logo

Squad Muda OG Tumbang Oleh Para Veteran dari Team Liquid

Stefanus Wahyu
Rabu 08 Desember 2021, 13:37 WIB

Roster muda OG Esports akhirnya harus mengakui keunggulan pengalaman dari para veteran dari Team Liquid. 

IDGS, Rabu, 8 Desember 2021 - Pasca transisi ke roster baru, para penggemar Dota 2 begitu antusias untuk mengetahui sehebat apa OG kali ini yang dipenuhi oleh pemain-pemain tak terkenal nan berusia belia. Apalagi setelah mereka sukses mempecundangi Team Secret 2-0 secara menyakinkan sebelumnya.

Kehebatan roster baru OG yang dipimpin oleh Mikhail "Misha" Agatov kembali terlihat ketika mereka berhasil menekuk Team Liquid di gim pertama. Hanya saja Team Liquid kemudian mengandalkan pengalaman dari roster veterannya dan berhasil melakukan comeback.

https://twitter.com/TeamLiquid/status/1468248938176204808

Gim 1

Pertandingan berjalan cukup seimbang di gim pertama, di mana kedua tim sama-sama bermain agresif sejak awal dan saling bertukar kill demi kill. Perubahan besar terjadi ketika teamfight besar-besaran di menit 28-30 berujung pada tersapu bersihnya seluruh hero Team Liquid berkat timing skill Disruption dari Shadow Demon Misha yang begitu on-time menyelamatkan Templar Assassin Artem "Yuragi" Golubiev memberi ruang yang cukup bagi rekan-rekannya untuk membantu dan menyapu bersih Liquid.

Lucunya, hanya berselang satu menit setelah nyaris mati di teamfight tersebut, Yuragi mati konyol terbunuh oleh Roshan. Meski begitu kekonyolan tersebut tidak merubah hasil akhir. Tiga core OG yang terdiri dari Templar Assassin-Ember Spirit-Dragon Knight sudah terlalu kuat sehingga Liquid tak bisa berbuat apa-apa dan menyerah di menit ke-45.

Gim 2

Liquid meningkatkan tempo serangan mereka di gim kedua ini dengan mengambil alih Ember Spirit dari draft OG. Mereka juga mengamankan Magnus untuk teamfight. Sedangkan OG memilih strat minus armor yakni Slardar (offlane), Shadow Fiend (carry), dan Tidehunter (hard support). Namun strat tersebut kurang berjalan dengan baik karena Liquid terus menekan OG dan menguasai fase laning, membuat tiga core OG kesulitan farming.

7, 2021

Adalah Shallow Grave dari Dazzle yang jadi penentu kemenangan Liquid di gim kedua. Berkali-kali skill ini memberi ruang yang begitu banyak bagi Liquid dengan memaksa OG berkomitmen jauh lebih banyak dari yang seharusnya untuk membunuh hero-hero core Liquid.

Keunggulan di fase laning terus dipertahankan roster veteran Liquid yang bermain sabar namun agresif pada saat yang tepat. Di sini terlihat jelas kurangnya pengalaman para pemain OG dalam menghadapi taktik para veteran. OG terlihat kebingungan bermain dalam posisi tertekan dan tidak bisa menemukan jawaban sehingga harus menyerah kalah.

Gim 3

Gim penentuan ini berlangsung alot hingga menghabiskan 74 menit untuk menentukan pemenangnya. Baik OG maupun Liquid sama-sama menggunakan hero andalan masing-masing, terutama Bozhidar "bzm" Bogdanov yang mendapatkan Invoker, sedangkan Lasse "MATUMBAMAN" Urpalainen mendapatkan Wraith King. Sayangnya Liquid tidak mau memberi Timbershaw kepada Ammar "ATF" Al-Assaf yang dikenal fenomenal dalam menggunakan hero tersebut, sehingga ia menggunakan hero yang tidak terlalu ia dalami, Underlord.

OG sebenarnya sudah unggul dari segi networth cukup jauh Di sini, pengalaman dari roster veteran Liquid berbicara lebih banyak. Mereka perlahan tapi pasti mengejar defisit dengan berfokus menekan bzm, dan setelah networth berbalik bagi keunggulan Liquid, mereka tetap bermain sabar dan menunggu Enigma dari Ludwig "zai" Wåhlberg jadi terlebih dahulu sebelum mencoba merangsek ke markas OG.

Akan tetapi roster muda OG masih mengancam dan sempat nyaris merebut kembali inisiatif. Dan Akhirnya Liquid pun memutuskan menggunakan strategi yang membosankan namun ampuh menghadapi pemain muda: War of Attrition.

Sederhananya, Liquid menjadi pihak yang menyerang "kastil" OG (base Radiant) memilih bermain sabar dan terus mem-push creep dari tiga lane, memaksa OG membersihkan gelombang-gelombang creep. Begitu OG mencoba merangsek keluar untuk mencuri kill, Wraith King MATUMBAMAN yang memiliki Divine Rapier, Refresher Orb, dan neutral item Giant Ring diberi skill X Marks the Spot oleh Kunkka kemudian maju sendirian untuk menghajar tower dan barak OG.

OG tak bisa menghentikan taktik Liquid dan membunuh Wraith King yang begitu jadi hampir mustahil. Dan kurangnya pengalaman dari roster muda mereka membuat OG tak bisa menemukan jawaban yang tepat untuk menghadapinya. Pada akhirnya mereka memaksakan teamfight yang berujung pada kekalahan mereka di menit ke-74.

 

https://youtu.be/8pGGvsZ1TLI

 

Dengan kekalahan ini, OG pun turun ke posisi 4 dengan skor 1-1 (3-2). Sedangkan Team Liquid nangkring di posisi kedua dengan skor 2-0 (4-1) di bawah Tundra Esports yang sebelumnya membantai Nigma Galaxy.

https://twitter.com/OGesports/status/1468321234559586308

 

(Stefanus/IDGS)

Follow Berita Indogamers di Google News
News Update
Mobile24 April 2025, 16:00 WIB

4 Tips Mendarat di PUBG Mobile Biar Enggak Balik ke Lobi

Mendarat di PUBG Mobile itu ibarat buka lembaran baru, bisa jadi awal yang manis atau malah langsung balik ke lobi.
Kolaborasi PUBG dengan McLaren Automotive dan McLaren Racing. (FOTO: PUBG)
Mobile24 April 2025, 15:00 WIB

3 Tips Utama Biar Energi Enggak Habis-habis di PUBG Mobile

Di medan tempur PUBG Mobile, bar energi bukan sekadar hiasan di atas HP kamu.
Senjata jarak dekat PUBG. (Sumber: PUBG)
Mobile24 April 2025, 11:18 WIB

Build Mulan Tersakit Honor of Kings yang Jadikanmu Ancaman Serius bagi Lawan

Mulan di Honor of Kings bukan cuma sekadar hero fighter biasa guys. Dia adalah senjata rahasia
Hero Mulan Honor of Kings (FOTO: Dok.HonorogKings)
PC24 April 2025, 10:59 WIB

Enggak Perlu Jadi Teknisi, MSI Bikin Boosting Memori Tinggal Klik!

MSI baru aja ngenalin fitur yang bakal jadi kabar gembira buat para gamer dan kreator: dukungan penuh buat teknologi Intel 200S Boost di motherboard Z890 Series mereka.
Motherboard MSI. (Sumber: MSI)
News24 April 2025, 10:12 WIB

BINUS University Gelar Jakarta GameFest 2025 (JGF): Pameran Game, Indie Spotlight, Battle Arena, dan Hadiah Jutaan Rupiah!

Acara ini akan menghadirkan lebih dari 40 studio game dan komunitas pengembang, yang siap memamerkan karya-karya terbaik mereka kepada publik.
Jakarta Game Fest 2025 (FOTO: Istimewa)
PC24 April 2025, 08:19 WIB

MSI dan Mercedes-AMG: Kolaborasi Kencang di Arena Sim Racing RENNSPORT R1 2025

Dunia balap virtual makin panas dengan kehadiran duo maut: MSI dan Mercedes-AMG.
MSI. (Sumber: MSI)
Mobile23 April 2025, 20:00 WIB

3 Skill Andalan Luban No. 7 di Honor of Kings yang Mengerikan

Luban No.7 adalah salah satu hero paling ikonik dan nyentrik di game Honor of Kings guys.
Hero Luban No 7 Honor of Kings (FOTO: Dok.HonorogKings)
Mobile23 April 2025, 19:00 WIB

Awas Guys! Simak Yuk 4 Hero Midlane Paling Gahar di Honor of Kings 2025

i tengah panasnya pertarungan di midlane Honor of Kings, empat hero ini jadi langganan pick karena kemampuan mereka yang luar biasa.
Heino (FOTO: Honor of Kings)
PC23 April 2025, 18:00 WIB

5 Monitor Gaming MSI Terbaik 2025: Visual Tajam, Respons Kilat, dan Siap Tempur

Buat kamu yang pengen upgrade pengalaman gaming ke level dewa, MSI punya deretan monitor yang enggak cuma keren di tampilan, tapi juga gahar di performa.
Monitor Gaming. (Sumber: MSI)
Mobile23 April 2025, 16:05 WIB

Kode Crosshair Valorant Terbaik dari Pro-Player Dunia, Terbukti Efektif

Bagi kamu yang ingin memiliki kode Crosshair terbaik dari para pemain pro Valorant di dunia, kamu bisa pilih kode Crosshair berikut.
Ilustrasi penggunaan kode Crosshair Valorant dari pro-player dunia. (FOTO: pcgamesn.com)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+62851 8306 6952

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2025 IndoGamers. All rights reserved.