Cara Main Truck Simulator Ultimate untuk Pemula

Simulator Truck Ultimate (FOTO: play.google.com)

Indogamers.com - Game Truck Simulator Ultimate (TSU) hadir sebagai salah satu game simulasi yang dibuat untuk para pemainnya agar bisa mendapatkan pengalaman berkendara truck yang realistis.

Dalam game yang bisa dimainkan di HP Android ini terdapat data game yang sangat luas, seperti peta dunia, berbagai jenis truck, dan misi pengiriman barang yang cukup menantang.

Meskipun terkesan sepele, namun untuk memainkan game Truck Simulator Ultimate ini para pemain dituntut untuk memiliki strategi dan manajemen waktu yang baik.

Karena itu, bagi para pemula yang ingin bermain game Truck Simulator Ultimate, harus tahu lebih dulu bagaimana cara memainkannya yang benar.

Baca Juga: Buat Busmania Wajib Coba! Ini Rekomendasi 5 Game Simulator Bus Versi Mobile

Sebab, kesuksesan dalam memainkan game TSU ini sangat bergantung pada pemahaman mekanisme game dan pengelolaan sumber daya yang efektif.

Nah, untuk pemula yang ingin memainkan game TSU ini, bisa lihat beberapa panduan cara yang akan Indogamers.com berikan seperti di bawah ini.

1. Mengenal antarmuka dan kontrol

Hal pertama yang harus diketahui para pemula sebelum memainkan game TSU adalah mengenal antarmuka dan kontrolnya terlebih dahulu.

Perhatikan posisi tombol navigasi, menu upgrade truck, dan panel informasi. Pastikan Anda memahami fungsi setiap tombol sebelum memulai perjalanan.

Setelah mengetahui antramura dan kontrol di dalam game, maka kamu bisa mendapatkan pengalaman bermain game TSU yang lebih menyenangkan.

2. Belajar melakukan manuver

Dalam game TSU, terdapat tiga mode berbeda untuk melakukan manuver truck, yaitu tombol kiri dan kanan, roda kemudi, atau penginderaan keseimbangan gravitasi.

Selain itu, ada lebih dari 32 kendaraan yang bisa dipilih dalam game ini. Jadi, bagi para pemula ada baiknya untuk belajar melakukan manuver dari setiap model kendaraan sebelum mulai menjalankan misi dalam game TSU.

3. Memulai misi

Setelah bisa melakukan manuver dengan berbagai kendaraan, maka selanjutnya kamu bisa mulai menjalankan misi di game TSU.

Sebagai misi pertama, pastikan untuk memilih misi dengan jarak yang pendek dan beban angkutan yang ringan.

Hal ini akan sangat membantumu untuk beradaptasi dengan mekanisme mengemudi dan manajemen waktu dalam game.

Fokuslah pada mengikuti petunjuk navigasi dan menjaga kecepatan yang aman. Jangan terburu-buru, prioritaskan keselamatan dan ketepatan waktu.

Perhatikan indikator bahan bakar dan kondisi truck yang tengah kamu kendarai dan pastikan selalu mengisi bahan bakar sebelum memulai misi yang panjang.

4. Tingkatkan grade truck

Setiap menjalankan misi di game TSU, kamu akan mendapatkan uang yang bisa digunakan untuk upgrade atau meningkatkan grade truck.

Di game ini, ada empat kelas truck mulai dari Kelas C, C1, C+E, dan E. Seiring bertambahnya kelas truck, performa berkendara juga akan meningkat pesat.

Perbedaan performa berkendara truck dengan grade yang berbeda terutama terlihat pada peningkatan dan kecepatan tertinggi.

Dengan meningkatkan grade truck, kamu jadi bisa memilih misi-misi yang tingkatnya lebih tinggi.***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI