RRQ Hoshi Bertekuk Lutut di Hadapan ONIC PH, Kalah Telak 0-3

Digadang-gadang sebagai pertandingan panas pada hari ini, laga ONIC PH vs. RRQ Hoshi berlangsung nyaris timpang sebelah di mana wakil Indonesia RRQ menelan kekalahan telak 0-3. 

IDGS, Rabu, 15 Desember 2021 - Dengan kekalahan ini, RRQ Hoshi pun turun ke lower bracket M3 World Championship dan akan berhadapan melawan Blacklist International yang sebelumnya menyingkirkan Keyd Stars dari turnamen.

Sementara itu ONIC PH lolos ke final upper bracket dan menunggu hasil dari pertandingan antara BloodThirstyKings vs. EVOS SG yang akan digelar besok, 16 Desember 2021 pukul 17.00 WIB.

Gim 1

Seperti biasa, ONIC PH lebih berfokus dalam mendapatkan obyektif (turret) di mana mereka bermain rapi di gim pertama sesuai strategi mereka. meski seimbang dari segi networth dan EXP dengan RRQ, ONIC PH lebih unggul dari segi turret.

https://www.youtube.com/watch?v=M2PkewSu7rU&ab_channel=MLBBM3PH

 

Jalannya pertandingan mulai timpang ke arah ONIC PH di mana performa Alberttt yang menggunakan Roger jauh di bawah Kairi yang menggunakan Lancelot. ONIC PH menang di menit ke-13 di mana Kairi mencetak KDA 8/0/8 sedangkan Alberttt 0/4/2 performa terburuk Alberttt disepanjang turnamen ini di mana untuk pertama kalinya ia gagal mencetak satu kill pun.

Gim 2

RRQ kembali tampil melempem begitu pertandingan memasuki fase pertengahan. ONIC PH berhasil mendapatkan Lord dua kali dan menghancurkan seluruh turret tier III RRQ, namun RRQ langsung menyerang balik dengan mass-teleport dari Lou Yi dan menyergap ONIC PH yang tengah mundur. Sayangnya sergapan mereka gagal membunuh Kairi yang menggunakan Ling.

https://youtu.be/elocpa-XkFA

Dan dengan bantuan Lord ketiga, ONIC PH pun akhirnya menyudahi perlawanan RRQ di menit 22.

Gim 3

RRQ kali ini tampil lebih baik dari ONIC PH di mana mereka berhasil menghancurkan selurut turret wakil Fipilina itu serta mengurung ONIC PH di base mereka. Natalia ONIC PH yang dimainkan Baloyskie bahkan tampil begitu buruk dan terus terbunuh. Sayangnya pertahanan high ground dari ONIC PH terlalu kuat karena adanya Parsha yang dikendalikan Hatred serta Natan yang dikendalikan Kairi.

Duo Vynnn dan R7 yang masing-masing menggunakan Kufra dan Uranus sempat berjaya di awal hingga pertengahan gim, namun di fase akhir mereka tidak menyumbang damage signifikan sehingga ONIC PH masih bisa bertahan.

https://www.youtube.com/watch?v=OI8lAIWI2Wk&ab_channel=MLBBM3PH

 

ONIC PH berhasil membalik keadaan lewat sebuah teamfight di menit 27, di mana mereka berhasil membunuh tiga hero core RRQ yakni Lou Yi, Aldous, disusul oleh kematian Lancelot yang dikendalikan Alberttt satu menit kemudian.

Dengan hanya tersisa Kufra dan Uranus, RRQ tidak berdaya menahan gempuran ONIC PH dan menyerah di menit 28.

 

(Stefanus/IDGS)


Foto: YouTube/MLBB Esports

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI