logo

The International 11 Akan Digelar di Singapura Pada Oktober Tahun Ini

Stefanus Wahyu
Senin 23 Mei 2022, 12:34 WIB

Valve sebagai pengembang Dota 2 mengumumkan bahwa The International 11 akan digelar di Asia Tenggara, tepatnya di Singapura pada Oktober 2022 nanti!

IDGS, Senin, 23 Mei 2022 - Setelah lebih dari satu dekade lamanya menanti, wilayah Asia Tenggara (SEA) akhirnya memperoleh kehormatan untuk menggelar turnamen tahunan terbesar eSports Dota 2.

The International 11 (TI 11) akan mencatatkan sejarah untuk pertama kalinya The International digelar di SEA sejak pertama kali digelar di Seattle, Amerika Serikat, pada 2011 silam.

Pengumuman akan terpilihnya Singapura menggelar TI 11 itu diumumkan di sela-sela grand final ESL One Stockholm Major 2022 antara OG vs. TSM FTX yang dimenangkan oleh OG.

Dua hari sebelumnya, Valve sudah mengindikasikan sesuatu akan terjadi di Singapura dan mengingat bahwa Valve tak akan membuat postingan seperti itu di media sosial tanpa alasan signifikan, komunitas Dota 2 langsung berspekulasi bahwa TI 11 akan digelar di Singapura. Dan spekulasi itu terbukti benar.

The International 11 akan menjadi turnamen penutup sekaligus klimkas dari Dota Pro Circuit (DPC) musim 2021/22. 12 tim dengan perolehan poin DPC tertinggi akan mendapat undang langsung untuk tampil di Ti 11. Sedangkan slot-slot sisanya akan diperebutkan melalui kualifikasi regional.

https://twitter.com/wykrhm/status/1528460073298669568

Tim-tim profesional Dota 2 masih berkesempatan untuk mendulang poin DPC lewat Liga DPC Tour 1 di wilayah masing-masing, dan juga Summer major Arlington yang akan digelar di Texas, AS, yang berperan sebagai turnamen penutup bagi Tour 3.

The International dikenal berkat total prize pool yang selalu mencengangkan dari tahun ke tahun. TI 1 telah menyediakan prize pool mencapai USD 1,6 juta angka yang sangat besar bagi turnamen eSports pada saat itu. Dan pada edisi terakhir (TI 10) total prize pool telah membengkak menjadi USD 40 juta di mana Team Spirit yang keluar sebagai juara memperoleh jatah mencapai USD 18,2 juta.

 

(Stefanus/IDGS)

Follow Berita Indogamers di Google News
News Update
News22 November 2024, 18:10 WIB

Jangan Ragu Buat Main, Ini 5 Rekomendasi Game Bandai Namco Online Terpopuler

Game terbaik dan terpopuler dari Bandai Namco dalam daftar ini mengacu pada skor Metacritic.
Game terbitan Bandai Namco. (Sumber: 2Game)
News22 November 2024, 17:01 WIB

Daftar Lengkap Pemenang Golden Joystick Awards 2024, Final Fantasy 7: Rebirth & Helldivers 2 Panen Gelar

Final Fantasy 7: Rebirth dan Helldivers 2 masing-masing membawa pulang empat gelar.
Golden Joystick Awards 2024. (Sumber: Wccf Tech)
News22 November 2024, 16:14 WIB

Kabar Gembira, Kolaborasi PUBG MOBILE dan McLaren Sudah Dimulai, Intip Fitur Menariknya!

PUBG MOBILE, salah satu game mobile terpopuler di dunia, memperluas kolaborasinya dengan McLaren Automotive dan McLaren Racing.
Kolaborasi PUBG dengan McLaren Automotive dan McLaren Racing. (FOTO: PUBG)
Console22 November 2024, 16:00 WIB

Helldivers II Capai 15 Juta Pemain, Sabet Penghargaan Game Multiplayer Terbaik

Helldivers II, game aksi kooperatif besutan Arrowhead Game Studios, terus mencatat pencapaian luar biasa.
Helldivers 2 (FOTO: Arrowhead Game Studios) (FOTO: Arrowhead Game Studios)
News22 November 2024, 15:43 WIB

Deretan Game Marvel yang Dihapus dari Steam Kembali Di-Update, Ada Apa Ini?

Microsoft maupun Marvel belum memberi pernyataan resmi.
Game Marvel di Steam. (Sumber: Hazzardor Gaming)
PC22 November 2024, 15:02 WIB

Begini 3 Poin Penting Kebijakan Baru Steam, dari Pembatalan DLC sampai Refund

Steam berharap, kebijakan baru ini bisa menguntungkan gamer maupun pengembang.
Logo Steam (FOTO: Steam)
Console22 November 2024, 14:14 WIB

Konami Bikin Reuni untuk Messi, Suarez dan Neymar untuk Promo Terbaru eFootball

Konami menghadirkan momen nostalgia bagi penggemar sepak bola
eFootball 2024 Konami. (Sumber: Konami)
Console22 November 2024, 13:51 WIB

Kabar Baru! Final Fantasy VII Rebirth Enggak akan Ada DLC, Fokus pada Game Ketiga

Final Fantasy VII Rebirth, salah satu game yang mendapatkan banyak pujian dari penggemar dan kritikus
Final Fantasy VII Rebirth (FOTO: Square Enix) (FOTO: Square Enix)
Console22 November 2024, 13:00 WIB

RollerCoaster Tycoon Classic akan Hadir di Nintendo Switch Bulan Depan

RollerCoaster Tycoon Classic akan dirilis di Nintendo Switch pada tanggal 5 Desember 2024
RollerCoaster Tycoon Classic. (Sumber: Nintendo)
E-Sport22 November 2024, 11:59 WIB

Indonesia jadi Juara Umum, Ini Daftar Lengkap Juara IESF World Esports Championships 2024

Timnas Indonesia dinobatkan sebagai juara umum setelah meraih prestasi maksimal di tiga kategori game.
Indonesia menjadi juara umum IESF World Esports Championships 2024. (FOTO: Instagram/iesf_official)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+62851 8306 6952

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2024 IndoGamers. All rights reserved.