Indogamers.com - Film live action adaptasi manga Cells at Work! karya Akane Shimizu berhasil mempertahankan posisi pertama di box office Jepang selama dua minggu berturut-turut. Berdasarkan data dari Kogyo Tsushinsha, film ini menghasilkan 532 juta yen (sekitar Rp77 miliar) dari 386.000 tiket di akhir pekan kedua. Meski begitu, angka ini turun 37% dibanding akhir pekan pertamanya.
Sejak rilis pada 13 Desember, total pendapatan film ini sudah mencapai 1,75 miliar yen (sekitar Rp254 miliar) dengan total 1,28 juta tiket terjual. Ini menjadikan Cells at Work! film live action adaptasi manga Jepang ketiga dengan pendapatan tertinggi di tahun 2024, di belakang Kingdom: Return of the Great General (8,03 miliar yen) dan Golden Kamuy (3 miliar yen).
Baca Juga: Daftar Tim yang Akan Bertanding di ESL Snapdragon Season 6 Challenge Season
Nintama Rantaro the Movie Debut di Posisi Keempat
Film terbaru dari seri anime Nintama Rantaro yang sudah lama dinanti, Gekijoban Nintama Rantaro Dokutake Ninja-tai Saikyou no Gunshi, mulai tayang pada 20 Desember di 328 bioskop Jepang. Dalam dua hari akhir pekan, film ini berhasil meraup 263 juta yen (sekitar Rp38 miliar) dari 184.000 tiket, memulai debutnya di peringkat keempat. Jika ditambah dengan pendapatan dari pemutaran awal pada 15 Desember, total pendapatan film ini mencapai 295 juta yen (sekitar Rp43 miliar).
Di Filmarks, Nintama Rantaro the Movie memimpin peringkat kepuasan hari pertama dengan skor rata-rata 4,28/5 dari 978 ulasan. Keren banget, kan?
Baca Juga: Jadwal ESL Snapdragon Season 6 Challenge Season, Format, dan Cara Menontonnya!
Saint Young Men THE MOVIE dan Film Lainnya
Film live-action Saint☆Oniisan THE MOVIE ~Holy Men VS Akuma Gundan, adaptasi dari manga komedi karya Hikaru Nakamura, juga rilis di tanggal yang sama. Tapi, film ini cuma berhasil nangkring di posisi keenam box office akhir pekan. Di Filmarks, film yang menampilkan Ken'ichi Matsuyama sebagai Yesus dan Shota Sometani sebagai Buddha ini mendapat skor rata-rata 3,04/5 dari 633 ulasan.
Film live-action Oshi no Ko -The Final Act- juga tayang di 363 bioskop mulai 20 Desember. Film ini merupakan sekuel dari serial web delapan episode yang tayang di Amazon Prime. Meski hanya debut di peringkat tujuh box office, di Filmarks film ini mendapat skor cukup solid, 3,79/5 dari 902 ulasan.
Baca Juga: Crunchyroll Hadirkan 14 Judul Serial Baru Anime di 2025, Solo Laveling Season 2 hingga Zenshu
Film-Film Lain yang Ikut Meramaikan
Di peringkat delapan, ada adaptasi novel fantasi anak-anak Fushigi Dagashiya Zenitendo yang turun empat peringkat dari minggu lalu.
Sementara itu, edisi spesial Fafner: Heaven and Earth dari franchise Fafner in the Azure kembali hadir di layar lebar untuk merayakan 20 tahun serialnya. Tayang terbatas di delapan bioskop mulai 20 Desember, edisi ini berhasil masuk peringkat kelima di kategori mini-theater box office.**