Cara Menang Lawan Chou Mobile Legends, Pahami Dulu Kelemahannya

Chou merupakan salah satu hero Mobile Legends (FOTO: Tangkap Layar: Mobile Legends)

Indogamers.com - Chou merupakan hero Mobile Legends tipe fighter yang biasa digunakan menjadi roamer.

Chou merupakan hero yang cukup menyulitkan bagi lawannya karena memiliki skill yang menghasilkan crowd control (CC).

Kendati begitu, setiap hero Mobile Legends pasti memiliki kekurangan. Nah berikut kelemahan Chou:

Rentan terhadap CC 

Chou memang memiliki kemampuan CC yang kuat. Namun, Chou juga rentan terhadap CC musuh. Jika dia terkena efek slow, dia bisa menjadi mudah ditangkap dan dihabisi oleh musuh.

Baca Juga: 5 Hero Paling Sering di Banned di Mode Ranked Mythic Mobile Legends Season 32

Rentan terhadap Burst Damage

Meskipun Chou dapat dibuild tebal, tetapi dia juga rentan terhadpa burst demage.

Burst demage dari marksman dapat menjadi petaka bagi Chou, terlebih demage yang diberikan dari jarak yang cukup jauh.

Membutuhkan Kerja sama Tim

Untuk bisa memaksimalkan kekuatannya, Chou sangat bergantung pada kerjasama dengan timnya. Terutama dalam penggunaan kemampuan Crowd Control-nya. Chou perlu bekerja sama dengan tim untuk memaksimalkan dampaknya. Kurangnya koordinasi bisa membuat efektifitasnya berkurang.

Baca Juga: 5 Tips Memilih Role yang Cocok dengan Gaya Bermain Kamu di Mobile Legends, Cocok Buat Pemula, Biar Nggak Salah Pilih!

Tergantung penggunaannya

Dibutuhkan pemahaman yang mendalam tentang mekanika permainan dan keterampilan individu yang tinggi untuk memainkan Chou dengan efektif. Pemain yang kurang terampil mungkin mengalami kesulitan dalam memanfaatkan seluruh potensi yang dimiliki oleh Chou.

Baca Juga: Jadwal MPL ID Season 13 Week 5, Jumat 19 April 2024, Ada Evos...

Nah itu dia beberapa kelemahan yang dimiliki hero Chou yang bisa kamu jadikan acuan untuk melawannya.

Selamat mencoba semoga bermanfaat.**

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI