logo

MPL ID Rilis Hasil Penyelidikan Insiden Technical Pause di Laga Alter Ego vs. EVOS Legends

Stefanus Wahyu
Sabtu 23 April 2022, 15:51 WIB

Mobile Legends: Professional League (MPL) Indonesia (ID) telah mengumumkan hasil penyelidikan pihaknya terkait kontroversi dalam pertandingan antara Alter Ego vs. EVOS Legends di fase playoff Season 9 baru-baru ini. 

IDGS, Sabtu, 23 April 2022 - Dalam laga yang digelar pada 21 April 2022 itu, Alter Ego dan EVOS Legends sama-sama mengantongi 2 kemenangan sehingga pertandingan dilanjutkan ke gim 5 alias gim penentuan pemenang. Alter Ego mendominasi di gim ini namun salah satu pemainnya, Rafly "Pai" Sudrajat mengalami masalah teknis jelang teamfight krusial sehingga hero Phovius yang ia kendalikan tidak bergerak hingga 20 detik sebelum wasit melakukan technical pause. EVOS Legends pada akhirnya memenangkan gim kelima.

 

https://www.youtube.com/watch?v=9RV9ZKCyyO0

 

Insiden tersebut memicu kontroversi di komunitas MLBB Indonesia, di mana banyak orang berpendapat bahwa jika wasit melakukan technical pause lebih cepat, maka Alter Ego akan memenangkan pertandingan.

MPL ID kemudian menyelidiki insidne tersebut, dan kini hasil penyelidikan telah diunggah ke media sosial.

Meski meminta maaf di awal, pihak MPL ID menyatakan bahwa keputusan wasit telah sesuai dengan rulebook dari kompetisi. MPL ID berargumen bahwa wasit tidak segera melakukan technical pause karena tidak ada pemain Alter Ego yang mengangkat tangan sinyal kepada wasit untuk meminta technical pause sebelum teamfight dimulai pada menit 20:48.

Terima kasih telah bersabar menunggu keputusan penyelidikan dari kami, atas kejadian ini kami berharap pihak MPL Indonesia menjadi lebih baik kedepannya.

Posted by MPL Indonesia on Friday, 22 April 2022

Menurut rulebook MPL ID, technical pause tidak bisa dilakukan saat terjadi teamfight di pertandingan. Pihak MPL ID menyatakan bahwa mereka mengikuti peraturan dalam rulebook tersebut sejak awal dimulainya MPL ID dan tidak akan mengganti isi peraturan di dalamnya hanya karena insiden dalam laga Alter Ego vs. EVOS Legends hingga akhir Season 9.

 

(Stefanus/IDGS)


Gambar fitur: Tangkapan layar YouTube Mobile Legends: Bang Bang official

Follow Berita Indogamers di Google News
News Update
Mobile25 November 2024, 14:01 WIB

Begini Cara Mendapatkan Skin Kolaborasi PUBG Mobile X McLaren F1, Ternyata Mudah

McLaren Formula 1 Team hadir untuk pertama kalinya di PUBG Mobile.
Kolaborasi PUBG Mobile dan McLaren. (Sumber: PUBG Mobile)
Mobile25 November 2024, 13:36 WIB

5 Rekomendasi Game Mobile Romantis untuk Pecinta Kisah Cinta

Kalau iya, game romantis enggak cuma yang memberikan pengalaman bermain yang menyenangkan dong ya.
Game romantis. (Sumber: PlayStore)
Mobile25 November 2024, 13:36 WIB

3 Game Android Bertema Kapal Perang Paling Keren, Pertempuran Seru di Tengah Laut dengan Teknologi Canggih

Pilihan dan rekomendasi 3 game android bertema kapal perang yang harus kamu coba jika kamu menyukai game perang.
Game Battle Warship: Naval Empire (Foto: Alpha Coders)
E-Sport25 November 2024, 13:05 WIB

3 Fakta Terbaru Penyelenggaraan M6 MLBB 2024, Salah Satunya Soal Draft Pick Hero

Ada apa dengan draft pick hero di M6?
Draft pick hero M6 ada yang baru, apakah itu? (FOTO: Youtube/mpl indonesia)
News25 November 2024, 12:47 WIB

Banyak Promo Judol, Pemerhati Gim Desak MPL Indonesia Menutup Kolom Komentar Saat Live

Demo mengatakan bahwa kolom komentar live Asian Esports Games 2024 di Youtube MPL Indonesia kerap dimanfaatkan pihak tidak bertanggung jawab untuk mempromosikan judi online.
Live Asian Esports Games 2024 dipenuhi promosi judi online. (FOTO: Tangkap Layar/MPL Indonesia)
News25 November 2024, 11:40 WIB

Biar Sehat Selalu, Ini 5 Tips Menjaga Kesehatan Mata Buat Para Gamers

Untuk tetap menjaga mata tetap sehat, berikut adalah lima tips yang bisa diterapkan oleh para gamers.
Ilustrasi penggunaan headset untuk bermain game (FOTO: pinterest.com)
News25 November 2024, 11:00 WIB

Developer Indonesia Gandeng Perusahaan UEA untuk Garap Game Blades of Mirage

Dalam Blades of Mirage, pemain diajak mengikuti kisah gadis remaja bernama Mira. Dia berjuang mencari ibu tiri yang diculik oleh makhluk jahat.
Agate dan Red Dunes Games menjalin kemitraan untuk menggarap game Blades of Mirage. (Sumber: Agate)
Gadget25 November 2024, 10:45 WIB

Ungkapan Erick Thohir saat Oppo jadi Smartphone Resmi Timnas Indonesia

Kali ini, Oppo jadi mitra ke-25 yang mendukung upaya transformasi sepak bola nasional.
Oppo resmi menjadi official smartphone Timnas Indonesia, Sabtu (23/11/2024). (Sumber: PSSI)
E-Sport25 November 2024, 10:00 WIB

Lirik Lagu Game Never Over, Theme Song Resmi M6 MLBB 2024

Alunan musik dan vokal menggugah energi menggambarkan penciptaan lagu ditujukan untuk mengobarkan semangat.
Theme song M6 resmi diperkenalkan. (FOTO: Genius.com)
Mobile25 November 2024, 09:53 WIB

3 Game Detektif Terbaik di Android, Belajar Memecahkan Teka Teki Sebuah Kasus

Berikut adalah 3 rekomendasi game detektif terbaik di Android yang wajib kamu coba
Game Homicide Squad: New York Cases (Foto: YouTube/G5 Games)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+62851 8306 6952

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2024 IndoGamers. All rights reserved.