Daftar Pemain Filipina di MPL ID Season 14, Lebih Sedikit Dibandingkan Season Sebelumnya Lho!

MPL ID (FOTO: Indogamers.com/Ica Juniyanti)

Indogamers.com - MPL ID Season 14 akan kembali diselenggarakan dan beberapa hari kedepan, tepatnya pada tanggal 09 Agustus 2024 mendatang.

Turnamen bergengsi antar tim esports Mobile Legends ini memang menjadi turnamen yang paling dinanti-nanti pecintanya.

Pada Season kali ini juga banyak hal luar biasa mulai dari perombakan total Roaster, Coach demi dapat menghasilkan pertandingan yang membanggakan dari masing-masing tim.

Setidaknya akan ada 9 tim esports yang siap berlaga pada MPL ID Season 14 kali ini, dan akan menyisakan 6 terbaik menuju babak selanjutnya untuk bertanding di kota bandung pada babak playoff.

Baca Juga: MPL ID Season 14 Siap Diselenggarakan, Simak Harga Tiket Per Match dan Cara Belinya

Yap, berbeda dengan tahun sebelumnya, jika tahun sebelumnya babak playoff diselenggarakan di Jakarta kali ini babak Playoff akan diselenggarakan di kota bandung, namun untuk babak penyisihannya tetap akan diselenggarakan di MPL Arena, Tanjung Duren, Jakarta Barat. 

Selain itu, pada season kali ini juga MPL ID lebih di dominasi para player lokal yang dimana banyak tim esports Mobile legends yang lebih memilih menampilkan pemain lokal dibandingkan pemain dari luar.

Setidaknya jika dibandingkan dengan MPL ID Season 13 yang dimana terdapat pemain luar sebanyak 9 kali ini turun menjadi 5 pemain saja, itupun 4 diantaranya merupakan pemain yang sudah ada sebelumnya.

Baca Juga: Daftar Roaster Fanatic Onic di MPL ID Season 14, Rombak Ulang Tanpa Kapten Buts

Sedangkan yang terbaru yaitu Jeymz pro player asal Filipina  yang akan menjadi bagian dari tim Team Liquid ID.

Berikut daftar pemain asal Filipina yang akan turut meramaikan panggung MPL ID Season 14 untuk membela tim mereka-masing.

  1. Yang pertama ada Kairi, tentu saja nama ini memang sudah tidak asing lagi ditelinga, jungler tim landak kuning ini berhasil membuktikan dirinya bahwa ia layak menjadi bagian tim Fanatic Onic Indonesia, bahkan bersama Fanatic Onic Kairi sudah banyak menorehkan prestasi baik di kancah nasional maupun internasional.

  2. Baloyskie atau yang akrab disapa Baloy seperti tahun sebelumnya Baloy akan kembali tampil bermain bersama timnya yaitu Geek Fam ID. Permainan Baloy bersama Geek Fam memang tidak perlu diragukan lagi, bahkan pada MPL ID Season 13 lalu Geek Fam berhasil menduduki peringkat ke-3 sebelum akhirnya ditumbangkan oleh Evos.

  3. Selanjutnya ada Eman dari  Bigetron Alpha, sama seperti Baloy bersama Bigetron Alpha kemampuan Eman memang tidak diragukan lagu, pada MPL ID Season 13 Bigetron Alpha bermain dengan sangat cantik, tim robot merah ini sempat menduduki posisi pertama sebelum akhirnya menurun di babak playoff  dan harus tumbang.

  4. Yawi atau pemilik nama asli Tristan Cabrera yang merupakan pendatang baru di MPL ID Season 13 bersama tim Liquid Aura. kini di Season 14 Yawi akan kembali menunjukan aksi terbaiknya bersama tim kesayangannya.

  5. Jeymz nah yang ini merupakan pemain pendatang baru di MPL ID Season 14 yang akan menjadi bagian dari tim Liquid ID. Yap di MPL ID kali ini Jeymz akan berperan sebagai explainer bersama Aran. Jeymz sebelumnya bermain untuk ECHO MDL. Jadi, segi pengalaman untuk bermain explorer tentu bisa diandalkan.

Baca Juga: Rehat MPL ID S14, RRQ Clay Beri Sindiran Keras: Hidup Itu Harus Santai...

Nah sobat gamers, itu dia 5 pro player esports Mobile Legends yang berasal dari negara Filipina yang akan turut meramaikan panggung MPL ID Season 14 kali ini. Siapa jagoan kamu?**

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI