Kembali Diadakan, Gathering Komunitas Industri Game Indonesia 2022 Berlangsung Seru

INDOGAMERS.ID Setelah vakum tahun lalu karena pandemi, Komunitas Industri Game Indonesia (KIGI) kembali mengadakan gathering tahunan yang kali ini bertajuk Gathering dan Buka Puasa Bersama Komunitas Industri Game Indonesia 2022 pada seminggu lalu, tepatnya 14 April 2022 di Foodlah Kuliner Hits.

Berjalan sederhana, meriah, namun tetap menjalankan protokol kesehatan, gathering tahunan KIGI dihadiri lebih dari 100 orang yang berkumpul sebagai ajang silaturahmi antar rekan KIGI yang terdiri dari media, publisher, payment gateway, video games developer, dan para stakeholder di industri gim tanah air.

Gathering KIGI 2022 kali ini semakin meriah dengan beberapa kuis dilontarkan MC Gerry Eka alias MasGer untuk memperebutkan doorprize dari sponsor yang berlimpah. Tercatatat nama seperti Gudang Voucher, Telkomsel, Hans Inovasi Digital, LYTO Game, GOC, Esports Star Indonesia, NYK, Dareu, dan Sades mensponsori Gathering KIGI 2022.

Beberapa brand support pada Gathering KIGI 2022 ini antara lain AMD, Garena Free Fire, UniPin, Fantech, SteelSeries, GameMax, Edifier, MCAfee, VCGamers, Wallet Codes, dan Indonesia Gaming Arena.

Semangat dan maju terus untuk KIGI dan semua pihak berkecimpung dalam industri gim di Indonesia!

(IDGS/ deJeer)

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI