logo

Grand Final Pokemon Champions 2021/22 Indonesia di Gelar AKhir Pekan Ini

Stefanus Wahyu
Jumat 03 Juni 2022, 17:32 WIB

Pokémon Championships 2021-22 Indonesia Bidang Game Kartu Koleksi telah memasuki babak akhir. Sebanyak 29 pemenang dari babak kualifikasi dan 3 pemenang turnamen regional akan bertanding di Grand Final, Sabtu (4/6).

IDGS, Jumat, 3 Juni 2022 -Grand Final Pokémon Championships 2021-22 Indonesia akan dilangsungkan di Bali United Studio, Jakarta dan disiarkan langsung melalui YouTube Pokemon Indonesia.

Peserta kualifikasi Pokémon Championships 2021-22 Indonesia tahun ini beragam. Sebagian besar diisi oleh nama-nama trainer atau pelatih yang sudah sering bertanding di turnamen, sehingga kemampuannya sudah tidak perlu diragukan lagi. Tapi, di sisi lain juga muncul nama-nama baru yang kehadirannya layak mendapat sorotan, ujar Adrian Alpin, General Manager AKG Games Indonesia, penyelenggara Pokémon Championships 2021-22, seperti dikutip dari press rilis yang diterima Indogamers.

Salah satunya adalah Rahmat Rinaldy, pelatih asal Sidoarjo, Jawa Timur. Pada pertandingannya, Rahmat menggunakan teknik yang unik karena tidak memasukkan kartu V dalam strateginya. Seperti yang kita tahu, kartu V dalam setiap pertandingan Pokémon Game Kartu Koleksi sering dijadikan andalan untuk memenangkan sebuah pertandingan, tambah Alpin.

 

 

Tahap kualifikasi Pokémon Championships 2021-22 Indonesia telah berlangsung di 16 wilayah di Indonesia, yaitu Surabaya, Bandung, Medan, Jakarta, Pontianak, Tangerang, Semarang, Sidoarjo, Palembang, Banjarmasin, Cibubur, Gresik, Batam, Bali, Depok, dan Lampung.  Mulai 22 Mei lalu, berbagai komunitas dan local game store di setiap wilayah ini telah mengirimkan wakil terbaiknya untuk bersaing memperebutkan gelar trainer Pokémon nomor satu di Indonesia serta tiket ke London untuk mewakili Indonesia di ajang Pokémon World Championships di London, Inggris, bulan Agustus mendatang.

Tidak hanya itu, pemenang utama Pokémon Championships 2021-22 Indonesia juga berhak atas berbagai hadiah lainnya, termasuk Tanda Kemenangan promo card, original playmat, Professors Research promo card edisi Professor Juniper, trofi, original champion shirt, dan juga berpeluang untuk memenangkan hadiah utama $25,000 di Pokémon World Championships.

Siapa pun pemenang Pokémon Championships 2021-22 Indonesia nanti, kami yakin bahwa trainer tersebut telah siap untuk mewakili Indonesia di kejuaraan dunia. Ini adalah partisipasi Indonesia yang pertama di ajang Pokémon World Championships, sehingga akan ada banyak hal yang bisa dipelajari dari keikutsertaan ini untuk penyelenggaraan berikutnya, ujar Alpin.

Pokémon World Championships pertama kali diadakan tahun 2004 dengan satu cabang pertandingan yaitu Pokémon Trading Card Game (TCG)/Pokémon Game Kartu Koleksi. Pada penyelenggaraan berikutnya, berbagai variasi permainan Pokémon lain kemudian ikut dipertandingkan. Posisi National Championships di berbagai negara kemudian menjadi penting karena digunakan untuk menyaring pemain terbaik yang akan berlaga di Pokémon World Championships. (Dion/AKG)

 

(stefanus/IDGS)

Follow Berita Indogamers di Google News
News Update
Accessories22 November 2024, 19:08 WIB

Rekomendasi 4 Fan Cooler Smartphone Terbaik, Bikin Ngegame Berjam-jam Nggak Takut Overheat

Agar smartphone tidak overheat meskipun digunakan untuk bermain game selama berjam-jam, kamu bisa memanfaatkan fan cooler terbaik.
Black Shark Funcooler 2 Pro (FOTO: shopee) (FOTO: Black Shark Funcooler 2 Pro)
News22 November 2024, 18:10 WIB

Jangan Ragu Buat Main, Ini 5 Rekomendasi Game Bandai Namco Online Terpopuler

Game terbaik dan terpopuler dari Bandai Namco dalam daftar ini mengacu pada skor Metacritic.
Game terbitan Bandai Namco. (Sumber: 2Game)
News22 November 2024, 17:01 WIB

Daftar Lengkap Pemenang Golden Joystick Awards 2024, Final Fantasy 7: Rebirth & Helldivers 2 Panen Gelar

Final Fantasy 7: Rebirth dan Helldivers 2 masing-masing membawa pulang empat gelar.
Golden Joystick Awards 2024. (Sumber: Wccf Tech)
News22 November 2024, 16:14 WIB

Kabar Gembira, Kolaborasi PUBG MOBILE dan McLaren Sudah Dimulai, Intip Fitur Menariknya!

PUBG MOBILE, salah satu game mobile terpopuler di dunia, memperluas kolaborasinya dengan McLaren Automotive dan McLaren Racing.
Kolaborasi PUBG dengan McLaren Automotive dan McLaren Racing. (FOTO: PUBG)
Console22 November 2024, 16:00 WIB

Helldivers II Capai 15 Juta Pemain, Sabet Penghargaan Game Multiplayer Terbaik

Helldivers II, game aksi kooperatif besutan Arrowhead Game Studios, terus mencatat pencapaian luar biasa.
Helldivers 2 (FOTO: Arrowhead Game Studios) (FOTO: Arrowhead Game Studios)
News22 November 2024, 15:43 WIB

Deretan Game Marvel yang Dihapus dari Steam Kembali Di-Update, Ada Apa Ini?

Microsoft maupun Marvel belum memberi pernyataan resmi.
Game Marvel di Steam. (Sumber: Hazzardor Gaming)
PC22 November 2024, 15:02 WIB

Begini 3 Poin Penting Kebijakan Baru Steam, dari Pembatalan DLC sampai Refund

Steam berharap, kebijakan baru ini bisa menguntungkan gamer maupun pengembang.
Logo Steam (FOTO: Steam)
Console22 November 2024, 14:14 WIB

Konami Bikin Reuni untuk Messi, Suarez dan Neymar untuk Promo Terbaru eFootball

Konami menghadirkan momen nostalgia bagi penggemar sepak bola
eFootball 2024 Konami. (Sumber: Konami)
Console22 November 2024, 13:51 WIB

Kabar Baru! Final Fantasy VII Rebirth Enggak akan Ada DLC, Fokus pada Game Ketiga

Final Fantasy VII Rebirth, salah satu game yang mendapatkan banyak pujian dari penggemar dan kritikus
Final Fantasy VII Rebirth (FOTO: Square Enix) (FOTO: Square Enix)
Console22 November 2024, 13:00 WIB

RollerCoaster Tycoon Classic akan Hadir di Nintendo Switch Bulan Depan

RollerCoaster Tycoon Classic akan dirilis di Nintendo Switch pada tanggal 5 Desember 2024
RollerCoaster Tycoon Classic. (Sumber: Nintendo)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+62851 8306 6952

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2024 IndoGamers. All rights reserved.