logo

Keren, A Space for the Unbound Mobile Sudah Bisa Pre Order di App Store. Catat Tanggal Rilisnya

Joko Susanto
Sabtu 02 November 2024, 18:03 WIB
Game A Space for the Unbound di App Store (Foto: App Store)

Game A Space for the Unbound di App Store (Foto: App Store)

Indogamers.com - Akhirnya game kebanggaan anak bangsa A Space for the Unbound akan rilis di App Store. Dengan begitu, bagi kamu pemilik iPhone bisa memainkan game ini di mana saja.

Setelah kesuksesan di PC, saat ini A Space for the Unbound sudah bisa dilakukan pre order melalui App Store. Dengan rilisan di App Store, game ini digadang bakal semakin ramai.

Banyak pihak yang menyambut positif kehadiran A Space for the Unbound di platform mobile melalui App Store. A Space for the Unbound sendiri dijadwalkan rilis pada tanggal 4 April 2025.

Baca Juga: Rekomendasi 10 Game PC di Steam yang Layak Kamu Mainkan di Bulan November 2024

Cerita A Space for the Unbound

Game A Space for the Unbound adalah game buatan anak bangsa yang dikembangkan oleh Mojiken dengan publisher Toge Productions. Game ini awalnya muncul di PC dan dirilis pada 19 Januari 2023 yang lalu.

Kental dengan petualangan yang membawa kultur lokal, A Space for the Unbound adalah game petualangan dengan latar di kota kecil yang terinspirasi dari pedesaan Indonesia akhir tahun 90-an. Game ini menceritakan kisah tentang kecemasan, depresi, dan hubungan antara seorang anak laki-laki dan seorang anak perempuan dengan kekuatan supranatural.

Adalah sepasang kekasih bernama Atma dan Raya yang berusaha menemukan jati diri di akhir tahun-tahun SMA mereka. Ketika kekuatan supranatural misterius tiba-tiba muncul dan mengancam keberadaan mereka, mereka harus menjelajahi kota dan melakukan penyelidikan untuk mengungkap rahasia tersembunyi.

Baca Juga: Monster Hunter Wilds Beta Hadapi Masalah Grafis, Kualitasnya Jadi Sorotan

Jika kamu tertarik memainkan A Space for the Unbound di perangkat iPhone maupun iPad, kamu bisa mulai melakukan pre order dan menunggu rilisnya pada 4 April 2025 yang akan datang.

Banyak pihak berharap game A Space for the Unbound juga akan segera rilis di android.***

Follow Berita Indogamers di Google News
Editor :
Berita Terkait
PC

Mencari Tahu Spesifikasi dan Harga Spacetop, Laptop Augmented Reality Pertama di Dunia

Selasa 16 Januari 2024, 10:54 WIB
undefined
News

Pihak Pengembang Mengaku Sedih atas Kebocoran yang Terjadi pada Space Marine 2

Rabu 17 Juli 2024, 16:07 WIB
undefined
Mobile

Mojiken Studio Umumkan Peluncuran A Space for the Unbound untuk Perangkat Mobile

Kamis 10 Oktober 2024, 11:09 WIB
undefined
Mobile

A Space for the Unbound Bakal Hadir di iOS, Berikut 5 Alasan Mengapa Kamu Tidak Boleh Melewatkannya!

Kamis 10 Oktober 2024, 11:25 WIB
undefined
Console

A Space For Unbound, Game Karya Anak Bangsa yang Berprestasi dan Diakui Dunia

Senin 21 Oktober 2024, 19:02 WIB
undefined
News Update
News23 November 2024, 17:02 WIB

Steam Bikin Aturan Baru Season Pass, Ampuh Basmi Janji Kosong Penundaan Rilis Game?

Valve menegaskan, penjadwalan ulang rilis hanya diperbolehkan satu kali dan tidak boleh melebihi tiga bulan dari jadwal awal.
Logo Steam (FOTO: Steam)
Mobile23 November 2024, 16:08 WIB

Resmi Diluncurkan! Berikut Keunggulan dan Fitur Kedai Top Up, Tempat Top Up Para Gamers

Diluncurkan secara resmi hari ini, KedaiTopup.id menawarkan pengalaman top-up menarik sebagai platform yang user-friendly.
Top Up game untuk sobat gamers (FOTO: Dok. Kedaitooup)
Accessories23 November 2024, 16:01 WIB

10 Fitur yang Wajib Ada di Mouse Gaming dan Manfaat Pentingnya

Bukan cuma soal desain keren, mouse gaming biasanya juga dibekali fitur khusus untuk naikin performa main game.
Mouse gaming (FOTO: freepik.com)
Gadget23 November 2024, 15:16 WIB

5 HP Gaming Terbaik di Harga Rp5 Jutaan. Performa Gahar, Ramah di Kantong

Berikut adalah 5 rekomendasi HP gaming terbaik di harga 5 jutaan dengan performa gahar tanpa menguras kantong
Vivo V30 menjadi salah satu HP gaming yang direkomendasikan (Foto: Vivo.com)
E-Sport23 November 2024, 15:01 WIB

Hazle jadi Cadangan, Ini Daftar Roster RRQ Hoshi di M6 MLBB 2024

Roster RRQ Hoshi juga diisi full lokal.
RRQ Hoshi. (FOTO: Instagram/mpl.id.official)
Gadget23 November 2024, 14:49 WIB

7 HP Android Terbaik Harga di Atas Rp6 Juta, Pilihan Premium dengan Harga Terjangkau

Berikut adalah 7 rekomendasi HP terbaik di atas Rp6 juta yang bisa kamu jadikan piliahn jika ingin memiliki HP kelas premium dengan harga terjangkau
Siluet desain Xiaomi 14T Series (FOTO: Xiaomi)
News23 November 2024, 14:01 WIB

Baru Setahun, GTA Trilogy Bakal Dihapus dari Katalog Game Mobile Netflix, Kenapa?

Informasi ini disampaikan melalui aplikasi Netflix.
GTA Trilogy. (Sumber: Kotaku)
Gadget23 November 2024, 13:03 WIB

Daftar Harga Lengkap Asus ROG Phone 9 dan ROG Phone 9 Pro, HP Gaming sekaligus Flagship yang Punya Kualitas Fotografi Luar Biasa

Baru dirilis di pasar China pada Rabu (20/11/2024), Asus ROG Phone series langsung mencuri perhatian.
Asus ROG Phone 9, HP gaming dengan kualitas fotografi mengagumkan. (FOTO: rog.asus.com)
Gadget23 November 2024, 11:59 WIB

5 Fakta Menarik Asus ROG Phone 9 yang Langsung jadi Device Resmi M6 MLBB 2024

HP Gaming dengan tagline 'AI On, Game On'.
Asus ROG Phone 9 (FOTO: rog.asus.com)
E-Sport23 November 2024, 11:08 WIB

Kolaborasi dengan Dominator Esports, Realme Ingin Prestasi yang Mendunia

Realme juga berkomitmen untuk memberikan dukungan strategis yang signifikan kepada Dominator Esports.
Kolaborasi Realme dengan Dominator Esports (FOTO: Indogamers.com/Ica Juniyanti)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+62851 8306 6952

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2024 IndoGamers. All rights reserved.