RNG Balas Dendam Pada BOOM Esports dan Keluar Sebagai Juara Gamers WIthout Borders 2022: Asia

BOOM Esports tunduk 0-2 melawan Royal Never Give Up (RNG) di grand final Gamers Without Borders 2022: Asia. 

IDGS, Senin, 9 Mei 2022 - Dengan kemenangan itu, RNG sukses membalaskan dendam kekalahan mereka dari BOOM Esports di final upper bracket sebelumnya. Selain itu RNG juga meraih hadiah uang USD 350 ribu atau sekitar Rp 5 miliar yang didonasikan ke berbagai yayasan amal bekerjasama dengan organisasi Gamers Without Borders.

Kemenangan itu juga membuat RNG lolos ke event Saudi Esports Gaming & Esports yang akan digelar di Riyadh, Arab Saudi, dengan total hadiah mencapai USD 15 juta.

https://twitter.com/boomesportsid/status/1523290209550761985

Recap

Di gim 1, RNG mendominasi lewat kemenangan draft BOOM yang kekurangan crowd-control. Storm spirit BOOM tak berkutik menghadapi Anti-Mage RNG, dan Death Prophet RNG terlalu kuat dalam menggempur BOOM. RNG menang mudah di menit 32 di mana Death Prophet yang dikendalikan Somnus mencetak Rampage dan KDA 16/0/0 serta Anti Mage Ghost mencetak KDA 8/0/9.

Di gim 2, BOOM unggul di fase laning dan terlihat akan memenangkan pertandingan dengan keunggulan 6.000 gold di menit 16. Sayangnya ketika hendak menyerbu markas RNG, carry BOOM, JaCKy tertangkap oleh tombak dari Mars Chalice yang berujung pada kematiannya.

https://twitter.com/rivalryseadota2/status/1523288013781889028?s=20&t=RSMG-arwqMrOV-z-4EjkJg

RNG langsung membalik keadaan dan menang di menit 40.

 

 

https://youtu.be/Zp-RcK83QFg

 

(Stefanus/IDGS)

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI

News

5 Game Horor Paling Ditunggu Tahun 2025 Kamis 23 Januari 2025, 10:03 WIB