Tips Bermain Kingdom Hearts III, Petualangan di Dunia Disney

Kingdom Hearts III (FOTO: Kingdom Hearts III)

Indogamers.com - Kingdom Hearts III adalah Game RPG dengan genre Action yang diterbitkan Square Enix pada 2019.

Kingdom Hearts III ini bisa dimainkan pada PlayStation 4, Xbox One, Nintendo Switch, dan Windows (PC).

Kingdom Heart III merupakan seri kedua belas yang dimiliki Kingdom Heart III dan menjadi penutup alur perjalanan “Dark Seeker Saga”.

Baca Juga: Trailer Terbaru Kingdom Hearts III Tunjukkan Gameplay Baru

Kingdom Heart III menceritakan tentang Sora, seorang anak laki-laki dengan kemampuan senjata Keyblade yang dia miliki.

Di samping itu, Kingdom Hearts III ini menampilkan kekuatan persahabatan Sora dan teman-temannya. Sora dan temannya memulai petualangan di berbagai latar dunia yang berisikan karakter-karakter tokoh Disney dan Pixar.

Pada awal cerita, Sora bergabung dengan Mickey, Donald Duck, dan Goofy untuk melawan kejahatan yang dikenal sebagai Heartless agar tidak lagi menyerang alam semesta Kingdom Heart III.

Baca Juga: Spesifikasi Minimum PC untuk Main Gangs of Sherwood, Game Petualangan yang Penuh Aksi Menegangkan

Selain serangan fisik menggunakan Keyblade, Sora juga punya kemampuan lain yang nantinya akan berhubungan dengan karakter-karakter Disney dan Pixar yang ada. Mulai dari serangan tim hingga ke serangan dalam bentuk magic atau sihir.

Meskipun terlihat sangat mudah, Kingdom Hearts III punya banyak misi yang disediakan untuk kamu mainkan hingga berhasil memusnahkan Heartless.

Nah berikut tips bermain Kingdom Hearts III yang memiliki banyak misi:

Selesaikan prolog

Selesaikan cerita awal atau prolog pada Kingdom Heart III ini sampai tuntas, hal ini agar kamu bisa mengerti hal-hal dasar yang ada pada Kingdom Heart III.

Selama menjalankan misi pada bagian Prolog, kamu harus memilih Desire dan Power, yang nantinya akan meningkatkan kemampuan kamu.

Baca Juga: 20 Game RPG Terbaik yang Bisa Dimainkan di HP

Beli Item pada Level Pemula

Pada level pemula ini kamu akan menemukan toko Moogle di dunia Kingdom Heart III, jangan ragu untuk membeli item-item yang ada di toko tersebut. Karena item-item tersebut bisa disimpan dan dipakai untuk kemudian hari pada misi yang semakin sulit.

Upgrade Semua Peralatan Tempur!

Selain memiliki banyak item yang dijual, toko Moogle juga bisa untuk meningkatkan atau upgrade peralatan tempur yang kamu miliki. Seperti contohnya Keyblade milik Sora.

Demikian tips dan trik Kingdom Hearts III yang nantinya akan memudahkan kamu dalam menjalankan misi di dunia Disney. Selamat berpetualang bersama tokoh-tokoh Disney dan Pixar yang lucu dan menggemaskan itu!***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI