Sebastien "Ceb" Debs Absen di TI 10, miCKe Masuk ke OG Sebagai Stand-in

null

Sebastien "Ceb" Debs, offlaner dari juara bertahan The International Dota 2 OG Esports, hampir dipastikan bakal absen di The International 10 (TI 10) karena masalah kesehatan. 

IDGS, Sabtu, 2 Oktober 2021 - Pada Jumat (1/10/2021) kemarin, OG mengumumkan bahwa Ceb kemungkinan besar tidak akan bermain di TI 10 karena harus menjalani operasi mata beberapa hari lalu.

https://twitter.com/OGesports/status/1443953869772533760

Ceb harus diterbangkan dari basecamp OG di Portugal ke kampung halamannya, Prancis, untuk menjalani operasi tersebut yang untungnya berjalan mulus dan kini Ceb berada dalam masa pemulihan. Namun sangat diragukan dokter akan mengizinkannya bermain di TI 10 yang hanya tinggal menghitung hari.

Dalam sebuah TwitLonger, Ceb menjelaskan bahwa ia mengetahui ada yang tidak beres pada matanya ketika menjalani cek kesehatan rutin, di mana mata kirinya mengalami retinal detachment atau juga dikenal sebagai ablasi retina, di mana lapisan tipis retina di mata terlepas.

https://twitter.com/Ceb/status/1443955332317958149

Meski masih berharap Ceb bisa tampil bersama mereka di TI 10 untuk mencetak sejarah hattrick juara TI, OG Esports tidak bisa mengambil risiko sehingga mereka pun akhirnya meminta bantuan dari anggota Team Liquid, Michael "miCKe" Vu untuk bergabung sebagai stand-in menggantikan Ceb di mana ia telah berlatih bersama OG.

OG masih menunggu keputusan dokter akan kondisi Ceb, namun tetap saja kecil kemungkinannya untuk bisa bergabung. Jika ia turun di tengah kompetisi, maka bisa saja hal itu malah merusak ritme dan membuat situasi tidak nyaman bagi miCKe.

OG akan turun di TI 10 sebagai juara bertahan setelah mengangkat trofi Aegis dua kali berturut-turut pada 2018 dan 2019. Hanya saja mereka menjalani musim DPC yang berat dengan tidak tampil di dua kompetisi Major sama sekali dan bisa lolos ke TI 10 lewat kualifikasi terbuka dengan mengalahkan Tundra Esports di final.

Dengan Ceb hampir dipastikan absen, maka kini roster OG yang menjuara dua TI berturut-turut hanya tersisa dua orang saja, yakni Johan "N0tail" Sundstein dan Topias "Topson" Taavitsainen. Sedangkan Jesse "JerAx" Vainikka dan Anathan "ana" Pham telah memutuskan pensiun dari panggung profesonal Dota 2 pada 2020 lalu.

 

(stefanus/IDGS)

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI