logo

Konflik Rusia-Ukraina Tak Kunjung Usai, Team Spirit Mengungsi ke Belgrade

Stefanus Wahyu
Jumat 25 Maret 2022, 12:39 WIB

Organisasi eSports asal Rusia, Team Spirit, memutuskan mengungsi ke Ibu kota Serbia, Belgrade, karena situasi yang kurang kondusif di Moskow untuk mengakomodasi kegiatan eSports saat ini pasca invasi militer Rusia ke Ukraina. 

IDGS, Jumat, 25 Maret 2022 - Dari pernyataan resminya di media sosial, Team Spirit mengungkapkan bahwa pihaknya telah meninggalkan rencana semula untuk berkembang di Moskow, ibu kota Rusia, yang selama ini menjadi markas Spirit.

"Karena berbagai siatuasi [di Moskow], baik dari segi praktis maupun kode etik, keputusan untuk relokasi sepertinya adalah satu-satunya keputusan tepat," tulis Team Spirit.

"Akses akan eSports sudah lama menjadi salah satu fitur uniknya. Di manapun kamu tinggal, apapun yang kamu lakukan, apapun yang kamu percaya, pintu menuju eSports selalu terbuka untukmu.

Akan tetapi, semua hal berubah, dan salah satu dari perubahan ini adalah situasi saat ini antara Rusia dan Ukraina, dua negara di mana banyak pemain serta staff kami berasal."

Team Spirit memiliki divisi Dota 2, CS:GO, League of Legends, dan Hearthstone di mana para pemain dan staff seperti analist maupun pelatih berasal dari Rusia dan Ukraina. Prestasi terbesar mereka sejauh ini adalah menjuarai The International 10 (TI 10) sebagai tim kuda hitam.

Sayangnya masih belum jelas kapan Valve akan memulai kembali Liga DPC Eropa Timur, yang dihentikan karena konflik militer antara Rusia dan Ukraina. Valve sejauh ini telah mengajukan beberapa syarat bagi tim-tim peserta Liga DPC Eropa Timur (EEU) agar liga bisa dilanjutkan kembali, di mana salah satu syarat tersebut adalah jaminan bahwa tim bisa bermain kapan saja di pertandingan resmi DPC. Kemungkinan besar, alasan Team Spirit mengungsi ke Belgrade adalah untuk memenuhi syarat tersebut.

Akankah Team Spirit kembali ke Moskow? Mengingat bahwa mereka menyatakan telah meninggalkan rencana berkembang di sana serta konflik Rusia-Ukraina yang tak kunjung usai, bisa jadi Team Spirit tidak akan hanya sekedar mengungsi saja di Belgrade, namun berintegrasi dan menjadikan kota tersebut sebagai markas barunya.

 

(Stefanus/IDGS)

 

Follow Berita Indogamers di Google News
News Update
PC03 Juli 2024, 03:38 WIB

5 Rekomendasi Game PC Penghilang Stress Setelah Beraktivitas Penuh

eberapa rekomendasi game ini bisa dijadikan pilihan untuk melepas stress ataupun penat setelah lelah beraktivitas.
Ilustrasi Game PC (FOTO: Pexels/Julia M Cameron)
PC03 Juli 2024, 03:12 WIB

5 Rekomendasi Monitor Gaming Harga Mahasiswa

Lima monitor ini bisa jadi pilihan untuk para gamers dengan budget di bawah Rp3 juta saja.
AOC CU34G2X (FOTO: AOC)
E-Sport03 Juli 2024, 01:37 WIB

PUBG Mobile Global Open 2025 Akan Diselenggarakan di Uzbekistan

Krafton dan Level Infinite telah mengonfirmasi bahwa PMGO akan diselenggarakan di Uzbekistan.
Ilustrasi memainkan game PUBG Mobile menggunakan Emulator Android (FOTO: MEmu)
Gadget03 Juli 2024, 01:11 WIB

Poco F5 vs Poco F6: Perbedaan Penting yang Perlu Diketahui

Bagi kamu yang ingin mengetahui perbedaan antara Poco F6 dan Poco F5, berikut ini adalah ulasannya.
Ilustrasi HP Poco F6 (FOTO: Dok. Poco)
E-Sport02 Juli 2024, 23:36 WIB

Apa itu Game Rocket League? Game yang Masuk Nominasi Esports Awards 2024

Game Rocket League masuk dalam Nominasi Esports Awards 2024
Fortnite x Rocket League Racing. (Sumber: Twitter.com/@ShiinaBR)
Mobile02 Juli 2024, 23:10 WIB

5 Game Sniper Terbaik di Android yang Wajib Dicoba!

Berikut 5 game sniper di android yang wajib kalian coba
Hero Sniper FPS Shooting Games (FOTO: Hero Sniper FPS Shooting Games/Google Play)
Mobile02 Juli 2024, 23:06 WIB

4 Game Teka-Teki Bahasa Indonesia Gratis yang Paling Menantang

Berikut 4 rekomendasi game teka-teki Bahasa Indonesia yang paling menantang
Teka Teki Santai (FOTO: Teka Teki Santai/Google Play)
Gadget02 Juli 2024, 21:35 WIB

POCO F6 Siap Menggebrak Pasar Indonesia 4 Juli 2024!

POCO F6 akan rilis di Indonesia pada Kamis, 4 Juli 2024.
Poco F6 (FOTO: Dok.Poco Indonesia)
Mobile02 Juli 2024, 21:03 WIB

Rekomendasi 3 Game Roblox Buatan Indonesia, Apa Saja?

Roblox merupakan game simulator online yang dimainkan untuk merancang, membuat, dan bermain game yang dibuat oleh pengguna lainnya.
Car Driving Indonesia (FOTO: Car Driving Indonesia/Google Play)
PC02 Juli 2024, 19:46 WIB

Dibanderol Rp2 Jutaan, Ini 4 Kelebihan Keyboard Gaming Logitech G515 Lightspeed TKL

Keyboard gaming Logitech G5151 Lightspeed TKL hadir dengan layout tenkeyless (TKL) dan tombol yang low profile yang memiliki berbagai kelebihan.
Mouse gaming terbaru, Logitech G515 Lightspeed TKL (FOTO: instagram.com/logitechg)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+6289633333329

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2024 IndoGamers. All rights reserved.