Indogamers.com - Arena of Valor merupakan salah satu game MOBA yang memiliki tingkat kompetitif tinggi.
Game MOBA ini memiliki mode Ranked Match yang menentukan kemampuan atau kapasitas para pemain secara tidak langsung.
Semakin tinggi ranked yang bisa kamu capai maka semakin disegani dan dianggap pro oleh pemain dengan rank yang lebih rendah.
AOV juga selalu menghadirkan sejumlah reward menarik untuk setiap seasonnya kepada para pemain, khususnya bagi para pemain yang sudah berhasil mencapai tier atau rank tinggi.
Baca Juga: 8 Tim Siap Perebutkan 4 Tiket Menuju AOV Star League 2023 Spring
Di AOV sendiri, ada beberapa tingkatan tier atau rank yang bisa kamu dapatkan.
Berikut, beberapa rank dari AOV yang nantinya bisa kamu dapatkan:
Bronze: Posisi terendah dalam AOV rank system dan memiliki tiga divisi yang harus kamu lampaui jika ingin beranjak ke peringkat selanjutnya.
Silver: Umumnya diisi oleh para pemain yang masih dalam tahap memahami permainan dan sedang mencari gaya bermain masing-masing. Selain itu, sama seperti level pertama, peringkat Silver juga terbagi dalam tiga divisi untuk kamu selesaikan.
Gold: Posisi rank tengah dengan empat divisi. Pemain di rank ini sudah tergolong baik dalam permainan. Umumnya, player telah menemukan karakter andalan dari tiap kelas hero yang ada.
Platinum: Memiliki lima divisi untuk ditaklukkan. Usaha untuk menang pada tier ini pun terasa lebih berat karena player lain sudah jago dalam taktik, pemilihan hero, dan kerja sama tim.
Diamond: Merupakan rank “neraka” yang harus mampu kamu selesaikan sebelum beralih ke conqueror ataupun grand conqueror. Ada lima divisi di rank Bersiaplah karena Diamond bakal menawarkan pertandingan yang menguras pikiran dan emosi pemain.
Conqueror: Rank elite AoV. Jika kamu berhasil masuk dalam rank ini, keahlianmu bermain Arena of Valor bisa dikatakan sebanding dengan pemain pro.
Grand Conqueror: Rank tertinggi AoV saat ini. Untuk bisa masuk ke kategori ini, sering-seringlah bermain mode ranked match. Jika menang, kamu akan memperoleh bintang sebagai syarat naik kelas ke grand conqueror.
Nah, itulah tadi beberapa tingkatan rank dari AOV.
Jika kamu ingin cepat naik ke rank yang lebih tinggi, kamu harus sering-sering bermain dan mempelajari role serta tugas dari role yang kamu mainkan.***