Rekomendasi 4 Game Drag Racing di Android yang Bikin Naik Adrenalin

Game Street Racing 3D (Foto: YouTube/GameFever)

Indogamers.com - Bermain game balap jenis drag racing di HP android memang sangat menyenangkan dan memacu adrenalin, apalagi jika lintasan yang dilalui memiliki tantangan tersendiri.

Game drag racing di android menawarkan pengalaman balapan yang berbeda dan bisa menjadi pilihan sempurna bagi kamu yang suka tantangan dalam game balapan.

Game drag racing di andoid ini menyajikan balapan dengan lintasan yang seru dan menarik. Berikut adalah 4 rekomendasi game drag racing terbaik di android yang bisa kamu mainkan.

Baca Juga: Presiden Sony Klaim Harga Mahal PS5 Pro Enggak akan Memengaruhi Penjualan

1. CSR Racing 2

CSR Racing 2 menawarkan 50 mobil balap yang dapat dipilih oleh pemain. Game ini memberi kebebasan untuk memodifikasi mobil balap sesuai keinginan, bahkan memungkinkan pemain untuk menyimpan dan mengoleksi mobil-mobil tersebut di garasi pribadi. Selain itu, game ini juga menghadirkan balapan secara real-time yang menambah keseruan permainan.

2. Nitro Nation Drag & Drift

Di Nitro Nation Drag & Drift, pemain dapat memodifikasi dan mendekorasi mobil balap mereka sesuai keinginan. Game ini juga menawarkan berbagai merek mobil balap yang tersedia untuk dipilih.

Selain itu, Nitro Nation Drag & Drift menghadirkan pengalaman balapan yang nyata, di mana pemain bisa berlomba melawan pemain lain. Pemain bahkan dapat membentuk tim untuk berpartisipasi dalam balapan drag racing.

Baca Juga: Makin Serius, Nintendo dan The Pokemon Company Ajukan Gugatan Terhadap Pocketpair

3. Top Speed: Drag & Fast Racing

Top Speed: Drag & Fast Racing menawarkan 69 pilihan mobil yang bisa langsung dipilih oleh pemain. Selain itu, game ini memungkinkan pemain untuk berkreasi dengan mobil balap mereka, mulai dari mengganti warna hingga melakukan upgrade pada mesin untuk meningkatkan performa.

Tak hanya itu, Top Speed: Drag & Fast Racing juga dilengkapi dengan 5 distrik kota yang berbeda sebagai lintasan balapan, memberikan variasi dalam pengalaman bermain.

4. Street Racing 3D

Bagi penggemar balap mobil di Android, Street Racing 3D adalah game yang wajib dimainkan. Game ini sangat seru karena memungkinkan pemain untuk menantang pemain dari seluruh dunia. Selain itu, berbagai jalur balap yang tersedia menawarkan tantangan yang berbeda-beda, sesuai dengan karakteristik setiap lintasan.

Baca Juga: Onic Esports Adakan Seleksi Terbuka Player MLBB, Salah Satu Syarat Punya Win Rate 75 Persen

Game ini juga memberikan banyak pilihan model mobil balap yang bisa dipilih, dan yang lebih menarik, pemain bisa mengecat mobil sesuai dengan keinginan serta meningkatkan performa mobil untuk membuatnya lebih cepat.

Itulah 4 rekomendasi game drag racing terbaik di android yang bisa kamu mainkan lewat perangkat android.***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI