Cara Mengganti Foto Profil atau Avatar Melalui Akun Mobile Legends, Facebook atau Game Center iOS

Panduan langkah langkan mengganti foto profil Mobile Legends (FOTO: Tangkap Layar: Mobile Legends)

Indogamers.com - Mengganti foto profil di Mobile Legends bisa dilakukan melalui beberapa cara.

Berikut Indogamers.com pandu langkah-langkahnya untuk mengganti foto profil akun Mobile Legends dengan dua cara, yaitu melalui akun Facebook, dan Akun Game Center (iOS). Yuk disimak!

Melalui Akun Mobile Legends

  1. Buka Mobile Legends

  2. Masuk ke profil klik ikon profil kamu di pojok kiri atas layar utama.

  3. Lalu pilih pengaturan di halaman profil, ketuk ikon pengaturan (biasanya berupa ikon roda gigi) di bagian bawah layar.

  4. Pilih Opsi Avatar pada menu pengaturan, cari dan pilih opsi "Avatar" atau "Photo Profile".

  5. Jika kamu ingin menggunakan Avatar kamu bisa memilih jenis yang sudah tersedia atau, jika ingin mengganti dengan foto kamu sendiri maka pilih opsi unggah foto yang di mana nanti kamu akan diarahkan menuju galeri ponsel kamu. Setelah itu pilih foto yang kamu inginkan dan unggah.

Baca Juga: Divisi MLBB Ladies Bigetron Era Lepas Seluruh Pemainnya

Melalui Akun Facebook

  1. Hubungkan ke Facebook:

    • Pastikan akun Mobile Legends Anda terhubung dengan akun Facebook. Anda bisa menghubunginya melalui menu pengaturan di dalam game.

  2. Ganti Foto Profil di Facebook:

    • Buka aplikasi Facebook di perangkat Anda dan ganti foto profil Facebook Anda dengan foto yang Anda inginkan.

  3. Sinkronisasi dengan Mobile Legends:

    • Kembali ke Mobile Legends dan buka profil Anda. Foto profil akan disinkronkan secara otomatis dengan foto profil Facebook Anda.

Baca Juga: Selamat! IAIN Kediri Juara Liga Esports Nasional Mahasiswa 2024 Kategori MLBB Women

Melalui Akun Game Center (iOS)

  1. Buka Pengaturan iOS kemudian buka aplikasi "Settings" di perangkat iOS kamu..

  2. Masuk ke Game Center, scroll ke bawah dan temukan "Game Center".

  3. Lalu ganti foto profil yang kamu ingin, pilih foto baru dari galeri kamu atau ambil foto baru.

  4. Setelah itu buka akun Mobile Legends, dan sinkronisasi foto profil akan dilakukan secara otomatis jika kamu menggunakan Game Center untuk masuk ke Mobile Legends.

Baca Juga: 16 Kampus Terbaik Siap Bertanding di Liga Esports Nasional Mahasiswa 2024 Kategori MLBB Women, Ini Jadwal Lengkapnya

Perlu diingat biasanya, saat mengubah foto profil akan membutuhkan beberapa waktu perubahan, jika kamu menggunakan platform yang terhubung seperti Facebook atau Game Center. Semoga bermanfaat ya.**


Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI