Indogamers.com - Sakura School Simulator merupakan game yang dikembangkan oleh Garusoft Development Inc. Game ini juga terus mendapatkan pembaruan.
Dengan pembaruan yang diberikan, para pemain Sakura School Simulator bisa mendapatkan pengalaman bermain yang lebih optimal berkat fitur-fitur baru yang diberikan oleh Garusoft.
Untuk menikmati semua fitur baru dari Sakura School Simulator ini, kamu bisa melakukan updatenya dengan cara seperti berikut ini.
Baca Juga: Cara Membuat Bangunan Baru di Sakura School Simulator
Update Sakura School Simulator di Android
Sebelum melakukan update game Sakura School Simulator di HP Android, pastikan kamu memiliki koneksi internet stabil agar proses update bisa berjalan tanpa hambatan.
Untuk updatenya, kamu bisa ikuti langkah-langkah seperti di bawah ini:
Buka aplikasi Google Play Store di HP Android yang kamu gunakan.
Kemudian, kamu bisa cari Sakura School Simulator dengan ketik "Sakura School Simulator" di kolom pencarian, atau kamu juga bisa mencarinya di logo profil yang terletak di kanan atas, dan pilih “Kelola aplikasi & perangkat”, pilih “ Update Tersedia”.
Klik tombol “Update” jika kamu sudah menemukan game jika kamu sudah menemukan game Sakura School Simulator.
Tunggu hingga proses update selesai dan setelah itu, kamu bisa bisa langsung memainkan versi terbaru dari game Sakura School Simulator.
Dengan mengikuti semua langkah di atas, kamu akan mendapatkan pembaruan game Sakura School Simulator dengn versi terbaru yang diberikan oleh Garusoft Development Inc.***