logo

Blacklist International Juara M3 World Championship!

Stefanus Wahyu
Minggu 19 Desember 2021, 19:47 WIB

Blacklist International mengklaim gelar juara M3 World Championship setelah mengandaskan sesama tim asal Filipina lainnya, ONIC PH, di grand final yang digelar di Suntec Singapore Convention and Exhibition Centre Minggu malam ini. 

IDGS, Minggu, 19 Desember 2021 - Kemenangan kali ini sekaligus menjadi sejarah baru bagi Blacklist International, yakni menjadi juara di turnamen Mobile Legends di level antar negara untuk pertama kalinya. Selain itu grand final malam ini juga merupakan pertama kalinya dua tim asal Filipina bertemu di partai puncak dalam sejarah World Championship Mobile Legends.

Selain itu, Blacklist International menjadi tim Filipina kedua yang pernah menjuarai turnamen puncak tahunan Mobile Legends ini setelah Bren Esports pada M2 World Championship.

Hanya saja gelaran grand final M3 World Championship ini terbilang cukup berat sebelah karena Blacklist International menang telak 4-0 dalam laga berformat best-of-7 (Bo7).

https://twitter.com/MlbbEsports/status/1472541604716027912

Meksi begitu tetap bukanlah hal mudah bagi Blacklist menakhlukan ONIC PH. Di gim pertama, Clint dari Kiel "OHEB" Soriano dua kali terbunuh oleh aksi solo dari Lylia yang dikendalikan Marky "Markyyyyy" Capacio di tiga menit awal pertandingan.

Untung saja Pharsa dari Salic "Hadji" Imam maju menggantikan peran OHEB sebagai ujung tombak tim dan memimpin Blacklist membalikkan keadaan menjadi 18-14 serta menang di menit 21. Hadji menyelesaikan gim pertama dengan KDA 3/1/7 dan berperan besar bagi comeback Blacklist di pertengahan gim.

Bermain buruk di gim pertama, OHEB membayarnya di gim kedua di mana ia memimpin Blacklist menang cepat di menit 13 dengan perbandingan kill 19-7. OHEB mengakhiri gim kedua dengan KDA 8/1/8.

https://twitter.com/BLACKLISTINTL/status/1472545899473629194

Di gim ketiga Blacklist masih tetap menjaga fokus mereka sehingga sanggup bertahan melawan perjuangan gigih dari ONIC PH. Edward "EDWARD" Dapadap yang menggunakan Esmeralda jadi kunci kemenangan Blacklist di gim ketiga yang berlangsung ketat ini dengan KDA 5/4/7. Blacklist menyudahi perlawanan ONIC PH di menit ke-21 dengan perbandingan kill 20-17 untuk keunggulan Blacklist.

Sedangkan di gim keempat, draft Natalia dari ONIC PH yang dikendalikan Allen Baloyskie Baloy berujung blunder karena hero tersebut justru menjadi titik lemah bagi mereka. Natalia jadi beban di mana pada menit 6 ia telah mati tiga kali tanpa pernah membunuh satu hero pun dan mencatatkan KDA buruk 2/6/0 di akhir gim keempat.

Blacklist International akhirnya menyudahi perlawanan ONIC PH di gim keempat pada menit 14 dan perbandingan kill 15-7, sekaligus menjadi juara baru dari Mobile Legends World Championship dan berhak atas hadiah sebesar USD 300 ribu atau sekitar Rp 4,315 miliar. Sedangkan OHEB terpilhi sebagai MVP turnamen dan berhak atas hadiah uang senilai USD 10 ribu atau sekitar Rp 143,8 juta.

 

(Stefanus/IDGS)

Follow Berita Indogamers di Google News
News Update
Mobile26 April 2025, 18:00 WIB

5 Hero dengan Mobilitas Tinggi yang Cocok Buat Lawan Lian Po Honor of Kings

Buat ngelawan Lian Po di Honor of Kings yang terkenal keras kayak batu dan susah banget dibunuh, kamu butuh hero-hero yang punya mobilitas tinggi.
Lian Po (FOTO: Honor of Kings) (FOTO: Honor of Kings)
Mobile26 April 2025, 14:10 WIB

Lian Po di Honor of Kings: Si Tank Tangguh yang Siap Bikin Musuh Kocar-Kacir

Buat kamu yang suka jadi garda terdepan dan tahan banting, Lian Po di Honor of Kings bisa jadi pilihan tepat
Lian Po Honor of Kings. (Sumber: Honor of Kings)
E-Sport26 April 2025, 10:00 WIB

Enggak Sekadar Nonton Game, di LCP Arena Kamu Bisa Lihat Dapur Pacu Canggih dari MSI

Yap, itu yang terjadi di LCP Arena Taipei. MSI, brand legendaris di dunia teknologi dan gaming, resmi jadi partner PC & monitor buat League of Legends Championship Pacific (LCP).
MSI x LCP. (Sumber: MSI)
PC26 April 2025, 08:32 WIB

Nyalain Turbo Cuma Sekali Klik! MSI Z890 Sudah Siap Gas Pol dengan Intel 200S Boost

Tapi kali ini beda karena MSI resmi ngenalin dukungan penuh buat Intel® 200S Boost di semua jajaran motherboard Z890 mereka.
MSI Z890 series. (Sumber: MSI)
Gadget25 April 2025, 21:01 WIB

Realme 14 Series 5G Siap Dirilis, Jadi HP Pertama di Indonesia dengan Chip Snapdragon 6 Gen 4

HP terbaru dari Realme ini akan dirilis pada Selasa, 6 Mei 2025 mendatang dan menjadi HP pertama di Indonesia dengan chip Snapdragon 6 Gen 4.
Realme 14 Series 5G yang akan segera dirilis di Indonesia. (FOTO: Realme)
Mobile25 April 2025, 21:00 WIB

Loong HoK: Build Tersakit ala Naga Putih yang Bikin Lawan Auto K.O.

Loong, sang marksman naga putih di Honor of Kings, enggak cuma keren dari segi tampilan, tapi juga punya potensi damage yang luar biasa.
Loong, Honor of Kings (FOTO: Honor of Kings)
Accessories25 April 2025, 20:00 WIB

Rekomendasi VR Headset Terbaik untuk Smartphone Android

Pengguna smartphone Android yang membutuhkan VR headset terbaik, kamu bisa pilih VR headset yang di rekomendasikan berikut.
Meta Quest 3 (FOTO: Meta Store)
Mobile25 April 2025, 19:01 WIB

Cara Mendapatkan Permen Langka di Pokemon Go

Untuk mendapatkan permen langka di Pokemon Go ini ada beberapa cara yang bisa dilakukan seperti berikut.
Ilustrasi mendapatkan permen langka di Pokemon GO. (FOTO: thegamer.com)
Mobile25 April 2025, 19:01 WIB

Mau Chicken Dinner Tiap Main PUBG Mobile? Coba 5 Cara Ini Guys!

Enggak perlu jadi jagoan buat sering-sering dapet Chicken Dinner di PUBG Mobile.
Game PUBG. (FOTO: pubg.com)
Mobile25 April 2025, 18:04 WIB

Once Human Mobile Tersedia Secara Global Hari Ini, Ada Event Petualangan bersama Ed Stafford

Once Human bekerja sama dengan ahli bertahan hidup Ed Stafford untuk menantang para pemain di seluruh dunia dalam sebuah kamp pelatihan bertahan hidup.
Once Human tersedia di mobile secara global mulai Jumat (25/4/2025). (FOTO: NetEase Games)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+62851 8306 6952

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2025 IndoGamers. All rights reserved.