logo

6 Anime Romantis yang Benar-Benar Bagus dan Wajib Ditonton, Ceritanya Unik dan Bikin Baper!

Marysa Wulandriati
Senin 10 Februari 2025, 12:39 WIB
6 Anime Romantis yang Benar-Benar Bagus dan Wajib Ditonton, Ceritanya Unik dan Bikin Baper!(FOTO: Youtube Anime Town)

6 Anime Romantis yang Benar-Benar Bagus dan Wajib Ditonton, Ceritanya Unik dan Bikin Baper!(FOTO: Youtube Anime Town)

Indogamers.com - Siapa bilang gamer nggak bisa menikmati anime romantis? Walaupun sibuk push rank atau farming item, kadang kita butuh tontonan yang lebih ringan tapi tetap seru. Nah, anime romance bisa jadi pilihan yang tepat!

Tapi masalahnya, banyak anime romantis yang klise dan gampang ketebak. Untungnya, masih ada beberapa yang punya cerita unik, karakter menarik, dan tentu saja, bumbu cinta yang bikin gregetan.

Jadi, kalau kamu lagi cari anime romantis yang benar-benar bagus dan cocok untuk ditonton di hari valentine, langsung cek daftar di bawah ini, dikutip dari akun Youtube Desiotaku. Siap-siap baper dan ketawa bareng karakter-karakter kocak ini!

Baca Juga: 10 Anime Romantis komedi yang Bikin Ngakak, Wajib Ditonton!

1. True Beauty

Bayangkan kalau hidupmu berubah drastis gara-gara makeup. Itulah yang terjadi pada Lim Jukyung, cewek yang dulu sering diejek karena penampilannya. Dengan kemampuan makeup tingkat dewa, dia berubah jadi cewek paling cantik di sekolah.

Tapi masalahnya, dia harus jaga rahasia ini mati-matian. Apalagi ada dua cowok tampan Lee Suho yang dingin tapi perhatian, dan Han Seo Jun si bad boy yang diam-diam baik hati. Cinta segitiga ini bakal bikin kamu senyum-senyum sendiri!

2. I'll Become a Villainess Who Go Down in History

Kebayang nggak sih kalau kamu tiba-tiba masuk ke dalam game favoritmu, tapi malah jadi karakter villain? Inilah yang dialami Alicia. Tapi alih-alih panik, dia justru memutuskan untuk jadi villain terbaik dalam sejarah!

Dengan rencana licik, gaya busana mewah, dan pesona yang nggak terbantahkan, dia malah sukses menarik perhatian semua orang. Bahkan Duke Seeker yang seharusnya jadi musuhnya pun bingung sendiri. Anime ini penuh kejutan dan pastinya nggak membosankan!

Baca Juga: 10 Anime Romantis dengan Karakter Utama Kaya, Cocok Buat Tontonan di Hari Valentine!

3. Nina the Starry Bride

Nina adalah anak yatim piatu biasa sampai suatu hari dia diculik... eh, lebih tepatnya "diangkat" jadi calon pengantin palsu. Semua gara-gara matanya yang langka, mirip mendiang putri kerajaan.

Mau nggak mau, dia harus berpura-pura jadi putri dan menikah dengan Pangeran Azure. Awalnya mereka sering bertengkar, tapi lama-lama hubungan mereka mulai berubah. Dari musuhan jadi cinta? Siapa yang nggak suka trope klasik ini!

4. Murai in Love

Murai, siswa SMA biasa, jatuh cinta sama gurunya, Tanaka-sensei. Tapi masalahnya, Tanaka-sensei lebih tertarik main game daripada urusan cinta.

Bukannya menyerah, Morai malah mencoba berubah total. Dari anak biasa jadi karakter impian Tanaka-sensei di game favoritnya. Tapi apa usahanya bakal berhasil? Atau malah jadi momen penuh malu yang bikin dia dicuekin terus?

Baca Juga: Rekomendasi 7 Anime Rom-com Gratis Crunchyroll untuk Rayakan Valentine

5. Blue Box

Taki adalah atlet bulu tangkis yang diam-diam naksir berat sama Chinatsu, cewek populer di tim basket. Tapi dia sadar kalau level mereka beda jauh.

Eh, tiba-tiba Chinatsu malah tinggal di rumahnya! Seketika hidup Taki jadi penuh tantangan. Dari yang awalnya cuma mengagumi dari jauh, sekarang dia harus menahan diri supaya nggak ketahuan naksir. Ini cerita slow burn romance yang bakal bikin kamu ikutan deg-degan.

6. Yakuza Fiance

Yoshino hanyalah gadis SMA biasa... kalau saja keluarganya bukan bagian dari Yakuza. Lebih parahnya lagi, dia dijodohkan dengan Kirishima, calon bos mafia lain yang punya senyum manis tapi juga segudang senjata tajam.

Bukannya takut, Yoshino justru melawan dengan kata-kata tajam dan strategi licik. Pertarungan mereka bukan soal fisik, tapi lebih ke adu kecerdasan dan sindiran pedas. Romansa penuh aksi ini bakal bikin kamu nggak bisa berhenti nonton!

Baca Juga: 7 Anime Series Terbaik Buatan Studio Kinema Citrus

Penutup

Nah, itu dia enam anime romance yang benar-benar worth it buat ditonton. Nggak cuma soal cinta-cintaan klise, tapi juga penuh humor, drama seru, dan karakter yang kuat.

Kalau kamu lagi bosan main game atau butuh hiburan lain, coba deh tonton salah satu dari daftar ini. Dijamin nggak bakal nyesel!

Baca Juga: 10 Karakter Anime Wanita yang Bikin Cerita Semakin Seru

Dari enam anime di atas, mana yang paling bikin kamu penasaran? Atau mungkin kamu punya rekomendasi lain?***

Follow Berita Indogamers di Google News
Editor :
Berita Terkait
Mobile

10 Game Anime Shooter Terbaik 2025 untuk Android, iOS, dan PC

Kamis 30 Januari 2025, 16:51 WIB
undefined
Lifestyle

10 Anime Eksklusif dan Terbaik di Netflix yang Bikin Kamu Betah Nonton Seharian!

Jumat 31 Januari 2025, 11:09 WIB
undefined
Lifestyle

10 Serial Anime Keren yang Udah Tamat dan Harus Ditonton

Jumat 31 Januari 2025, 11:40 WIB
undefined
Lifestyle

Pernah Nonton Bleach? Ini 10 Anime yang Mirip dan Pasti Kamu Suka!

Jumat 31 Januari 2025, 11:54 WIB
undefined
Lifestyle

10 Anime dengan Animasi Unik yang Akan Bikin Kamu Terpesona!

Sabtu 01 Februari 2025, 13:37 WIB
undefined
Lifestyle

10 Anime Komedi Romantis Terbaik yang Bikin Baper dan Ketawa Bareng!

Sabtu 01 Februari 2025, 13:48 WIB
undefined
Lifestyle

10 Karakter Anime Terlucu yang Akan Menghibur Harimu!

Sabtu 01 Februari 2025, 14:34 WIB
undefined
Lifestyle

7 Anime dengan Cerita Kehidupan yang Paling Menginspirasi dan Mengharukan

Senin 03 Februari 2025, 15:57 WIB
undefined
News Update
News29 Mei 2025, 11:41 WIB

Teenage Mutant Ninja Turtles Akan Hadir di VR! Siap-siap Petualangan Seru di Empire City

Para kura-kura setengah cangkang siap menghantam VR! Teenage Mutant Ninja Turtles: Empire City akan datang ke Meta Quest 3 dan SteamVR tahun 2026. Siapkan diri untuk petualangan seru dengan combat keren, parkour, dan pertarungan melawan musuh ikonik!
TMNT (FOTO: Cortopia Studios)
News29 Mei 2025, 10:07 WIB

EA Batalkan Game Black Panther dan Tutup Studio, Picu PHK Lagi

EA dikabarkan membatalkan game Black Panther besutan Cliffhanger Games sekaligus menutup studionya. Simak dampaknya, termasuk gelombang PHK terbaru dan pergeseran fokus EA ke franchise andalannya.
EA Batalkan Game Black Panther dan Tutup Studio, Picu PHK Lagi(FOTO: EA)
News29 Mei 2025, 10:00 WIB

Hideo Kojima Bocorkan Anime Death Stranding Sedang Digarap!

Hideo Kojima bocorin adaptasi anime Death Stranding sedang digarap! Selain film live-action dengan A24, bakal ada versi animasinya. Simak detailnya di sini!
Hideo Kojima Bocorkan Anime Death Stranding Sedang Digarap! (FOTO: Kojima)
Guides29 Mei 2025, 09:49 WIB

Crystal of Atlan Resmi Dirilis! Mulai Petualangan Seru dan Klaim Hadiah Pra-Registrasi Sekarang

Crystal of Atlan Sudah Resmi Dirilis! Game petualangan seru Crystal of Atlan kini tersedia di semua platform unduh sekarang tersedia banyak hadiah menarik.
Resmi di rilis Crystal of Atlan klaim hadiah menarik (FOTO: Dok.Crystal of Atlan)
News28 Mei 2025, 19:30 WIB

5 Game Lucu yang Bikin Otak Makin Cerdas, Bukan Cuma Hiburan Doang!

Ada lho game-game yang enggak cuma seru dan lucu, tapi juga bisa bikin otak kamu makin encer.
Memancing di Stardew Valley (FOTO: TheGamer)
Console28 Mei 2025, 18:00 WIB

3 Hal Unik dari Resident Evil yang Bikin Kamu Ketagihan Main

Kalau kamu pikir Resident Evil cuma soal zombie dan jumpscare, siap-siap dibuat terkejut.
Jill Valentine di Resident Evil. (Sumber: Screen Rant)
News28 Mei 2025, 17:36 WIB

5 Game Bertema Hewan yang Bikin Ngakak dan Gemesin, Wajib Coba!

Buat kamu yang doyan game tapi bosan sama tema yang itu-itu aja, cobain deh deretan game bertema hewan yang unik dan lucu ini.
Game hewan. (Sumber: Steam)
PC28 Mei 2025, 12:00 WIB

5 Game Warnet Legendaris yang Enggak Boleh Dilupakan, Masih Ingat Kan?

Nostalgia warnet enggak lengkap tanpa bahas game-game legendaris yang bikin kita betah duduk berjam-jam di depan layar.
Counter Strike: Source. (Sumber: Valve)
PC28 Mei 2025, 11:59 WIB

5 Rekomendasi Laptop untuk Kerja yang Awet dan Terjangkau di 2025

5 rekomendasi laptop yang cocok untuk kerja, dengan kombinasi kualitas dan harga terjangkau.
Rekomendasi Laptop untuk kerja. (Sumber: Microsoft Tech Comunity)
News28 Mei 2025, 11:59 WIB

Baseus Hadirkan Produk Baru Baseus BP1 Pro dan Platform Komunitas Digital untuk Pengguna Indonesia

Baseus Indonesia meluncurkan kampanye komunitas terbaru, Leo’s Buddies, sekaligus memperkenalkan produk Baseus BP1 Pro TWS dan platform digital.
Produk terbaru Baseus Baseus BP1 Pro TWS (FOTO: Dok.Baseus)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+62851 8306 6952

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2025 IndoGamers. All rights reserved.