Duel sesama ONIC membuka hari kedua M3 World Championship yang menyuguhkan pertandingan seru dan comeback mengejutkan!
IDGS, Selasa, 7 Desember 2021 - ONIC PH berhadapan melawan tim "kakaknya", ONIC Esports yang merupakan wakil Indonesia di partai pembuka Day 2 sekaligus Grup B, di mana ONIC Esports yang terus didominasi oleh "adiknya" di hampir sepanjang pertandingan, berhasil melakukan comeback luar biasa berkat aksi Kufra dari Kiboy serta Natan dari Sanz di teamfight terakhir saat memperebutkan Lord ketiga.Recap
ONIC PH menggunakan draft tak lazim di mana mereka tidak menggunakan hero Tank sama sekali dan memilih menggunakan Thamuz dan Rafaela sebagai pseudo-tank untuk meng-cover trisula maut Aamon, Lylia, dan Lancelot.Sedangkan ONIC Esports memilih draft standar dengan pick Kufra, Beatrix, Pacquito, Natan, dan Ruby
ONIC PH menggebrak lebih dulu di mana Kairi berhasil meraih First Blood dari Kiboy di top lane. Dan dengan 4 hero yang sanggup farming jungle dengan cepat, ONIC PH memperoleh keunggulan gold lebih cepat dari ONIC Esports sehingga mereka memulai rotasi lebih dulu.
Praktis, ONIC Esports hanya bisa bermain pasif dan reaktif dengan hanya merespon agresivitas dari ONIC PH. Kairi dengan Lancelotnya membuat ONIC PH semakin unggul dengan triple kill di fase mid-game dan juga berperan besar dalam membantu timnya mengamankan 2 Turtle dan 2 Lord.
Hatred yang mengendalikan Aamon memperlebar keunggulan ONIC PH dengan mencetak triple kill, membuat situasi ONIC Esports semakin terdesak. Untungnya Lord yang bangkit dan merangsek ke base ONIC Esports lewat top lane berhasil dibunuh secepat mungkin oleh wakil Indonesia itu sehingga ONIC PH gagal menyelesaikan pertandingan, meski berhasil menghancurkan turrent top lane.
Di teamfight terakhir memperebutkan Lord, Kiboy berhasil menetralisir Aamon dengan ultimate Kufra-nya, di mana Aamon dari Hatred kemudian dibantai oleh Sanz (Natan). Lancelot dari Kairi jadi korban berikutnya, kali ini oleh Beatrix dari Drian. Praktis hanya Lylia (Markyyy) yang tersisa dari ONIC PH.
Teamfight terakhir di mana ONIC Esports berhasil membalik keadaan dan melakukan comeback. (YouTube/Mobile Legends: Bang Bang Official)
ONIC Esports kemudian langsung menerjang mid lane dan berhasil melakukan comeback, sekaligus menyudahi perlawanan ONIC PH di menit ke-20.
(Stefanus/IDGS)
Gambar fitur: YouTube/Mobile Legends: Bang Bang Official