logo

Pelatnas Tim Esports Indonesia telah Resmi Dimulai Demi Prestasi Gemilang di SEA Games 2021 Hanoi

Stefanus Wahyu
Selasa 01 Maret 2022, 20:20 WIB

Pesta olahraga multinasional terbesar di Asia Tenggara, SEA Games, akan segera di gelar di Hanoi, Vietnam di mana cabang olahraga (cabor) eSports akan mempertandingkan 10 nomor. 

IDGS, Selasa, 1 Maret 2022 - 10 nomor cabor eSports yang akan dipertandingkan dalam edisi ke-31 dari SEA Games tersebut meliputi gim Mobile Legends: Bang Bang (MLBB), PUBG Mobile (team & solo), Free Fire, Arena Of Valor, League of Legends: Wild Rift (pria dan wanita), FIFA Online 4, League of Legends (PC), dan CrossFire.

Pengurus Besar Esports Indonesia (PBESI) selaku organisasi yang mewadahi seluruh kegiatan eSports di Indonesia telah membentuk Badan Tim nasional Esports yang dikepalai oleh RM Ibnu Sulistyo Pradipto.

 

 

Kegiatan Pelatnas Esports

PBESI juga mengadakan kegiatan Pemusatan Latihan Nasional (Pelatnas) Tim Esports Indonesia di bawah arahan Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI). Pelatnas Esports Tahap 1 digelar tanggal 1 10 Maret 2022, bertempat di Jeep Station Indonesia, Megamendung, Bogor Jawa Barat.

Kami semua bangga dengan kehadiran teman-teman (atlet) di sini. Kami semua bergantung dan berharap besar teman-teman bisa membawa emas sebanyak-banyaknya dalam SEA Games Hanoi nanti. Menjadi atlet nasional memiliki kebanggaan tersendiri. Yang bangga tidak hanya keluarga atau teman, tetapi seluruh bangsa Indonesia, kalau bisa menjadi atlet nasional. Jadi berlatihlah terus dan terus, jadi ketika negara untuk hadir teman-teman harus siap, karena itu adalah kebanggaan dan tidak tergantikan," Diaz Hendropriyono, Dewan Pembina PBESI dalam sambutannya di pembukaan 20 Esports.

 

 

Program Pelatnas terbagi dalam dua tahap. Tahap pertama akan berlangsung 1-10 Maret 2022, dimana menjadi ajang pelatihan dan seleksi seluruh atlet sebelum terpilih menjadi anggota Tim Nasional. Adapun Pelatnas tahap kedua akan dilaksanakan dari 17 Maret hingga 30 April 2022 dan akan berfokus pada pelatihan para atlet yang dinyatakan terpilih untuk diberangkatkan ke SEA Games 2021 di Hanoi, Vietnam.

Selama dalam masa karantina Pelatnas, seluruh atlet akan mengikuti program pengembangan secara pribadi dan Pelatihan (Fisik, Psikologi, Mental, Nutrisi, Strategi dan Analisis), Latih Tanding (Internal dan Eksternal), Evaluasi Atlet dan Tim Pengembangan Intensif (Dalam/ Luar Negeri).

 

 

Seleksi Pelatnas Esports

Sebelumnya, PBESI telah membentuk Tim Seleksi yang bertugas untuk menyiapkan proses seleksi yang berlangsung sejak Desember 2021. Proses ini melibatkan empat jalur seleksi, yaitu jalur PON, jalur undangan, jalur Kejuaraan Nasional (Kejurnas), serta pilihan pelatih, dan telah menjaring lebih dari 120 atlet dan 10 pelatih untuk seluruh nomor pertandingan.

Para atlet dan pelatih terpilih nantinya akan mengikuti pemeriksaan fisik dan mental terlebih dulu sebelum diikutsertakan dalam karantina untuk program pelatihan intensif yang mencakup kemampuan teknis, fisik, psikologi, mental, strategi, analisis, hingga nutrisi.

 

 

Sebelum diberangkatkan pada Mei 2022, para pelatih dan atlet akan mengikuti tahap finalisasi berupa latih tanding dan persiapan akhir. Atlet yang akan diberangkatkan nantinya berjumlah 66 orang untuk seluruh kategori pertandingan, sehingga total kontingen untuk SEA Games 2021 nanti adalah 76 orang termasuk dengan pelatih.

Dalam sembilan hari ke depan seluruh atlet Pelatnas akan dinilai (scoring) oleh masing-masing coach (pelatih) untuk menjadi wakil Indonesia di SEA Games nanti. Saya harap seluruh atlet peserta Pelatnas dapat menampilkan versi terbaiknya untuk Indonesia," Richard Permana, Pelatih Kepala Tim Nasional

 

 

Pembukaan Pelatnas SEA Games 2021 dihadiri oleh para pemangku kepentingan terkait dalam industri esports nasional, antara lain Dewan  Pembina PBESI Diaz Hendropriyono, Sekretaris Jenderal PBESI Frengky Ong, Wakil Sekretaris Jenderal PBESI Dr. Made Kartikajaya, SE, MM, M.AP, Bendahara Umum Liliana Sugiarto, Wakil Bendahara Umum Diana Sutrisno, Kepala Badan Tim Nasional RM Ibnu Riza Pradipto, Ketua Seleksi Nasional Christian Suryadi, Manajer Tim Nasional Erlangga Putra, Kepala Pelatih Tim Nasional Richard Permana dan Humas Tim Nasional Andrew Tobias.

Informasi mengenai Pelatnas SEA Games 2021, serta nama-nama dari para pelatih dan atlet yang terpilih dapat diakses dalam platform resmi PBESI yaitu www.Garudaku.com atau laman sosial media resmi PBESI.

 

(stefanus/IDGS)

Follow Berita Indogamers di Google News
News Update
Lifestyle02 Juli 2025, 12:09 WIB

7 Hal Menarik dari Penjelasan James Gunn soal Film Superman Barunya

James Gunn ungkap bagaimana Star Wars dan Game of Thrones jadi inspirasi utama untuk membangun dunia di film Superman terbaru. Ia ingin menciptakan semesta DCU yang bebas, penuh imajinasi, dan berbeda dari yang sudah ada.
7 Hal Menarik dari Penjelasan James Gunn soal Film Superman Barunya(FOTO: Warner Bros.)
E-Sport02 Juli 2025, 11:51 WIB

7 Fakta Didiskualifikasinya S8UL dari MSC 2025 Gara-Gara Ikut Acara Game Rival

Tim S8UL Esports asal Amerika Utara resmi didiskualifikasi dari MSC 2025 karena dua pemainnya ikut serta dalam acara game rival, Honor of Kings. Berikut kronologi lengkap dan fakta penting terkait kasus ini.
7 Fakta Didiskualifikasinya S8UL dari MSC 2025 Gara-Gara Ikut Acara Game Rival(FOTO: MOONTON)
Console02 Juli 2025, 11:08 WIB

7 Fakta Menarik Donkey Kong Bananza, Game Terbaru dari Tim Super Mario Odyssey!

Donkey Kong Bananza resmi dikembangkan oleh tim di balik Super Mario Odyssey! Berikut 7 fakta menarik seputar game terbaru Nintendo ini yang akan hadir di Switch 2 mulai 17 Juli.
7 Fakta Menarik Donkey Kong Bananza, Game Terbaru dari Tim Super Mario Odyssey! (FOTO: Nintendo)
News02 Juli 2025, 10:56 WIB

7 Fakta Terbaru tentang Hytale yang Dibatalkan dan Upaya Fans untuk Menyelamatkannya, Kreator Stardew Valley Beri Klarifikasi

Hytale, game sandbox ala Minecraft yang dibatalkan Riot Games, memicu gerakan komunitas untuk menyelamatkannya. Meski sempat dikaitkan, kreator Stardew Valley, ConcernedApe, menegaskan tidak terlibat dalam upaya ini.
7 Fakta Terbaru tentang Hytale yang Dibatalkan dan Upaya Fans untuk Menyelamatkannya, Kreator Stardew Valley Beri Klarifikasi(FOTO: Eurogamer)
Guides02 Juli 2025, 10:51 WIB

Tekanan Mental dan Emosi Gamers: Ancaman Nyata di Balik Layar

Dunia gaming saat ini tidak hanya soal hiburan, tapi juga penuh dengan persaingan, ekspektasi, dan tekanan.
Ilustrasi bermain PS5 di monitor terbaik dengan resolusi 4K (FOTO: Forbes)
Guides02 Juli 2025, 10:46 WIB

Kurang Tidur Akibat Main Game? Waspadai Dampak Pola Tidur Tidak Teratur bagi Gamers!

Bagi sebagian besar gamers, bermain hingga larut malam atau bahkan sampai pagi sudah jadi kebiasaan yang sulit dihentikan.
Potret ilustrasi bermain mobile game atau game online. (FOTO: unsplash.com/@onurbinay)
Guides02 Juli 2025, 10:40 WIB

Waspada Nyeri Otot dan Postur Tubuh Buruk: Masalah Kesehatan yang Sering Dialami Gamers

Bermain game dalam waktu lama memang seru dan menantang, apalagi saat kamu sedang push rank atau mengikuti turnamen.
Ilustrasi bermain game. (FOTO: Dok.Samsung Indonesia)
Guides02 Juli 2025, 10:28 WIB

Waspadai Computer Vision Syndrome: Gangguan Mata yang Mengintai Para Gamers

Bermain game dalam waktu lama memang menyenangkan, apalagi jika sedang push rank atau menyelesaikan misi penting.
Ilustrasi bermain game (FOTO: via harvard.edu)
News02 Juli 2025, 09:53 WIB

7 Momen Menyentuh dari Tur Dunia Death Stranding 2 di London, Ungkapan Bahagia Hideo Kojima

Hideo Kojima mengungkapkan rasa bahagianya atas sambutan kritis untuk Death Stranding 2: On The Beach. Dari pesan moral soal perubahan iklim dan perang hingga dedikasi emosional untuk mendiang Ryan Karazija.
7 Momen Menyentuh dari Tur Dunia Death Stranding 2 di London (FOTO: Kojima Production)
News01 Juli 2025, 14:17 WIB

Samkok Fantasy Umumkan Pre-Registrasi di Indonesia, Bagi-Bagi Nintendo Switch 2 hingga 100 Tiket Gacha!

Pecinta game strategi anime di Indonesia mendapat kabar gembira: Samkok Fantasy resmi membuka masa Pre-Registrasi untuk wilayah Indonesia!
Samkok Fantasy
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+62851 8306 6952

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2025 IndoGamers. All rights reserved.