logo

Sebastien "Ceb" Debs Sekali Lagi Comeback! Jadi Stand-in Bagi OG di PGL Arlington Major!

Stefanus Wahyu
Sabtu 30 Juli 2022, 09:54 WIB

Sebastien "Ceb" Debs kembali turun gunung untuk membantu para penerusnya di OG untuk sekali lagi, berkompetisi di turnamen Major Dota 2. 

IDGS, Sabtu, 29 Juli 2022 - Ceb yang sejatinya sudah pensiun dari eSports Dota 2 usai berakhirnya The International 10, bermain menggantikan kapten OG Mikhail "Misha" Agatov di ESL One Stockholm Major di mana ia berhasil membimbing roster muda OG menjadi juara. Ceb kemudian kembali "naik gunung" untuk kembali memberi kesempatan bagi generasi baru berkembang.

Namun apa daya, kondisi geopolitik dunia yang tengah panas karena invasi militer Rusia ke Ukraina membuat para pemain eSports profesional berkewarganegaraa Rusia mendapat penolakan visa untuk berkompetisi di negara-negara tertentu, terutama Amerika Serikat.

Misha yang sebelumnya juga tak bisa tampil di ESL One Stockholm Major 2022, kini harus kembali menelan pil pahit karena hanya bisa menyaksikan rekan-rekannya bertanding tanpa dirinya yang notabene adalah kapten OG. Selain Misha, pelatih Dota 2 OG Evgenii "Chuvash" Makarov yang juga gagal berangkat ke Stockholm, kini juga kembali gagal berangkat ke Arlington.

https://twitter.com/OGesports/status/1553075995476992004

"Dengan berat hati kami sekali lagi akan menjalani sebuah event tanpa Misha dan Chuvash di sisi kami, meski mereka berdua telah bekerja keras untuk menghantarkan anak-anak (roster muda OG) ke Major. Mereka akan bekerja secara remote memberikan dukungan bagi skuad OG dari rumah. Kami akan berusaha semaksimal mungkin untuk membuat mereka kembali bangga. Untungnya, pemain stand-in kami tidak terlalu buruk bermain Dota 2. Kami sekali lagi meminta pak tua Ceb untuk membersihkan debu dari keyboardnya dan bersiap mengarungi petualangan baru bersama para anak muda," tulis OG di situs resminya.

https://twitter.com/OGesports/status/1553075998622613506

Maka dari itu, Ceb pun lagi-lagi harus turun gunung untuk mengisi kekosongan yang ditinggalkan Misha di PGL Arlington Major.

Berikut ini roster OG untuk PGL Arlington Major 2022:

  1. Artem "Yuragi" Golubiev
  2. Bozhidar "bzm" Bogdanov
  3. Ammar "ATF" Al-Assaf
  4. Tommy "Taiga" Le
  5. Sébastien "Ceb" Debs

Akankah tangan dingin Ceb dapat kembali mendorong OG untuk mengangkat trofi Major?

 

(Stefanus/IDGS)

Follow Berita Indogamers di Google News
News Update
News24 April 2025, 23:01 WIB

4 Kelebihan Laptop Gaming Dibandingkan Konsol Game Rumahan

Laptop gaming ternyata memiliki sejumlah kelebihan dibandingkan dengan konsol game rumahan.
Laptop gaming vs konsol game rumahan. (FOTO: tomsguide.com)
Gadget24 April 2025, 22:31 WIB

GPD G1 RX 7600M XT, eGPU Portabel yang Cocok Dukung Gaming

GPD G1 RX 7600M XT hadir sebagai eGPU dengan keunggulan pada desainnya yang kompek dan memiliki tingkat portabilitas tinggi.
GPD G1 RX 7600M XT, eGPU portabel untuk gaming berat. (FOTO: gpdstore)
PC24 April 2025, 22:01 WIB

Rekomendasi 4 Laptop untuk Main Valorant dengan Harga Terjangkau

Untuk memainkan game Valorant di laptop ini, kamu membutuhkan laptop dengan spesifikasi mumpuni.
Ilustrasi main Valorant di laptop dengan harga terjangkau, Redmi Book 15. (FOTO: Pulsa.id)
PC24 April 2025, 21:02 WIB

Kenalin Cypher Valorant, Ini Skill Terbaik Si Penjual Informasi Berharga

Sebagai seorang Sentinel, Cypher berfokus untuk mendukung rekan satu timnya dengan melakukan pengintaian lokasi bom dan memotong sisi pertahanan dengan jebakannya.
Cypher, karakter di Valorant yang berperan sebagai Sentinel. (FOTO: Valorant)
Gadget24 April 2025, 20:28 WIB

Perbandingan Gorilla Glass dan Ceramic Shield, Mana Lebih Mumpuni Lindungi Layar?

Gorilla Glass dan Ceramic Shield memiliki perbedaan mendasar dalam bahan, proses pembuatan, dan performanya untuk melindungi layar smartphone.
Gorilla Glass vs Ceramic Shield (FOTO: digitalcitizen)
News24 April 2025, 20:07 WIB

Bermitra dengan League of Legends Championship Pacific, MSI Buktikan Dukungan Nyata kepada Esports Global

Melalui kolaborasi ini, MSI menyediakan desktop gaming berkinerja tinggi dan monitor profesional untuk mendukung LCP Arena.
Kolaborasi MSI dengan League of Legends Championship Pacific. (FOTO: MSI)
Gadget24 April 2025, 20:05 WIB

Vivo X200 Ultra Resmi Dirilis, Kameranya Bukan Kaleng-kaleng!

Vivo X200 Ultra hadir sebagai versi teringgi dari Vivo X200 Series yang memiliki kamera dengan spesifikasi bukang kaleng-kaleng.
Vivo X200 Ultra. (FOTO: Vivo)
Gadget24 April 2025, 19:57 WIB

5 Fakta Menarik Infinix XBOOK B15, Laptop Harga Rp5 Jutaan dengan Standar Militer

XBOOK B15 hadir dengan bodi berbahan aluminium alloy dan telah lolos uji ketahanan berstandar militer MIL-STD 810H.
Infinix XBOOK B15. (FOTO: Infinix.)
Accessories24 April 2025, 19:47 WIB

Samsung Monitor Gaming Odyssey Generasi Terbaru Hadir Dengan Layar 3D OLED

Samsung membenamkan teknologi 3D pada layar OLED Monitor Odyssey G9 agar pengguna dapat menikmati gaming 3D tanpa kacamata.
Samsung menghadirkan monitor gaming terbarunya. (FOTO: Dok. Samsung)
Guides24 April 2025, 19:29 WIB

Daftar Hero Mage Tier S Mobile Legends Meta Terbaru

Hero Mage dalam Mobile Legends: Bang Bang (MLBB) memiliki peran penting di land of dawn berikut rekomendasi hero mage tier s yang ada di Mobile Legends.
Hero Valentina MLBB (FOTO: Moonton)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+62851 8306 6952

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2025 IndoGamers. All rights reserved.