lenovo Yoga 7 2in1 14IML9, Laptop 2-in-1 dengan Layar OLED 2.8K dan Kapasitas Memori 32GB (FOTO: Lenovo)
Guides27 Juli 2024, 14:26 WIB

Skill Athena Honor of Kings, Begini Strategi Permainan Sebagai Hero Fighter

Mengenal skill dan rekomendasi strategi permainan hero Athena dan cara memainkan di Honor of Kings
Hero Athena Honor of Kings (FOTO: hokarena.com)
Console27 Juli 2024, 14:19 WIB

5 Game Racing yang Bisa Dimainkan di PS5, Auto Jadi Pembalap

Sudah lebih dari ribuan game PS5 yang menawarkan pengalaman gameplay dengan kualitas visual mengesankan, salah satunya pada game racing.
Game Balap untuk PlayStation 5 atau PS5 (FOTO: YouTube/TraxionGG)
Community27 Juli 2024, 14:17 WIB

Sandi Harian Hamster Kombat 27 Juli 2024, Dapatkan Hadiah Koin 1 Juta!

Ayo masukkan Sandi Harian Hamster Kombat dengan Kode Morse dan dapatkan hadiah 1 Juta
Hamster Kombat. (Sumber: Hamster Kombat)
News27 Juli 2024, 14:14 WIB

GTA 6 Dipastikan akan Bersih dari Teknologi AI

Artificial Intelligence (AI) masih menjadi pro dan kontra di industri game, karena salah satunya dianggap bisa menggeser pekerjaan manusia sungguhan.
GTA 6. (Sumber: Rockstar Games)
E-Sport27 Juli 2024, 14:14 WIB

Profil Irrad, Mantan Pemain RRQ Hoshi yang Kini Kembali ke RSG PH

Irrad hanya bermain satu musim dengan RRQ Hoshi dan kini kembali memperkuat tim lamanya RSG PH di ESL Snapdragon Pro Series MLBB.
Profil Irrad dan Prestasinya di Mobile Legends (FOTO: YouTube/Team RRQ)
Gadget27 Juli 2024, 14:12 WIB

Lenovo Yoga Slim 7 14IMH9, Laptop Elegan dengan Performa Tinggi dan Layar OLED WUXGA

Lenovo Yoga Slim 7 14IMH9 adalah laptop terbaru yang menggabungkan kinerja cepat dan desain elegan.
Lenovo Yoga Slim 7 14IMH9, Laptop Elegan dengan Performa Tinggi dan Layar OLED WUXGA (FOTO: Lenovo)
E-Sport27 Juli 2024, 14:11 WIB

Daftar Lengkap 16 Tim dan Pemain di Valorant Champions 2024

Daftar tim dan pemain dari Valorant Champions 2024 berasal dari berbagai wilayah dan region yang berbeda, mulai dari wilayah America, Regional China, EMEA, dan Pacific.
Jadwal dan Cara Menonton Valorant Champions 2024 (FOTO: Play Valorant)
E-Sport27 Juli 2024, 14:07 WIB

Valorant Champions 2024, Jadwal, Format, dan Cara Menonton

Turnamen Valorant Champions 2024 akan berlangsung secara offline di Seoul, Korea Selatan, dan akan digelar pada 1-25 Agustus 2024.
Jadwal dan Cara Menonton Valorant Champions 2024 (FOTO: Play Valorant)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+6289633333329

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2024 IndoGamers. All rights reserved.