Kamu Harus Tahu! Skin Primal Ambush di LoL Terinspirasi dari Kisah Majapahit

Skin Primal Ambush LoL. (Sumber: Twitter.com/@Spideraxe30)

Indogamers.com - Game League of Legends (LoL) memulai tahun 2024 ini dengan sebuah pembaruan yang cukup mengejutkan, terutama bagi penggemar di Indonesia.

Sebab, Riot joofoot yang menjadi art lead dari Riot Games mengumumkan kalau pihaknya akan merilis berbagai skin champions yang terinspirasi dari budaya Asia Tenggara.

Tentu saja, Indonesia sebagai negara yang sarat akan budaya masa lalu tak luput dari jangkauan LoL. Sampai kemudian, Riot joofot mengungkapkan sebuah skin yang mengambil kisah dari Majapahit yang diberi nama Primal Ambush.

Baca Juga: HunterxHunter, Action RPG dari serial anime populer kini tersedia untuk Android dan iOS di Tiongkok

"Kami ingin menciptakan skin yang terinspirasi oleh Asia Tenggara. Kita akhiri dengan tempat asal saya, Indonesia 🇮🇩 Khususnya Majapahit," demikian tulis pengembang di akun Twitter @joofot dikutip Indogamers.com pada Selasa, 16 Januari 2024.

Pembaruan skin tersebut sebelumnya belum pernah ada dan berbarengan dengan skin lain yakni Heavenscale. Berdasarkan video roadmap content untuk tahun 2024, Riot menegaskan bahwa skin Primal Ambush bertema harimau.

Wajar saja karena Asia Tenggara menjadi habitat harimau yang memang sudah melegenda meski saat ini masuk dalam kategori hewan yang dilindungi.

Baca Juga: Untuk Ngonten, Kamera Samsung Galaxy A25 5G Memang Beda!

Kemudian untuk 4 skin yang dirilis Riot dalam tema skin Primal Ambush meliputi Sivir, Vi, Talon dan Riven yang akan diumumkan resmi pada update patch 14.2 atau 14.3 mendatang.***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI