Cek Disini, Apa Saja yang Didapatkan Dari Event Tahunan Free Fire Winterlands Tahun Ini

Garena menyelenggarakan kembali event tahunan Free Fire Winterlands menjelang akhir tahun 2023 bernama Frostfire (FOTO: Garena)

Indogamers.com - Garena menyelenggarakan kembali event tahunan Free Fire Winterlands menjelang akhir tahun 2023, dengan tema musim dingin yang dihadirkan khusus untuk para pemain.

Event Free Fire Winterlands tahun ini akan menampilkan beragam konten bagi pemain, termasuk lagu baru dari DJ Alok dan bundle legendary spesial.

Cooming Soon Indogamers Mobile Legend Championship Sesion 1 2024 (IMC)

Disebut sebagai Frostfire, event Winterlands kali ini mengajak para pemain Free Fire atau Survivors untuk menyelesaikan berbagai misi dalam game guna memperoleh skin karakter gratis, termasuk skin Skill Wukong.

Baca Juga: ONIC Esports Kalah dan Gagal Patahkan Dominasi Filipina di M Series, AP Bren Sabet Juara M5

Berdasarkan informasi yang dirilis dalam keterangan tertulis dikutip pada Senin (18/12/2023), Bundle spesial Winterlands Frostfire akan berisi animasi kedatangan khusus, Bundle Transformasi, Emote Duo serta penampilan in-game terbaru.

Selain itu, pemain juga berkesempatan untuk memperoleh Hyperbook yang berisikan koleksi skin senjata dan aksesoris, seperti Katana, AWM, Gloo Wall dan lainnya.

Garena juga mengubah area Bermuda menjadi area bersalju pada event ini. Perubahan tersebut memungkinkan pemain untuk bermain di arena bersalju dan menghindari serangan musuh.

Baca Juga: Evos Esports Resmi Putus Kerja Sama dengan Persija Esports di Scene PUBG Mobile

Hadiah menarik lainnya dapat diperoleh melalui misi spesial dalam event Winterlands: Frostfire, termasuk Grand Prize berupa skin Skill Wukong secara cuma-cuma.

Skin ini mengubah penampilan Wukong menjadi patung es saat skill diaktifkan. Selain itu, bundel Dude in Black juga tersedia secara gratis.

Selain hadiah tersebut, pemain juga memiliki kesempatan untuk memperoleh skin skill trial baru untuk Tatsuya dan Homer.

Event Free Fire ini juga akan memperkenalkan voice pack bertema Winterlands dan Kartu Perlindungan Squad bagi para Survivors.

Selain itu, dalam Winterlands: Frostfire, DJ Alok dari Brasil merilis lagu berjudul Legacy, yang menjadi theme song resmi Free Fire secara global pada 15 Desember 2023.

Lagu dengan genre electro pop ini ditulis secara eksklusif oleh DJ Alok untuk Free Fire Winterlands: Frostfire. "Legacy" sudah dapat dinikmati di berbagai platform streaming musik.

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI