logo

Vivo Keyd dan Na'Vi Lolos ke Putaran Kedua Lower Bracket M3 World Championship

Stefanus Wahyu
Senin 13 Desember 2021, 19:50 WIB

Dua tim menyusul Team SMG gugur dari M3 World Championship. Mereka adalah wakil MENA (Middle East-North Africa), GX Squad, serta wakil LATAM (Latin America), Malvinas Gaming (MVG). 

IDGS, Senin, 13 Desember 2021 - Runner-up MPL BR Season 1, Vivo Keyd, mengantarkan GX Squad ke bandara lewat kemenangan 2-0 di putaran pertama lower bracket pada hari Senin ini. Sementara itu MVG ditendang keluar dari turnamen oleh wakil CIS, Natus Vincere (Na'Vi) dengan skor akhir 2-1.

Sebelumnya wakil Indonesia ONIC Esports telah lebih dulu menyingkirkan wakil Malaysia Team SMG lewat kemenangan telak 2-0.

Vivo Keyd vs. GX Squad

GX Squad masih kesulitan melawan Vivo Keyd, di mana Vivo Keyd mendominasi di dua gim yang sama-sama berakhir cepat. Pada gim pertama, Strategi GX Squad menggunakan Estes sebagai roamer tidak berjalan maksimal dan dijadikan bulan-bulanan oleh Vivo Keyd, yang menyudahi gim pertama dengan kemenangan di menit ke-11 dengan perbedaan kill 17 untuk Vivo Keyd dan 2 untuk GX Squad.

https://www.youtube.com/watch?v=gnyUFriG_no

Di gim kedua, dominasi Vivo Keyd masih berlanjut,

meski kali ini GX Squad bisa sedikit memberikan perlawanan berkat hadirnya Cecilion yang bisa dengan mudah melepaskan burst damage untuk memukul mundur lawan.

Namun, Dantee sebagai jungler GX Squad yang memainkan Bane tidak bisa berbuat banyak. Ia membukukan KDA 0/6/3 dan tertinggal jauh dalam hal level dari lawan-lawannya, membuat Vivo Keyd mampu mendominasi permainan dan memastikan kemenangan pada menit ke-12 dengan skor kill 21-7.

https://www.youtube.com/watch?v=b_gYbs5D8Ls

 

Hasil ini membuat GX Squad menjadi tim kedua yang gugur di M3 setelah Team SMG dan menjadi tim yang tidak pernah meraih satupun kemenangan di setiap game yang dimainkan.

Dengan kemenangan ini, Vivo Keyd akan berhadapan melawan wakil Turki, Bedel, di putaran kedua lower bracket yang akan digelar pada 14 Desember pukul 13.30 WIB.

 

Na'Vi vs MVG

Pertarungan tak berlangsung mudah bagi kedua tim dimana mereka saling head to head. Na'Vi jadi tim pertama yang menembus pertahanan MVG. Meski harus retreat dahulu, serangan kedua mereka berbuah manis dengan kemenangan tipis 20-21.

https://www.youtube.com/watch?v=28sDkv1NVB0

 

MVG mencoba membalas ketertinggalan dari Na'Vi di game kedua. Mampu melucuti pertahanan Na'Vi, ternyata mereka masih belum bisa menyingkirkan pertahanan terhakhir tim tersebut. Perjuangan tak kenal henti akhirnya berujung pada MVG menyamakan kedudukan dengan menang 16-6.

https://www.youtube.com/watch?v=21Pggfic0BE

 

Game ketiga dimulai dan MVG mengambil inisiasi untuk memimpin lebih dulu. MVG nampak nyaman memimpin dengan NaVi sesekelai mencoba catching up.

Namun sebuah blunder dari pihak MVG dimanfaatkan oleh Na'Vi untuk melakukan serangan balik. Mereka akhirnya berhasil menang 13-11 sekaligus mengantarkan MVG ke bandara.

https://www.youtube.com/watch?v=StYvR5QCygQ

 

Dengan kemenangan ini, maka Na'Vi akan berhadapan melawan RSG SG di putaran kedua lower bracket pada 14 Desember pukul 16.30 WIB.

 

(Stefanus/IDGS)


Gambar Fitur: YouTube/MLBB Esports

Follow Berita Indogamers di Google News
News Update
Mobile26 April 2025, 18:00 WIB

5 Hero dengan Mobilitas Tinggi yang Cocok Buat Lawan Lian Po Honor of Kings

Buat ngelawan Lian Po di Honor of Kings yang terkenal keras kayak batu dan susah banget dibunuh, kamu butuh hero-hero yang punya mobilitas tinggi.
Lian Po (FOTO: Honor of Kings) (FOTO: Honor of Kings)
Mobile26 April 2025, 14:10 WIB

Lian Po di Honor of Kings: Si Tank Tangguh yang Siap Bikin Musuh Kocar-Kacir

Buat kamu yang suka jadi garda terdepan dan tahan banting, Lian Po di Honor of Kings bisa jadi pilihan tepat
Lian Po Honor of Kings. (Sumber: Honor of Kings)
E-Sport26 April 2025, 10:00 WIB

Enggak Sekadar Nonton Game, di LCP Arena Kamu Bisa Lihat Dapur Pacu Canggih dari MSI

Yap, itu yang terjadi di LCP Arena Taipei. MSI, brand legendaris di dunia teknologi dan gaming, resmi jadi partner PC & monitor buat League of Legends Championship Pacific (LCP).
MSI x LCP. (Sumber: MSI)
PC26 April 2025, 08:32 WIB

Nyalain Turbo Cuma Sekali Klik! MSI Z890 Sudah Siap Gas Pol dengan Intel 200S Boost

Tapi kali ini beda karena MSI resmi ngenalin dukungan penuh buat Intel® 200S Boost di semua jajaran motherboard Z890 mereka.
MSI Z890 series. (Sumber: MSI)
Gadget25 April 2025, 21:01 WIB

Realme 14 Series 5G Siap Dirilis, Jadi HP Pertama di Indonesia dengan Chip Snapdragon 6 Gen 4

HP terbaru dari Realme ini akan dirilis pada Selasa, 6 Mei 2025 mendatang dan menjadi HP pertama di Indonesia dengan chip Snapdragon 6 Gen 4.
Realme 14 Series 5G yang akan segera dirilis di Indonesia. (FOTO: Realme)
Mobile25 April 2025, 21:00 WIB

Loong HoK: Build Tersakit ala Naga Putih yang Bikin Lawan Auto K.O.

Loong, sang marksman naga putih di Honor of Kings, enggak cuma keren dari segi tampilan, tapi juga punya potensi damage yang luar biasa.
Loong, Honor of Kings (FOTO: Honor of Kings)
Accessories25 April 2025, 20:00 WIB

Rekomendasi VR Headset Terbaik untuk Smartphone Android

Pengguna smartphone Android yang membutuhkan VR headset terbaik, kamu bisa pilih VR headset yang di rekomendasikan berikut.
Meta Quest 3 (FOTO: Meta Store)
Mobile25 April 2025, 19:01 WIB

Cara Mendapatkan Permen Langka di Pokemon Go

Untuk mendapatkan permen langka di Pokemon Go ini ada beberapa cara yang bisa dilakukan seperti berikut.
Ilustrasi mendapatkan permen langka di Pokemon GO. (FOTO: thegamer.com)
Mobile25 April 2025, 19:01 WIB

Mau Chicken Dinner Tiap Main PUBG Mobile? Coba 5 Cara Ini Guys!

Enggak perlu jadi jagoan buat sering-sering dapet Chicken Dinner di PUBG Mobile.
Game PUBG. (FOTO: pubg.com)
Mobile25 April 2025, 18:04 WIB

Once Human Mobile Tersedia Secara Global Hari Ini, Ada Event Petualangan bersama Ed Stafford

Once Human bekerja sama dengan ahli bertahan hidup Ed Stafford untuk menantang para pemain di seluruh dunia dalam sebuah kamp pelatihan bertahan hidup.
Once Human tersedia di mobile secara global mulai Jumat (25/4/2025). (FOTO: NetEase Games)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+62851 8306 6952

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2025 IndoGamers. All rights reserved.