Apakah Bisa Mengalahkan Ender Dragon di Minecraft? Ketahui Trik Ampuhnya

Ender Dragon di Minecraft. (Sumber: Minecraft)

Indogamers.com - Minecraft dikenal dengan berbagai bos dan mini-bos, tetapi tak ada yang lebih menakutkan dari Ender Dragon.

Ender Dragon sudah ada di game ini sejak awal, tepat saat mode bertahan hidup mulai dirancang untuk memberi tujuan akhir yang jelas bagi pemain.

Jika kamu kewalahan saat lawan makhluk tersebut, berikut beberapa tips dan trik cara mengalahkan Ender Dragon di Minecraft, merujuk Game Rant.

1. Bangun Basis dari Obsidian

Memiliki tempat buat memulihkan kesehatan dan mengganti senjata serta armor sangat penting.

Pasalnya, Ender Dragon terus menyerang pemain, sehingga regenerasi kesehatan dan mencari tempat berlindung tidaklah mudah.

Maka dari itu, kamu mesti bikin basis kecil dari obsidian untuk menyimpan item dan berlindung dari serangan Ender Dragon.

Naga ini mampu menghancurkan hampir semua blok, kecuali obsidian.

Baca Juga: Mengenal Lebih Dekat Creeper, Monster Ikonik di Minecraft yang Paling Dibenci Pemain

Ender Dragon di Minecraft. (Sumber: Minecraft)

2. Gunakan Busur dan Panah

Ender Dragon menghabiskan sebagian besar waktu untuk terbang di udara dan meregen kesehatannya via pilar obsidian yang mengandung End Crystals.

Ini membuat pertempuran pedang menjadi sulit, karena pemain harus menunggu naga mendarat di End Portal di tengah pulau.

Menggunakan busur dan panah sebagai senjata utama akhirnya jadi salah satu opsi terbaik.

Sebab, pemain bisa menembak naga saat terbang dan menghancurkan End Crystals yang terus meregenerasi kesehatannya.

Namun, naga kebal terhadap semua efek status, jadi panah dengan efek status tak berpengaruh signifikan.

Maka, memperkuat busur dengan Flame I, Infinity I, atau Power V akan sangat berguna.

3. Kumpulkan Tempat Tidur

Minecraft memiliki mekanik game yang membuat tempat tidur bisa meledak di dimensi seperti Nether dan The End.

Kamu bisa manfaatkan ini untuk bikin ledakan kuat saat Ender Dragon mendarat.

Caranya, simpan beberapa tempat tidur di tangan, dan lebih banyak lagi di dalam peti, baik di Stronghold atau di basis obsidian, sebagai bahan peledak untuk lawan Ender Dragon.

Baca Juga: Mari Kenali Skeleton di Minecraft, Gerombolan Mayat Hidup yang Menyerang dengan Busur Panah

Ender Dragon di Minecraft. (Sumber: Minecraft)

4. Bawa Ender Pearls

Tidak sulit terlempar dari tepi Pulau The End, baik karena kecelakaan atau diserang oleh Ender Dragon.

Agar tidak terlempar atau kehilangan item berharga, simpan beberapa item seperti Ender Pearls.

Ender Pearls adalah syarat untuk membuat Eye of Ender, memberi akses ke dimensi The End.

Dengan ini, kemungkinan besar kamu akan punya sisa item usai membunuh Endermen.

Selamat berjuang dan semoga berhasil!***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI