Indogamers.com - Pernah merasa seperti jenderal yang mengatur strategi di medan perang?
Honor of Kings, game MOBA yang memikat jutaan pemain, menawarkan lima peran utama yang harus kamu kuasai untuk meraih kemenangan.
Dirangkum dari web resmi Honor of Kings pada Sabtu, 22 Maret 2025, yuk kita bedah satu per satu.
Baca Juga: 5 Fitur Utama MSI Suprim, Kartu Grafis Premium dengan Estetika Mewah
1. Tank
Sebagai tank, tugas utamamu adalah menyerap damage dan melindungi rekan setim.
Dengan pertahanan tinggi, kamu berada di garis depan, memulai pertarungan, dan memastikan musuh fokus padamu. Contoh hero tank adalah Ata.
2. Warrior
Warrior adalah kombinasi antara serangan dan pertahanan. Mereka unggul dalam pertempuran jarak dekat dan sering menjadi inisiator dalam team fight.
Ying menjadi salah satu hero warrior yang bisa kamu andalkan karena dibekali dengan berbagai kekuatan yang mumpuni.
Baca Juga: MSI AMD X870E dan X870, Motherboard Ciamik untuk Gaming Menarik
3. Assassin
Assassin memiliki mobilitas tinggi dan burst damage besar. Tugasmu adalah mengeliminasi carry lawan dengan cepat sebelum mereka sempat bereaksi.
Dialah Li Bai dan Sima Yi yang menjadi contoh assassin mematikan untuk meng-kill setiap musuh yang mengganggu.
4. Mage
Mage memberikan damage sihir jarak jauh dan sering memiliki kemampuan crowd control.
Mereka bisa mengubah jalannya pertempuran dengan satu skill. Kongming, Daji, dan Lady Zhen adalah mage yang patut dicoba.
Baca Juga: Intip Bocoran Tablet Terbaru Samsung Galaxy Tab S10 FE dan Galaxy S10 FE+!
5. Marksman
Sebagai marksman, kamu adalah sumber damage fisik utama tim. Dengan serangan jarak jauh, tugasmu adalah menghabisi musuh dari belakang garis depan. Di Renjie adalah marksman yang bisa diandalkan.
Memahami peran-peran ini dan memilih hero yang sesuai dengan gaya bermainmu adalah kunci untuk mendominasi medan perang di Honor of Kings. Jadi, sudah siap menentukan peran favoritmu?.***