logo

Telkomsel Gelar Dunia Games Awards 2021, Komitmen Memajukan Ekosistem Gaming Tanah Air

Stefanus Wahyu
Rabu 01 Desember 2021, 16:07 WIB

Telkomsel akan menggelar Dunia Games Awards (DGA 2021) pada 23 Desember 2021 sebagai bentuk komitmen Telkomsel memajukan setiap aspek ekosistem gaming dan esports di Tanah Air.

IDGS, Rabu, 1 Desember 2021 - Penghargaan akan diberikan kepada para gamer, atlet esports profesional, content creator, esports organizer, publisher dan developer game lokal, celebrity gamer hingga fans club esports yang akan dibagi ke dalam 16 kategori nominasi dan satu penghargaan Lifetime Achievement.

Berbagai kategori tersebut meliputi nominasi untuk esports Male dan Female Player of the Year, esports Team of the Year, Game of the Year, Cosplayer of the Year, Coach of the Year.

 

 

Para pemenang peraih penghargaan DGA 2021 dipilih langsung oleh masyarakat melalui mekanisme vote yang dilakukan secara daring di situs duniagames.co.id mulai dari 1 sampai 14 Desember 2021.

Untuk meningkatkan pengalaman, masyarakat yang selesai melakukan vote dapat menjelajahi Virtual World Dunia Games dengan melakukan beragam aktivitas, seperti bermain mini game, berburu harta karun, mengoleksi DG Exp dan melakukan redeem beragam hadiah menarik, hingga melihat virtual screen untuk mengakses konten MAXstream.

 

 

Malam kemeriahan DGA 2021 akan ditayangkan live streaming secara eksklusif di aplikasi MAXstream, kanal YouTube Dunia Games, dan kanal Youtube Telkomsel pada 23 Desember 2021 dan Eksklusif di stasiun televisi nasional SCTV pada 24 Desember 2021, pukul 12.00-12.30 WIB.

Menurut VP Digital Lifestyle Telkomsel, Nirwan Lesmana, acara memaksimalkan peran Telkomsel sebagai enabler yang tidak hanya memperkuat ekosistem gaming dan esports Indonesia lewat plaform Dunia Games maupun kompetisi, tapi juga memberikan apresiasi pada seluruh pihak yang memberikan dampak signifikan pada industri ini.

 

 

"Oleh karena itu, Telkomsel berharap DGA 2021 dapat menjadi stimulus yang mampu menumbuhkan semangat seluruh pihak di industri gaming dan esports agar dapat terus berkarya, bersinergi dan berkolaborasi demi menghadirkan #IndonesianPride yang akan turut berdampak pada kemajuan ekonomi kreatif Indonesia," tuturnya dalam keterangan resmi yang diterima IDGS pada Rabu (1//12/2021).

"Melalui ajang penghargaan ini, Telkomsel bukan hanya ingin mengapresiasi, melainkan juga menyampaikan bentuk komitmennya untuk selalu mendukung siapa pun yang ingin terus bergerak maju melalui karya, kontribusi, hingga prestasi yang dapat menginspirasi dan khususnya memberikan dampak yang lebih luas bagi kemajuan bangsa, tutup Nirwan.

 

(Stefanus/IDGS)

Follow Berita Indogamers di Google News
News Update
Mobile23 April 2025, 20:00 WIB

3 Skill Andalan Luban No. 7 di Honor of Kings yang Mengerikan

Luban No.7 adalah salah satu hero paling ikonik dan nyentrik di game Honor of Kings guys.
Hero Luban No 7 Honor of Kings (FOTO: Dok.HonorogKings)
Mobile23 April 2025, 19:00 WIB

Awas Guys! Simak Yuk 4 Hero Midlane Paling Gahar di Honor of Kings 2025

i tengah panasnya pertarungan di midlane Honor of Kings, empat hero ini jadi langganan pick karena kemampuan mereka yang luar biasa.
Heino (FOTO: Honor of Kings)
PC23 April 2025, 18:00 WIB

5 Monitor Gaming MSI Terbaik 2025: Visual Tajam, Respons Kilat, dan Siap Tempur

Buat kamu yang pengen upgrade pengalaman gaming ke level dewa, MSI punya deretan monitor yang enggak cuma keren di tampilan, tapi juga gahar di performa.
Monitor Gaming. (Sumber: MSI)
Mobile23 April 2025, 16:05 WIB

Kode Crosshair Valorant Terbaik dari Pro-Player Dunia, Terbukti Efektif

Bagi kamu yang ingin memiliki kode Crosshair terbaik dari para pemain pro Valorant di dunia, kamu bisa pilih kode Crosshair berikut.
Ilustrasi penggunaan kode Crosshair Valorant dari pro-player dunia. (FOTO: pcgamesn.com)
PC23 April 2025, 16:00 WIB

Enggak Cuma Jago Teknologi, MSI Juga Serius Peduli Lingkungan

Di tengah dunia teknologi yang makin cepat berlari, MSI enggak cuma fokus bikin perangkat canggih, tapi juga mulai ngebut ke arah yang lebih hijau.
Monitor Gaming. (Sumber: MSI)
Mobile23 April 2025, 15:05 WIB

Tips Cepat Naik Rank di Valorant, Mudah Diikuti Langkah-langkahnya

Untuk mencapai rank terbaik di urutan rank Valorant.
Ilustrasi rank di Valorant. (FOTO: Riot Games)
Mobile23 April 2025, 14:30 WIB

5 Senjata yang Paling Ampuh Digunakan untuk Lawan Musuh dari Jarak Jauh di PUBG Mobile

Enggak semua pertempuran di PUBG Mobile harus berakhir dengan baku tembak jarak dekat.
S12K.  (Sumber: PUBG)
Mobile23 April 2025, 13:56 WIB

Cara Menyembunyikan Level di Valorant

Selain bisa ditampilkan, para pemain Valorant juga bisa menyembunyikan level mereka dengan mudah melalui menu kustomisasi pemain.
Ilustrasi level akun Valorant. (FOTO: gamerant.com)
Mobile23 April 2025, 13:09 WIB

Harus Banyak Latihan, Ini 5 Tips Mengalahkan Musuh dari Jarak Jauh di PUBG Mobile

Menyergap musuh dari kejauhan di PUBG Mobile bukan cuma soal punya scope gede atau senjata keren.
Sara PUBG Mobile. (Sumber: PUBG)
Lifestyle22 April 2025, 19:38 WIB

Catat! Ini 5 Gangguan Kesehatan Paling Berat akibat Game Online

Meski game bisa jadi sarana hiburan dan interaksi sosial, penggunaan berlebihan tanpa kontrol dapat memicu gangguan kesehatan serius.
Potret ilustrasi bermain mobile game atau game online. (FOTO: unsplash.com/@onurbinay)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+62851 8306 6952

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2025 IndoGamers. All rights reserved.