logo

Highlight Nintendo Direct September Ini: Bayonetta 3, Movie Super Mario, Chochobo GP, dan Masih Banyak Lagi

Stefanus Wahyu
Jumat 24 September 2021, 14:25 WIB

Nintendo baru saja menggelar event Nintendo Direct yang memamerkan beberapa gim, terutama Bayonetta 3 yang jadi sorotan utama. 

IDGS, Jumat, 24 September 2021 - Dalam presentasi berdurasi 40 menit yang digelar pada 23 September kemarin, Nintendo juga mengumumkan informasi terkait pengisi suara dari film layar lebar animasi dari Super Mario Bros. Yuk kita lihat apa saja yang jadi highlight di Nintendo Direct!

Bayonetta 3

Bayonetta akhirnya kembali setelah sekian tahun absen dalam berbagai presentasi maupun event Nintendo. Karakter yang jadi ikon bagi Platinum Games itu kini telah kembali lewat sebuah trailer yang menunjukkan pihak militer gagal mengalahkan seekor monster raksasa dengan senjata konvensional. Tentunya, Bayonetta datang untuk menyelesaikan masalah tersebut, namun dengan penampilan yang sedikit berbeda terutama rambut yang lebih panjang.

https://youtu.be/bUAtX8Ox7eI

 

Selain menunjukkan kemampuan khasnya yakni slowdown, Bayonetta juga memamerkan kemampuan memanggil monster berukuran besar untuk melawan musuh seperti layaknya seorang master pokemon.

Bayonetta 3 dijadwalkan rilis pada 2022, di mana pencipta orisinil gim tersebut, Hideki Kamiya kali ini berperan sebagai produser eksekutif.

Animasi layar lebar Super Mario Bros.

Shigeru Miyamoto mengumumkan film animasi layar lebar Super Mario Bros., dalam Nintendo Direct hari Kamis (23/9/2021). (Nintendo)

Desainer gim legendaris, Shigeru Miyamoto, tampil dalam Nintendo Direct untuk membagikan kabar akan kedatangan film animasi layar lebar Super Mario Bros. Shigeru Miyamoto sendiri merupakan pencipta dari franchise Mario, serta beberapa franchise gim super populer lainnya seperti The Legend of Zelda dan Donkey Kong.

 

Chris Patt didapuk sebagai pengisi suara dari Mario. (Nintendo)

Film animasi layar lebar tersebut dijadwalkan rilis pada 21 Desember 2022 serta beberapa nama beken sebagai pengisi suara seperti Chris Patt (Mario), Keegan-Michael Key (Toad), Charlie Day (Luigi), Anya Taylor-Joy (Peach), Jack Black (Bowser). Yang mengejutkan adalah kehadiran Donkey Kong sebagai caemo dalam film tersebut, yang akan diisi suaranya oleh Seth Rogan Charlies Martinet pengisi suara Mario di beberapa gim.

Monster Hunter Rise: Sunbreak

Disebut sebagai ekspansi masif dari versi orisinilnya di Nintendo Switch, Monster Hunter Rise: Sunbreak terlihat lebih "gelap" dari serial Monster Hunter biasanya.

https://youtu.be/wPjbAxaS_mE

 

Dari trailer yang diperlihatkan di Nintendo Direct, akan ada banyak elemen baru seperti lokasi, monster, cerita, lokasi hunting, hingga quest rank baru. Ekspansi ini dijadwalkan rilis sebagai DLC berbayar pada musim panas 2022.

Voice of Cards: The Isle Dragon Roars

Gim baru dari kreator Nier, Yoko Taro. Gim ini merupakan gim kartu berformat turn-based. Namun mengingat bagaimana Yoko Taro pernah menciptakan karya mencengangkan seperti Nier, patut disimak apa yang spesial dari gim anyarnya kali ini.

Chochobo GP

Di luar dugaan banyak orang, gim balap yang menampilkan salah satu maskot ikonik dari seri Final Fantasy Chochobo, kini akan hadir di Nintendo Switch. Chochobo GP akan menampilkan Chochobo serta berbagai karakter dari seri Final Fantasy lainnya untuk adu cepat di sirkuit balap serta bisa dimainkan secara multiplayer, entah lokal maupun online.

https://youtu.be/pY9weUmUw_0

 

Terdapat juga mode turnamen dengan total 64 bracket di mana pemain bisa berpartisipasi bersama teman-teman.

Kirby and the Forgotten Land

Kirby kini berpetualang di dunia3D post-apocalypse yang dipenuhi dengan musuh. Di dunia ini Kirby dilengkapi dengan kemampuan standarnya seperti menghirup musuh dan menggunakan bintang untuk transportasi.

https://youtu.be/H3LAkr0ANgw

 

Tentunya Kirby juga bisa mencuri kemampuan musuh dan menggunakannya. Meski berlatar belakang dunia post-apocalypse, gim ini tetap terasa nuansa cerianya berkat Kirby. Gim ini dijadwalkan rilis pada musim semi 2022.

Triangle Strategy

Square Enix tak mau ketinggalan ambil bagian dalam Nintendo Direct di mana gim barunya, Triangle Strategy, turut dipresentasikan. Gim ini berformat 2D-HD di mana sudut pandang kamera berubah-rubah untuk memperdalam pengalaman bermain seperti Octopath Traveler. Gim ini akan rilis pada 4 Maret 2022.

Castlevania Advance Collection

Empat gim klasik Castlevania akan datang ke Nintendo Switch dalam satu paket: Aria of Sorrow, Harmony of Dissonance, Circle of the Moon, dan Dracula X sebagai bonusnya. Koleksi ini juga menyertakan versi dari seluruh wilayah jadi pemain bisa merasakan perbedaan dari versi Jepang dan Barat. Gim ini sudah rilis pada Kamis (23/9/2021) kemarin.

Splatoon 3

Dalam presentasinya di Nintendo Direct kemarin, Splatoon 3 menunjukkan gameplay multiplayer di mana terlihat senjata baru berbentuk kepiting yang menambah mobilitas dan mempermudah penghindaran saat bertanding.

https://youtu.be/Z4ngPsn5d5A

 

Ada juga kemampuan seperti tentakel yang bisa digunakan untuk menempel ke tembok di kejauhan dan meselat ke tembok tersebut. Splatoon 3 menghadirkan story mode yang disebut "Return of the Mammalians" dan bertempat di Splatsville. Gim ini dijadwalkan rilis tahun depan.

Nintendo Switch Online + Expansion Pack

Rencana baru bagi Nintendo Switch online akan datang, dan berlangganan layanan ini akan memberi pemain akses ke berbagai gim Nintendo 64 seperti The Legend of Zelda: Ocarina of Time dan Star Fox 64. Sebagai tambahan, pemain juga bisa memainkan gim-gim dari konsol Sega Genesis. Rencana membership baru ini dijadwalkan rilis pada akhir Oktober tahun ini di mana pemain bisa merubah rencana subskripsi tanpa harus membatalkan yang lama.

 

(Stefanus/IDGS)

Follow Berita Indogamers di Google News
News Update
Console24 Desember 2024, 20:00 WIB

Naoe Dinilai Jadi Karakter Tercepat di Assassin's Creed Shadows, Kenapa?

Naoe, karakter utama dalam Assassin's Creed Shadows, disebut sebagai Assassin tercepat dalam sejarah franchise ini.
The Qlectors Assassin’s Creed Shadows Yasuke & Naoe is being redesigned following backlash. (FOTO: X @PureArtsLimited)
Guides24 Desember 2024, 19:33 WIB

Tips Memilih PC atau Konsol Buat Main Game VR

Main game VR itu pengalaman yang seru banget, tapi nggak semua perangkat bisa langsung dipakai buat menikmati dunia virtual ini. Salah pilih PC atau konsol malah bikin pengalaman jadi kurang maksimal.
Game PSVR Gratis (FOTO: YouTube/Virtual Reality Oasis)
Console24 Desember 2024, 19:00 WIB

Mantap! Cyberpunk 2077 dan Johnny Silverhand Kini Hadir di Fortnite

Karakter ikonik dari Cyberpunk 2077, Johnny Silverhand yang diperankan Keanu Reeves,
Cyberpunk 2077. (Sumber: Cyberpunk 2077)
Gadget24 Desember 2024, 18:23 WIB

iPad Mini 7 Kini Resmi Hadir di Indonesia, Hanya Tersedia versi WiFi Only!

iPad Mini Gen 7 atau iPad Mini 7 2024 kini resmi hadir di Indonesia dengan varian WiFi only.
iPad Mini 7 di Indonesia dengan varian WiFi only. (FOTO: ibox.co.id)
Gadget24 Desember 2024, 18:15 WIB

Rekomendasi 3 Laptop Windows 11 Murah Terbaik di Tahun 2024

Bagi kamu yang bingung mencari laptop dengan Windows 11 terbaik dengan harga murah di tahun 2024.
Advan Workpro (FOTO: Advan)
News24 Desember 2024, 18:11 WIB

Program Poco Extreme League Bareng Team Liquid ID Telusuri Bakat Gamers Terpendam

Sepanjang 2024, Poco dan Team Liquid Indonesia (TLID) menggelar Poco Extreme League.
Performa TLID di M6 juga bikin Poco bangga. (FOTO: Poco Indonesia)
Guides24 Desember 2024, 18:05 WIB

10 Tips Buat Pemula di Tears of the Kingdom yang Bikin Kamu Jadi Overpowered

10 tips pemula Tears of the Kingdom yang bikin kamu jadi OP tanpa spoiler. Mulai dari trik naga, rahasia pohon sakura, sampai upgrade kuda favorit. Yuk eksplorasi lebih efektif.
Game The Legend of Zelda: Tears of the Kingdom (Foto: Nintendo)
Guides24 Desember 2024, 18:00 WIB

Kecanduan Game: PAFI Kota Denpasar Ungkap Tanda-Tanda yang Harus Diwaspadai dan Cara Mengatasinya

Pelajari tanda-tanda kecanduan game dan cara mengatasinya dengan tips praktis dari PAFI Kota Denpasar. Game boleh, tapi kesehatan tetap nomor satu!
Ilustrasi bermain game. (unsplash.com/@thisisgeipenko)
Console24 Desember 2024, 18:00 WIB

EA Tolak Proposal Dead Space 4 dari Sang Kreator Glen Schofield

dikabarkan menolak usulan pembuatan Dead Space 4 yang diajukan oleh Glen Schofield.
Dead Space. (Sumber: Khel Now)
Gadget24 Desember 2024, 17:58 WIB

Cara Mudah Backup Kontak Smartphone dengan Google Drive

Untuk membuat kontak di smartphone aman, pengguna bisa melakukan backup kontak melalui Google Drive dengan cara seperti berikut.
Backup kontak smartphone di Google Drive.(FOTO: indogamers.com)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+62851 8306 6952

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2024 IndoGamers. All rights reserved.