logo

Hasil Lower Bracket TI 10: Fnatic dan Quincy Crew Kepak Koper, Topson Curi Perhatian Dengan Dawnbreaker

Stefanus Wahyu
Kamis 14 Oktober 2021, 03:15 WIB

Berbeda dengan upper bracket, dua pertandingan lower bracket dari  main event The International 10 (TI 10) hanya membutuhkan masing-masing dua match saja untuk menemukan pemenangnya. 

IDGS, Kamis, 14 Oktober 2021 - Tim kuda hitam, Team Spirit, bangkit setelah kekalahan dari Invictus Gaming di hari pembukaan main event TI 10. Mereka sanggup menekuk wakil Asia Selatan (SEA) Fnatic dengan kemenangan 2-0. Tak hanya itu, mereka juga melakukannya dengan cukup menyakinkan, hanya membutuhkan 67 menit saja untuk menyudahi perlawanan Fnatic.

https://www.youtube.com/watch?v=wENQTAaXdlg

 

Sementara itu juara bertahan OG yang kemarin dipermalukan rivalnya Team Secret hingga tersingkir ke lower bracket, menunjukkan mental juaranya saat berhadapan melawan Quincy Crew. Laga yang disebut-sebut sebagai duel keluarga karena adanya Sumail "SumaiL" Hassan di kubu OG serta Yawar "YawaR" Hassan di kubu QC itu menjadi ajang pembuktian bagi OG bahwa mereka belum habis.

Sempat tertinggal jauh pada match pertama, OG mampu bangkit dan melakukan comeback gemilang. Sedangkan pada match kedua menjadi momen kebangkitan Topias "Topson" Taavitsainen yang akhir-akhir dikritik karena inkonsistensi. Topson yang secara mengejutkan menggunakan Dawnbreaker di mid lane, menunjukkan bahwa Dawnbreaker di tanganyna menjadi hero mengerikan yang selalu siap membantu kawannya di mana pun mereka berada serta menjadi ujung tombak bagi timnya dengan build Assault Cuirass, Halbert, Echo Saber, dan Satanic, membuat SumaiL yang menggunalan Templar Assassin leluasa memilih target untuk dibungkam.

https://www.youtube.com/watch?v=4XlEITlxY4A

 

Dengan kekalahan ini, Quincy Crew dan Fnatic resmi tersingkir dari TI 10. Meski begitu mereka masuk ke top 12 dan berhak membawa pulang uang masing-masing senilai USD 800.400 atau sekitar Rp 11,358 miliar.

Sedangkan OG akan melaju ke putaran lower bracket selanjutnya dan berhadapan melawan Team Spirit pada hari Kamis (14/10/2021) pukul 14.00 WIB.

Berikut ini adalah jadwal TI 10 untuk hari Kamis ini:

  • TI vs. Alliance pukul 14.00 WIB (Lower Bracket)
  • Vici Gaming vs. Evil Geniuses pukul 17.00 WIB (Lower Bracket)
  • Invictus Gaming vs. Team Secret (Upper Bracket)
  • PSG.LGD vs. Virtus.pro pukul 23.00 WIB (Upper Bracket)

Kalian bisa menyaksikan pertandingan-pertandingan tersebut di Twitch.

 

(Stefanus/IDGS)


Gambar Fitur: Twitch/dota2ti

Follow Berita Indogamers di Google News
News Update
E-Sport14 November 2024, 07:55 WIB

Jadwal Timnas MLBB Indonesia Putra IESF World Esports Championship 2024, Hadapi Mongolia Hari Ini

Timnas Indonesia memperjuangkan satu tiket ke semifinal.
Timnas MLBB putra siap menghadapi Mongolia pada babak playoff atau perempat final, Kamis (14/11/2024) hari ini. (FOTO: Instagram/iesf_official)
E-Sport14 November 2024, 07:38 WIB

Selamat, Timnas PUBG Mobile Turki Juara IESF World Esports Championship 2024

Timnas PUBG Mobile Indonesia puas menduduki urutan 5 di ajang IESF World Esports Championships Riyadh 2024.
Timnas Turki juara PUBG. (Instagram/iesf_official)
E-Sport14 November 2024, 06:58 WIB

Timnas PUBG Indonesia Urutan 5 IESF World Esports Championship 2024, Turki Juara

Berada di urutan 5, perjuangan Yummy dkk pantas mendapatkan apresiasi.
Yummy dkk sukses berada di 5 besar IESF World Esports Championship 2024. (FOTO: Instagram/@boom.yummyy)
Console14 November 2024, 06:57 WIB

Mengapa Harvest Moon: Back To Nature jadi Game Pertanian Paling Dikenang sampai Sekarang?

Sampai mengeluarkan versi mobilenya dengan judul, Harvest Moon: Home Sweet Home.
Harvest Moon: Back to Nature menjadi game pertanian paling dikenang. (FOTO: harvestmoon.fandom)
Console14 November 2024, 06:06 WIB

5 Game Shooter PS1 yang Paling Dikenang, Bikin Nostalgia karena Keseruannya

Sebelum dunia game diserbu genre shooter seperti hari ini.
Medal of Honor turut dikembangkan sutradara Hollywood, Steven Spielberg. (Steam) (FOTO: Steam)
Gadget13 November 2024, 23:01 WIB

Scan Dokumen dengan Mudah di Google Drive, Nggak Perlu Lagi Aplikasi Lain

Kini para pengguna Google Drive bisa langsung scan dokumen dari Google Drive berkat hadirnya fitur Dokumen Scanner.
Cara scan dokumen di Google Drive (FOTO: Indogamers.com)
Accessories13 November 2024, 22:01 WIB

Keyboard Gaming Terbaru Logitech G915X Hadir dengan Bodi Tipis dan Fitur Premium

Logitech kembali hadirkan perangkat periferal gaming terbarunya, yaitu keyboard gaming bernama Logitech G915X yang memiliki bodi tipis dan fitur premium.
Logitech G915X, keyboard gaming premium terbaru Logitech yang memiliki bodi tipis (FOTO: Logitechg)
News13 November 2024, 21:35 WIB

5 Fakta Menyedihkan Artery Gear: Fusion yang Resmi Ditutup Meski Punya Fans Setia

Game RPG berbasis giliran ini telah beroperasi selama dua tahun dan dikenal luas di kalangan komunitas Gacha.
Artery Gear: Fusion. (Sumber: Steparu)
Gadget13 November 2024, 21:03 WIB

Sembunyikan Chat WhatsApp dengan Mudah Menggunakan Fitur Secret Code

Fitur Secret Code merupakan fitur yang memungkinkan para pengguna WhatsApp untuk menyembunyikan chat yang telah dikunci dengan kode rahasia.
Ilustrasi penggunaan fitur Secret Code WhatsApp (FOTO: blog.whatsapp.com)
PC13 November 2024, 20:30 WIB

Sah! Stellar Blade Dipastikan Rilis di PC Tahun Depan

Kabar tersebut muncul di sesi tanya jawab dalam laporan keuangan terbaru yang dirilis Selasa (12/11/2024).
Stellar Blade. (Sumber: PlayStation)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+62851 8306 6952

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2024 IndoGamers. All rights reserved.