Indogamers.com - Transkrip video YouTube merupakan tindakan untuk menyalin audio yang terdapat pada sebuah video YouTube untuk diubah ke dalam bentuk teks.
Hal ini seringkali dilakukan oleh para pelajar, mahasiswa untuk merangkum materi dari pelajaran kuliah, webinar, atau tutorial yang tersedia di YouTube.
Dengan adanya transkrip video ini, kini tidak perlu lagi menonton atau mendengarkan video secara keseluruhan dengan perlahan dan teliti agar informasi pentingnya tidak sampai ada yang terlewat.
Dengan mengubah suaranya menjadi teks, informasi penting bisa dicari dengan lebih mudah dan cepat.
Nah, jika kamu menjadi salah satu orang yang mengakses informasi penting dari video-video YouTube, maka kamu bisa memanfaatkan transkrip video untuk mengubah suara dari YouTube menjadi teks.
Baca Juga: Cara Mudah Download Video CapCut Tanpa Watermark
Untuk cara transkrip video YouTube dengan cepat dan mudah, kamu bisa simak selengkapnya di bawah ini.
1. Transkrip video YouTube menggunakan situs Anthiago.com
Cara pertama untuk transkrip video YouTube dengan cepat dan mudah yang bisa kamu lakukan adalah menggunakan situs Anthiago.com. Untuk menggunakan situs ini, kamu bisa ikuti langkah-langkah berikut:
Buka browser pada perangkat yang kamu gunakan, baik itu smartphone, laptop, maupun PC
Klik menu pencarian dan tuliskan alamat anthiago.com atau klik link berikut
Siapkan video YouTube yang kamu transkripsikan
Salin tautan URL dari video YouTube yang akan kamu transkripsikan
Pada situs Anthiago yang sudah kamu buka sebelumnya, tempelkan URL video YouTube yang kamu salin sebelumnya ke dalam kontak input yang tersedia
Pilih bahasa yang diinginkan untuk transkrip video
Klik tombol 'Transkrip' dan tunggu proses transkripsi selesai
Setelah proses selesai, kamu dapat menggunakan hasil transkrip video yang telah dihasilkan
2. Transkrip video YouTube menggunakan situs YouTube Transcript
Cara lain untuk transkrip video YouTube dengan cepat dan mudah yang bisa kamu lakukan adalah menggunakan situs YouTube Transcript. Untuk menggunakan situs ini, kamu bisa ikuti langkah-langkah berikut:
Baca Juga: 6 Software Stabilizer Video yang Bisa Memperbaiki Rekaman Goyang di Android, iPhone, dan PC
Buka browser pada perangkat yang kamu gunakan, baik itu smartphone, laptop, maupun PC
Klik menu pencarian dan tuliskan alamat YouTubetranscript.com atau klik link berikut
Siapkan video YouTube yang kamu transkripsikan
Salin tautan URL dari video YouTube yang akan kamu transkripsikan
Pada situs YouTube Transcript yang sudah kamu buka sebelumnya, tempelkan URL video YouTube yang kamu salin sebelumnya ke dalam kontak input yang tersedia dan klik tombol “GO”
Setelah itu, sistem akan memproses permintaan dan menampilkan keseluruhan transkrip atau teks dari video YouTube tersebut
Nah, itulah tadi cara yang bisa kamu lakukan untuk mentranskripsikan video YouTube dengan cepat dan mudah.***