logo

Panduan Mendapatkan Sweeping Edge di Minecraft

RA_Majid
Selasa 23 Juli 2024, 06:01 WIB
Sweeping Edge di Minecraft. (Sumber: Game Pur)

Sweeping Edge di Minecraft. (Sumber: Game Pur)

Indogamers.com - Sweeping edge termasuk salah satu enchantment terpenting di game Minecraft. Pasalnya, sweeping edge mampu meningkatkan damage sapuan pada senjata pedang.

Berbekal enchantment ini, serangan sapuan pedang memberi lebih banyak damage ke beberapa musuh sekaligus.

Oleh karena itu, jika kamu ingin menghadapi gerombolan mob jahat secara efektif, coba gunakan sweeping edge ini.

Bagaimana cara mendapatkan sweeping edge di game Minecraft? Simak tips dan panduan berikut.

Baca Juga: 5 Tips Bikin Bangunan Simetris di Minecraft

Cara Mendapatkan Sweeping Edge di Game Minecraft

Sweeping Edge di Minecraft. (Sumber: Master Wave)

Enchantment sweeping edge eksklusif untuk game Minecraft Java Edition dan hanya bisa diterapkan pada pedang.

Berikut cara mendapatkannya.

1. Meja Enchanting

Sweeping edge bisa didapatkan melalui meja enchanting.

Pertama, kamu perlu bikin meja enchanting dan mengelilinginya dengan rak buku.

Sisakan satu blok ruang di antaranya.

Kemudian, tempatkan pedang dan tiga lapis lazuli di GUI meja enchanting.

Meja tersebut akan menawarkan berbagai enchantment yang bisa diterapkan pada pedang, termasuk sweeping edge.

2. Villager Librarian

Villager librarian juga bisa menjadi sumber sweeping edge.

Kamu bisa melakukan perdagangan dengan mereka untuk mendapatkan enchantment sweeping edge.

Meningkatkan level perdagangan dengan villager librarian bakal meningkatkan kans kamu dalam memperoleh enchantment ini.

3. Loot Chest

Sweeping edge bisa ditemukan di dalam loot chest yang tersebar di berbagai struktur dalam game, seperti dungeon, temple, dan stronghold.

Meski cara ini lebih mengandalkan faktor keberuntungan dan kesabaran, menjelajahi berbagai struktur tetap memberi peluang memperoleh sweeping edge.

4. Memancing

Memancing selama badai petir bisa memberi buku enchantment sweeping edge.

Luck of the Sea meningkatkan peluang buat mendapat enchantment ini.

Namun, cara ini butuh kesabaran karena peluangnya sangat kecil.

Baca Juga: Cara Membunuh Gerombolan Mob di Minecraft dengan Sekali Tembak

Cara Kerja Sweeping Edge

Sweeping Edge di Minecraft. (Sumber: Game Pur)

Sweeping edge akan merusak beberapa mob lain yang berdekatan dengan target utama serangan.

Enchantment ini memiliki tiga level dengan persentase damage berbeda-beda:

  • Sweeping Edge Level 1: 50% damage.

  • Sweeping Edge Level 2: 67% damage.

  • Sweeping Edge Level 3: 75% damage.

Baca Juga: 5 Chest Loot yang Penting Dukung Permainan di Minecraft

Untuk melakukan serangan menyapu, bilah recharge serangan di bawah crosshair harus terisi lebih dari 84,4%.

Serangan menyapu pakai pedang ini sangat efektif untuk menghadapi gerombolan mob sekaligus, memberi ruang lebih bagi pemain untuk menghindar dan menyerang kembali.

Selamat mencoba.***

Follow Berita Indogamers di Google News
Editor :
Berita Terkait
Mobile

5 Game yang Mirip Banget dengan Minecraft! Bisa Kamu Dapatkan di Google Play Store

Jumat 19 Juli 2024, 10:31 WIB
undefined
News

Cara Menghilangkan Efek Bad Omen di Minecraft 1.21

Jumat 19 Juli 2024, 17:23 WIB
undefined
Guides

Panduan Main Mode Hardcore di Minecraft yang Super Menantang

Jumat 19 Juli 2024, 18:33 WIB
undefined
Guides

Cara Membuat Pewarna Hijau di Minecraft dengan Mudah

Kamis 18 Juli 2024, 15:32 WIB
undefined
Guides

Apa Itu Bad Omen di Minecraft? Kenali Fungsi dan Cara Mendapatkannya

Sabtu 20 Juli 2024, 16:04 WIB
undefined
News Update
News23 Juli 2024, 09:01 WIB

Game Petualangan Epik Earl vs The Mutants Resmi Rilis di Steam

Earl vs. the Mutants adalah gim aksi bertahan hidup top-down beroktan tinggi, berlatar belakang kiamat nuklir.
Game Earl vs,Mutants
Mobile23 Juli 2024, 08:05 WIB

5 Game Olahraga Paling Populer di Android 2024, Ada yang Diunduh 1 Miliar Lebih

Game olahraga adalah salah satu genre game paling banyak peminat.
8 ball poll, salah satu game populer di Andoid. (FOTO:PlayStore)
Guides23 Juli 2024, 07:59 WIB

Trik Mendapatkan Jubah Dewa di Minecraft 1.21

Game Minecraft 1.21 tak menyediakan opsi langsung untuk mendapatkan god armor, tetapi kamu bisa mencapainya dengan trik sederhana berikut.
God Armor di Minecraft. (Sumber: Sportskeeda)
Guides23 Juli 2024, 07:00 WIB

8 Cara Membuat Slime Farm di Minecraft 1.21

Item slime dalam game Minecraft sangat penting karena pemain bisa menggunakannya untuk merekatkan blok-blok bersama.
Slime Farm. (Sumber: Planet Minecraft)
Guides23 Juli 2024, 06:01 WIB

Panduan Mendapatkan Sweeping Edge di Minecraft

Jika kamu ingin menghadapi gerombolan mob jahat secara efektif, coba gunakan sweeping edge.
Sweeping Edge di Minecraft. (Sumber: Game Pur)
Gadget23 Juli 2024, 05:01 WIB

5 Kelebihan Cubot MAX 5 5G, HP Gaming Murah dengan Spek Tinggi

Cubot Max 5 5G yang merupakan HP gaming super murah dari Cubot ini, memiliki berbagai kelebihan seperti berikut.
Cubot Max 5 5G, HP gaming murah dari Cubot dengan berbagai kelebihan (FOTO: Cubot)
Gadget23 Juli 2024, 04:03 WIB

Cubot Max 5 5G, Smartphone Gaming dengan Harga Murah Meriah

Cubot, menghadirkan smartphone gaming terbaru yang bernama Cubot Max 5 5G.
Cubot Max 5 5G (FOTO: Cubot)
Gadget23 Juli 2024, 03:12 WIB

3 Pilihan HP 5G Harga Terjangkau yang Wajib Kamu Pertimbangkan

Berikut 3 rekomendasi HP 5G terjangkau yang wajib untuk dipertimbangkan
Vivo T3 Lite 5G (FOTO: Vivo T3 Lite 5G)
Gadget23 Juli 2024, 01:37 WIB

Xiaomi Mix Flip: Layar Depan Besar, Baterai Tahan Lama, Pakai Chipset Snapdragon 8 Gen 3

Xiaomi telah resmi meluncurkan ponsel lipat flip pertamanya, yaitu Xiaomi Mix Flip, yang menawarkan keunggulan dengan layar depan yang luas serta baterai berkapasitas besar.
Xiaomi Mix Flip. (Sumber: Giz China)
Gadget23 Juli 2024, 01:11 WIB

Galaxy Z Fold6 & Z Flip6: Hadir dengan Fitur Canggih AI Composer Seperti Gemini AI!

Galaxy Z Fold6 dan Z Flip6 hadir dengan fitur canggih ala Gemini
Galaxy Z Fold6 (FOTO: Galaxy Z Fold6)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+6289633333329

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2024 IndoGamers. All rights reserved.